Satu Juta Lebah Mati di Afrika Selatan, Ini Penyebabnya

Kasihan ya petani lebah asal Afrika Selatan!

Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta
Selasa, 27 November 2018 | 20:00 WIB
Ilustrasi lebah. (Pixabay/ Image4You)

Ilustrasi lebah. (Pixabay/ Image4You)

Hitekno.com - Setidaknya satu juta lebah mati di Afrika Selatan dan diduga itu karena mereka terkena racun. Sebagian besar dari mereka mati di dekat daerah penghasil wine atau anggur terbaik di Afrika Selatan.

Brendan Ashley-Cooper, wakil ketua Western Cape Bee Industry Association menjelaskan bahwa insektisida diduga telah membunuh hewan penghasil madu di Afrika Selatan.

Petani lebah madu lain di daerah sekitar Cape Town juga diprediksi mengalami hal yang sama.

Baca Juga: Ini Respon Kocak Kerbau Kena Prank Hey Tayo

Namun belum diketahui berapa banyak lebah madu yang mati di ladang petani lebah madu lain.

Fipronil telah lama disalahkan atas kematian jutaan lebah madu di Eropa.

Para aktivis mengatakan bahwa Fipronil sangat beracun bagi serangga, dan penggunaannya dibatasi di Eropa pada tahun 2013.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Ini 5 Hewan Paling Aneh di Dunia

Ilustrasi lebah madu. (Mary Greeley)
Ilustrasi lebah madu. (Mary Greeley)

Sekitar 100 sarang lebah, atau 35 hingga 40 persen milik Ashley-Cooper diketahui mengalami bencana kematian.

Dia memperkirakan itu berarti sekitar 1 hingga 1,5 juta lebah telah terbunuh. Masih belum jelas berapa banyak lebah yang ada di Afrika Selatan.

Namun kematian ini diprediksi tidak akan membuat perbedaan pada populasi mereka secara keseluruhan.

Baca Juga: Paus, Hewan Raksasa dengan Suara Merdu Saat Bernyanyi

Dikutip dari BBC, Fipronil menjadi pusat masalah ''skandal telur'' di Eropa tahun ini.

Jutaan telur ditarik dari rak-rak supermarket di lebih dari selusin negara-negara Eropa.

Penarikan telur besar-besaran itu dilakukan setelah ditemukan bahwa beberapa di antara mereka telah terkontaminasi dengan insektisida.

Baca Juga: Kepunahan Massal, Deretan Hewan Ini Hilang 50 Tahun Lagi

Fipronil umumnya digunakan untuk menyingkirkan kutu yang ada di hewan ternak atau tanaman.

Namun Uni Eropa kini telah melarang penggunaan Fipronil terutama jika digunakan pada hewan yang dikonsumsi manusia seperti ayam.

Ilustrasi sarang lebah. (Hudson Valley)
Ilustrasi sarang lebah. (Hudson Valley)

Fipronil telah lama digunakan oleh petani anggur di daerah Cape Town untuk mengendalikan semut.

Namun ini pertama kalinya insektisida diduga menyebabkan kematian jutaan lebah.

Tes lebih lanjut kini sedang dilakukan oleh peneliti dari pemerintah untuk mengonfirmasi apakah Fipronil harus disalahkan atau tidak.

Satu juta lebah mati di Afrika Selatan kini menjadi konflik antara petani lebah dan petani anggur sehingga pemerintah setempat diharapkan dapat memecahkan solusinya.

Berita Terkait
TERKINI

Melalui Yandex Cloud, Yandex Weather, dan Yandex School of Data Analytics (YSDA) berkolaborasi untuk mengintegrasikan ke...

sains | 12:33 WIB

Apa saja fitur canggih yang ada di CBR 150? Simak rinciannya di bawah ini....

sains | 12:12 WIB

Pertamina Foundation bersama Fakultas Kehutanan UGM telah melakukan kerja sama rehabilitasi hutan "Hutan Pertamina UGM"...

sains | 14:04 WIB

Dengan memanfaatkan algoritma AI, perusahaan ini berhasil membuka jalan bagi pengembangan obat terobosan potensial....

sains | 16:10 WIB

Objek ini punya suhu jauh lebih tinggi daripada matahari walaupun tak begitu terang. Objek apa gerangan?...

sains | 16:22 WIB

Pusat Studi Objek Dekat Bumi NASA (CNEOS) telah mencatat lebih dari 32.000 asteroid yang berada dekat dengan Bumi....

sains | 15:44 WIB

Kontribusi Goodenough merevolusi bidang teknologi membuat namanya layak dikenang sebagai sosok penting....

sains | 13:54 WIB

Jika tidak ada yang dilakukan, tingkat diabetes akan terus meningkat di setiap negara selama 30 tahun ke depan....

sains | 18:50 WIB

Vladimir Putin, pertama kali mengumumkan pengembangan drone Poseidon dalam pidato kepada parlemen Rusia 2018 lalu....

sains | 18:26 WIB

Berikut adalah sederet mitos tentang daging kambing yang banyak dipercaya masyarakat. Benarkah?...

sains | 10:19 WIB

Apakah kalian tahu apa perbedaan antara pandemi dan endemi? Simak penjelasannya di sini....

sains | 20:20 WIB

Prosedur bariatrik ramai disorot setelah beberapa seleb Indonesia diketahui menjalani tindakan medis ini....

sains | 17:01 WIB

Begini akal-akalan Toyota untuk memikat orang agar tertarik dengan mobil listrik. Seperti apa?...

sains | 10:25 WIB

SATRIA adalah satelit yang dirancang untuk menjembatani kesenjangan digital di Indonesia....

sains | 15:42 WIB

Satelit Satria-1 milik Indonesia akhirnya berhasil diluncurkan, diklaim sebagai terbesar di Asia....

sains | 15:59 WIB

Simak penjelasan apa itu El Nino lengkap dan dampak hingga potensi bahayanya bagi Indonesia....

sains | 15:48 WIB

Sering berlama-lama di depan monitor atau ponsel? Leher terasa kaku bahkan cenderung nyeri?...

sains | 16:38 WIB

Apa saja tanda-tanda rabies pada anjing? Awas jangan sampai terkena gigitanya, ya! Bisa fatal!...

sains | 13:09 WIB
Tampilkan lebih banyak