China Pamer Sistem Senjata Baru, Saking Ngerinya Dijuluki Guntur Langit

Sistem persenjataan itu diperkenalkan China di tengah meningkatnya ketegangan dengan Taiwan dan Amerika Serikat.

Agung Pratnyawan
Rabu, 19 Agustus 2020 | 06:30 WIB
Ilustrasi Pesawat Jet. (Shutterstock)

Ilustrasi Pesawat Jet. (Shutterstock)

Hitekno.com - China baru saja memamerkan sistem senjata baru mereka yang dinamai Tianlei 500. Saking ngerinya, sampai dinamai sebagai Guntur Langit.

Sistem persenjataan itu diperkenalkan China di tengah meningkatnya ketegangan dengan Taiwan dan Amerika Serikat.

Informasi soal senjata baru itu disiarkan oleh stasiun televisi pemerintah China. Sistem senjata Guntung Langit itu sendiri merupakan peluru kendali udara ke darat yang berbobot 500 kilogram, yang dibekali teknologi amunisi cerdas.

Baca Juga: Ditemukan Senjata Busur dan Panah Tertua, Berumur 48 Ribu Tahun

Tianlei 500 bisa membawa enam tipe subamunisi dan menyasar target berbeda, demikian diklaim teknisi yang terlibat dalam pengembangan senjata itu.

Pengumuman itu disampaikan di tengah meningkatnya ketegangan antara China dengan Taiwan dan Amerika Serikat terkait Hong Kong, isu kedaulatan di Laut China Selatan, serta wabah Covid-19.

Pada Senin (17/8/2020) pemerintah Taiwan mengumumkan akan lebih giat memeriksa orang-orang yang datang dari Hong Kong, untuk mencegah masuknya mata-mata Beijing.

Baca Juga: Angkatan Laut AS Sukses Uji Coba Senjata Laser Perontok Drone, Ngeri!

Presiden Taiwan, Tsai Ing-wen berkali-kali menegaskan klaim kedaulatan Taiwan sejak ia terpilih dalam pemilihan umum tahun ini.

Ilustrasi rudal. (Shutterstock)
Ilustrasi rudal. (Shutterstock)

Dalam sebuah pidato pekan lalu ia juga menyambut bantuan Amerika Serikat serta mengumumkan naiknya anggaran pertahanan.

Ketegangan kian tinggi setelah Menteri Kesehatan Alex Azar mendarat di Taiwan pada Senin (10/8/2020). Ini adalah lawatan oleh perwakilan tertinggi AS ke Taiwan dalam 40 tahun terakhir.

Baca Juga: Video Polisi Kokang Senjata Dicibir Netizen, Tren Ini Ramaikan Twitter

Beijing yang berang dengan langkah AS serta Taiwan itu memperingatkan bahwa dua musuhnya itu untuk tidak bermain-main dengan api.

Media-media China juga melaporkan kekesalan pemerintah Partai Komunis terkait kontrak pembelian pesawat tempur Taiwan dengan produsen senjata AS, Lockheed Martin.

China sendiri berkali-kali menegaskan bahwa Taiwan adalah bagian dari wilayahnya yang membangkang dan berjanji untuk menggunakan segala cara, termasuk militer, untuk merebutnya kembali.

Baca Juga: Ilmuwan Sarankan 4 Senjata untuk Perangi Perubahan Iklim

Sementara itu di Laut China Selatan, Angkatan Laut Amerika Serikat menggelar latihan tempur pada pekan lalu.

Pada Minggu, giliran pasukan China yang berbasis di Hong Kong yang menggelar latihan tempur di dekat Selat Taiwan.

Itulah Tianlei 500, sistem senjata baru milik China yang dijuluki Guntur Langit. (Suara.com/ Liberty Jemadu).

Berita Terkait
TERKINI

Melalui Yandex Cloud, Yandex Weather, dan Yandex School of Data Analytics (YSDA) berkolaborasi untuk mengintegrasikan ke...

sains | 12:33 WIB

Apa saja fitur canggih yang ada di CBR 150? Simak rinciannya di bawah ini....

sains | 12:12 WIB

Pertamina Foundation bersama Fakultas Kehutanan UGM telah melakukan kerja sama rehabilitasi hutan "Hutan Pertamina UGM"...

sains | 14:04 WIB

Dengan memanfaatkan algoritma AI, perusahaan ini berhasil membuka jalan bagi pengembangan obat terobosan potensial....

sains | 16:10 WIB

Objek ini punya suhu jauh lebih tinggi daripada matahari walaupun tak begitu terang. Objek apa gerangan?...

sains | 16:22 WIB

Pusat Studi Objek Dekat Bumi NASA (CNEOS) telah mencatat lebih dari 32.000 asteroid yang berada dekat dengan Bumi....

sains | 15:44 WIB

Kontribusi Goodenough merevolusi bidang teknologi membuat namanya layak dikenang sebagai sosok penting....

sains | 13:54 WIB

Jika tidak ada yang dilakukan, tingkat diabetes akan terus meningkat di setiap negara selama 30 tahun ke depan....

sains | 18:50 WIB

Vladimir Putin, pertama kali mengumumkan pengembangan drone Poseidon dalam pidato kepada parlemen Rusia 2018 lalu....

sains | 18:26 WIB

Berikut adalah sederet mitos tentang daging kambing yang banyak dipercaya masyarakat. Benarkah?...

sains | 10:19 WIB

Apakah kalian tahu apa perbedaan antara pandemi dan endemi? Simak penjelasannya di sini....

sains | 20:20 WIB

Prosedur bariatrik ramai disorot setelah beberapa seleb Indonesia diketahui menjalani tindakan medis ini....

sains | 17:01 WIB

Begini akal-akalan Toyota untuk memikat orang agar tertarik dengan mobil listrik. Seperti apa?...

sains | 10:25 WIB

SATRIA adalah satelit yang dirancang untuk menjembatani kesenjangan digital di Indonesia....

sains | 15:42 WIB

Satelit Satria-1 milik Indonesia akhirnya berhasil diluncurkan, diklaim sebagai terbesar di Asia....

sains | 15:59 WIB

Simak penjelasan apa itu El Nino lengkap dan dampak hingga potensi bahayanya bagi Indonesia....

sains | 15:48 WIB

Sering berlama-lama di depan monitor atau ponsel? Leher terasa kaku bahkan cenderung nyeri?...

sains | 16:38 WIB

Apa saja tanda-tanda rabies pada anjing? Awas jangan sampai terkena gigitanya, ya! Bisa fatal!...

sains | 13:09 WIB
Tampilkan lebih banyak