Sempat Gagal, Akhirnya Iran Berhasil Luncurkan Satelit Militer

Iran berhasil meluncurkan satelit militer ke orbit untuk pertama kalinya.

Agung Pratnyawan
Sabtu, 25 April 2020 | 13:30 WIB
Peluncuran Satelit militer pertama Iran. [PressTV]

Peluncuran Satelit militer pertama Iran. [PressTV]

Hitekno.com - Akhirnya Iran  telah berhasil meluncurkan satelit milit pertama miliknya ke orbit. Setelah sebelumnya sempat gagal dalam meluncurkan satelit pada 2019.

Menurut laporan Al-Jazeera, sebuah roket Qassed lepas landas dari Gurun Markazi di Iran tengah pada Rabu (22/4/2020)

Satelit militer milik Iran yang disebut Nour itu saat ini mengelilingi Bumi dengan ketinggian 425 kilometer.

Baca Juga: Satelit Nusantara Dua Jatuh, Ini Langkah Indosat Cari Penggantinya

Menurut ilmuwan Fabian Hinz dari Institut Studi Internasional Middlebury di California, dalam gambar yang diunggah oleh media pemerintah Iran bahwa peluncuran itu berasal dari pangkalan Korps Pengawal Revolusi Islam (IRGC) dekat Shahroud, sekitar 330 kilometer timur laut dari ibukota Iran di Teheran.

Keberhasilan peluncuran seperti itu sulit dicapai untuk program luar angkasa Iran belakangan ini. Pada Februari lalu, roket Simorgh milik Iran gagal membawa satelit komunikasi ke orbit.

Peluncuran Satelit militer pertama Iran. [PressTV]
Peluncuran Satelit militer pertama Iran. [PressTV]

Sebelumnya Iran juga menghadapi kegagalan pada Agustus 2019, sebuah roket meledak di landasan peluncuran di Pusat Antariksa Imam Khomeini.

Baca Juga: Jatuh Kembali ke Bumi, Satelit Nusantara Dua Gagal Capai Orbit

Dilansir laman Space.com, Jumat (224/4/2020), Iran meluncurkan satelit ini ditengah ketegangannya dengan Amerika.

Amerika juga mencurigai peluncuran satelit militer Iran ke orbit Bumi karena program luar angkasa negara itu menggunakan teknologi yang sama yang diperlukan untuk meluncurkan rudal balistik.

Kemungkinan keberhasilan meluncurkan satelit militer ini akan meningkatkan ketegangan antara Amerika dan Iran, yang sudah meningkat pesat dalam beberapa bulan terakhir.

Baca Juga: Satelit Temukan Kuburan Massal di Iran, Makam Korban Virus Corona?

Pada Januari 2020, Amerika membunuh pejabat kedua Iran yang paling kuat, Jenderal Qasem Soleimani. Iran membalasnya dengan serangan rudal di beberapa lokasi di Irak yang menampung pasukan Amerika Serikat.

Peluncuran Satelit militer pertama Iran. [PressTV]
Peluncuran Satelit militer pertama Iran. [PressTV]

Itulah kesuksesan Iran dalam meluncurkan satelit militer pertama miliknya yang berhasil mencapai orbit. Meski sempat gagal, kini akhirnya bisa mencapai orbit. (Suara.com/Lintang Siltya Utami).

Baca Juga: Dampak Virus Corona, Satelit NASA ungkap Polusi Udara China Menurun Drastis

Berita Terkait
TERKINI

Melalui Yandex Cloud, Yandex Weather, dan Yandex School of Data Analytics (YSDA) berkolaborasi untuk mengintegrasikan ke...

sains | 12:33 WIB

Apa saja fitur canggih yang ada di CBR 150? Simak rinciannya di bawah ini....

sains | 12:12 WIB

Pertamina Foundation bersama Fakultas Kehutanan UGM telah melakukan kerja sama rehabilitasi hutan "Hutan Pertamina UGM"...

sains | 14:04 WIB

Dengan memanfaatkan algoritma AI, perusahaan ini berhasil membuka jalan bagi pengembangan obat terobosan potensial....

sains | 16:10 WIB

Objek ini punya suhu jauh lebih tinggi daripada matahari walaupun tak begitu terang. Objek apa gerangan?...

sains | 16:22 WIB

Pusat Studi Objek Dekat Bumi NASA (CNEOS) telah mencatat lebih dari 32.000 asteroid yang berada dekat dengan Bumi....

sains | 15:44 WIB

Kontribusi Goodenough merevolusi bidang teknologi membuat namanya layak dikenang sebagai sosok penting....

sains | 13:54 WIB

Jika tidak ada yang dilakukan, tingkat diabetes akan terus meningkat di setiap negara selama 30 tahun ke depan....

sains | 18:50 WIB

Vladimir Putin, pertama kali mengumumkan pengembangan drone Poseidon dalam pidato kepada parlemen Rusia 2018 lalu....

sains | 18:26 WIB

Berikut adalah sederet mitos tentang daging kambing yang banyak dipercaya masyarakat. Benarkah?...

sains | 10:19 WIB

Apakah kalian tahu apa perbedaan antara pandemi dan endemi? Simak penjelasannya di sini....

sains | 20:20 WIB

Prosedur bariatrik ramai disorot setelah beberapa seleb Indonesia diketahui menjalani tindakan medis ini....

sains | 17:01 WIB

Begini akal-akalan Toyota untuk memikat orang agar tertarik dengan mobil listrik. Seperti apa?...

sains | 10:25 WIB

SATRIA adalah satelit yang dirancang untuk menjembatani kesenjangan digital di Indonesia....

sains | 15:42 WIB

Satelit Satria-1 milik Indonesia akhirnya berhasil diluncurkan, diklaim sebagai terbesar di Asia....

sains | 15:59 WIB

Simak penjelasan apa itu El Nino lengkap dan dampak hingga potensi bahayanya bagi Indonesia....

sains | 15:48 WIB

Sering berlama-lama di depan monitor atau ponsel? Leher terasa kaku bahkan cenderung nyeri?...

sains | 16:38 WIB

Apa saja tanda-tanda rabies pada anjing? Awas jangan sampai terkena gigitanya, ya! Bisa fatal!...

sains | 13:09 WIB
Tampilkan lebih banyak