Ditemukan Kaki Seribu Kuno Berusia 99 Juta Tahun, Masih Utuh Terawetkan

Kaki seribu kuno ini pertama kali ditemukan di Myanmar dan hidup dalam era Cretaceous.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Rabu, 08 Mei 2019 | 06:15 WIB
Ilustrasi kaki seribu. (Pixabay)

Ilustrasi kaki seribu. (Pixabay)

Hitekno.com - Belum lama ini, para ilmuwan menemukan kaki seribu kuno berusia 99 juta tahun yang terawetkan. Spesies kaki seribu kuno ini disebut-sebut merupakan sisa dari keberadaan dinosaurus yang hidup jutaan tahun yang lalu.

Dilansir dari Newsweek, kaki seribu kuno ini terbungkus dalam resin berusia 99 juta tahun dan memiliki panjang 8,2 milimeter.

Bentuknya yang unik dan aneh membuat kaki seribu ini berbeda dari spesies lainnya. Para ilmuwan bahkan harus mengubah taksonomi dan memberikan subordo baru untuk kaki seribu berusia 99 juta tahun ini.

Kaki seribu kuno ini pertama kali ditemukan di Myanmar dan hidup dalam era Cretaceous. Era Cretaceous sendiri merupakan era dimana mosasauridae mampu berenang mengarungi lautan. Sedangkan pada masa tersebut, tiranousaurus sedang menguasai seluruh daratan.

Fosil kaki seribu kuno ini dipercaya merupakan generasi pertama kaki seribu dalam ordo Callipodida. Yang membedakan hanyalah ukuran kaki seribu yang lebih kecil jika dibandingkan dengan lainnya.

Kaki seribu kuno. (Leif Moritz)
Kaki seribu kuno. (Leif Moritz)

Akibat penemuan ini, banyak ilmuwan yang bingung harus menempatkan kaki seribu kuno ini dalam klasifikasi kaki seribu yang ada saat ini.

Secara fisik, kaki seribu ini memang tidak berubah sama sekali. Melihat morfologis, kaki seribu yang berada dalam keturunan Callipodida ini memiliki evolusi yang signifikan.

Sementara, para ilmuwan menamakan kaki seribu kuno ini dengan nama Burmanopetalum Inexpectatum. Penelitian lebih lanjut terus dilakukan demi mempelajari kaki seribu kuno ini.

Karena terbungkus dengan resin berwarna keemasan, para ilmuwan mencoba menggunakan mikroskop sinar X-3D yang memungkinkan untuk dapat mempelajari struktur fisik spesies tersebut.

Setidaknya dalam resin tersebut, para peneliti juga menemukan 529 fosil kaki seribu kuno lainnya. Hanya saja, jenis Burmanopetalum Inexpectatum ini yang paling mudah dipelajari dan dapat langsung masuk ke dalam ordo Callipodida.

Baca Juga: Dikira Sudah Punah, Teripang Purba Misterius Ini Muncul Kembali

Mengenai pengembangan penelitian memang masih belum diketahui. Kita nantikan kabar selanjutnya terkait kaki seribu kuno ini ya.

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Bukan sekadar hiburan, film horor ternyata 'gym' bagi otak Anda. Pakar psikologi ungkap bagaimana adegan seram bisa mela...

sains | 10:55 WIB

Ilmuwan menemukan masker dan cangkir berusia 5.000 tahun yang terbuat dari tulang manusia di China....

sains | 12:41 WIB

BMKG ungkap biang kerok cuaca panas menyengat. Bukan gelombang panas, ini kombinasi dari musim pancaroba dan posisi mata...

sains | 16:20 WIB

Para ilmuwan berhasil membuat AI menciptakan virus yang dapat membunuh bakteri....

sains | 13:27 WIB

Durasi terjadinya gerhana bulan pada 7 September 2025, mulai dari fase awal hingga akhir, berlangsung selama sekitar 5 j...

sains | 17:50 WIB