Uwu Banget, Astronot NASA Membawa Mainan Dinosaurus Anaknya ke Luar Angkasa

Setiap anak pasti sangat bangga jika mengetahui sang ayah yang seorang astronot membawa mainannya ke luar angkasa.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta
Minggu, 31 Mei 2020 | 16:34 WIB
Mainan dinosaurus pada peluncuran astronot NASA dengan roket SpaceX. (NASA TV via Twitter/ BrianPBosche)

Mainan dinosaurus pada peluncuran astronot NASA dengan roket SpaceX. (NASA TV via Twitter/ BrianPBosche)

Hitekno.com - SpaceX mencetak momen bersejarah ketika salah satu roket mereka berhasil membawa astronot NASA ke luar angkasa. Bukan hanya misinya yang sukses, netizen justru dibuat salfok dengan boneka dinosaurus yang mengambang saat peluncuran ke luar angkasa.

Sebagai informasi, Falcon 9 milik SpaceX sukses membawa astronot NASA mencapai orbit yang ditargetkan.

Peluncuran roket Falcon 9 dan kapsul Dragon Crew dari Kennedy Space Center Florida ke International Space Station (ISS), menandai pertama kalinya manusia telah meluncur ke orbit dari tanah AS sejak 2011.

Baca Juga: Solar Minimum Matahari Segera Terjadi, NASA: Ini Berbahaya

Juga, ini pertama kalinya roket milik swasta mengantar astronot ke luar angkasa.

Jika berjalan lancar, dua astronot NASA yang bernama Bob Behnken dan Doug Hurley bisa sampai di ISS pada hari ini (31/05/2020).

Penampakan mainan dinosaurus viral di Twitter. (Twitter/ BrianPBosche)
Penampakan mainan dinosaurus viral di Twitter. (Twitter/ BrianPBosche)

Namun salah satu yang menarik perhatian adalah seekor dinosaurus mainan "gemerlap" yang dibawa oleh para astronot tersebut.

Baca Juga: Apakah Benar Ilmuwan NASA Menemukan Dunia Paralel? Ini Faktanya

Menarik perhatian di media sosial, hype mainan dinosaurus membuat toko resmi SpaceX kini menjual "rekan-rekan" dari mainan dinosaurus itu.

Bahkan ketika artikel ini dibuat, toko resmi SpaceX sudah kehabisan stok mainan dinosaurus.

Tak hanya muncul di toko resmi SpaceX, mainan dinosaurus juga dibuat meme oleh netizen.

Baca Juga: Namanya Digunakan untuk Teleskop NASA, Siapa Sosok itu?

Mainan dinosaurus ikut dijual oleh SpaceX. (SpaceX)
Mainan dinosaurus ikut dijual oleh SpaceX. (SpaceX)

"Bayangkan bahwa ayahmu adalah seorang astronot dan membawa mainan dinosaurusmu ke luar angkasa," cuit @Meandu2gether_Y.

Akun Twitter itu juga membagikan meme wajah kebanggaan ketika melihat seorang ayah yang membawa dinosaurus mainan ke luar angkasa.

Bahkan banyak netizen yang menganggap bahwa sang anak dari astronot akan menjadi anak terkeren di sekolah.

Baca Juga: Dilihat dari Satelit NASA, Danau Lava Ini Berubah Menjadi "Danau Air"

Menurut laporan dari Business Insider, mainan itu mempertahankan tradisi pesawat ruang angkasa yang membawa boneka.

Penampakan mainan dinosaurus dijadikan meme viral di Twitter. (Twitter/ Meandu2gether_Y)
Penampakan mainan dinosaurus dijadikan meme viral di Twitter. (Twitter/ Meandu2gether_Y)

Begitu mainan mulai melayang, pengamat tahu pesawat luar angkasa telah meninggalkan tarikan gravitasi Bumi.

Itu sebabnya mereka sering disebut sebagai "zero-gravity indicators" atau "indikator gravitasi nol".

Dikutip dari The Verge, astronot NASA, Behnken dan Hurley, masing-masing diketahui memiliki seorang putra, dan keduanya adalah penggemar dinosaurus.

Sebelum penerbangan, anak-anak mengumpulkan semua mainan dinosaurus mereka, dan Tremor, seorang apatosaurus yang gemerlap dipilih untuk menemani Behnken dan Hurley ke luar angkasa.

Meme kebanggaan dari netizen setelah melihat astronot yang membawa mainan dinosaurus anaknya. (Twitter/ Meandu2gether_Y)
Meme kebanggaan dari netizen setelah melihat astronot yang membawa mainan dinosaurus anaknya. (Twitter/ Meandu2gether_Y)

"Itu adalah hal yang sangat keren untuk mendapatkan kesempatan bagi kedua putra kami yang kami harap sangat bersemangat melihat mainan mereka melayang bersama kami di atas pesawat. Aku yakin mereka lebih suka berada di sini dibanding mainannya, tapi mudah-mudahan mereka juga bangga akan hal ini," kata Behnken selama tur kapsul yang akan menuju orbit.

Semua anak pasti akan bangga jika melihat ayahnya yang merupakan astronot NASA membawa mainan mereka ke luar angkasa.

Berita Terkait
TERKINI

Melalui Yandex Cloud, Yandex Weather, dan Yandex School of Data Analytics (YSDA) berkolaborasi untuk mengintegrasikan ke...

sains | 12:33 WIB

Apa saja fitur canggih yang ada di CBR 150? Simak rinciannya di bawah ini....

sains | 12:12 WIB

Pertamina Foundation bersama Fakultas Kehutanan UGM telah melakukan kerja sama rehabilitasi hutan "Hutan Pertamina UGM"...

sains | 14:04 WIB

Dengan memanfaatkan algoritma AI, perusahaan ini berhasil membuka jalan bagi pengembangan obat terobosan potensial....

sains | 16:10 WIB

Objek ini punya suhu jauh lebih tinggi daripada matahari walaupun tak begitu terang. Objek apa gerangan?...

sains | 16:22 WIB

Pusat Studi Objek Dekat Bumi NASA (CNEOS) telah mencatat lebih dari 32.000 asteroid yang berada dekat dengan Bumi....

sains | 15:44 WIB

Kontribusi Goodenough merevolusi bidang teknologi membuat namanya layak dikenang sebagai sosok penting....

sains | 13:54 WIB

Jika tidak ada yang dilakukan, tingkat diabetes akan terus meningkat di setiap negara selama 30 tahun ke depan....

sains | 18:50 WIB

Vladimir Putin, pertama kali mengumumkan pengembangan drone Poseidon dalam pidato kepada parlemen Rusia 2018 lalu....

sains | 18:26 WIB

Berikut adalah sederet mitos tentang daging kambing yang banyak dipercaya masyarakat. Benarkah?...

sains | 10:19 WIB

Apakah kalian tahu apa perbedaan antara pandemi dan endemi? Simak penjelasannya di sini....

sains | 20:20 WIB

Prosedur bariatrik ramai disorot setelah beberapa seleb Indonesia diketahui menjalani tindakan medis ini....

sains | 17:01 WIB

Begini akal-akalan Toyota untuk memikat orang agar tertarik dengan mobil listrik. Seperti apa?...

sains | 10:25 WIB

SATRIA adalah satelit yang dirancang untuk menjembatani kesenjangan digital di Indonesia....

sains | 15:42 WIB

Satelit Satria-1 milik Indonesia akhirnya berhasil diluncurkan, diklaim sebagai terbesar di Asia....

sains | 15:59 WIB

Simak penjelasan apa itu El Nino lengkap dan dampak hingga potensi bahayanya bagi Indonesia....

sains | 15:48 WIB

Sering berlama-lama di depan monitor atau ponsel? Leher terasa kaku bahkan cenderung nyeri?...

sains | 16:38 WIB

Apa saja tanda-tanda rabies pada anjing? Awas jangan sampai terkena gigitanya, ya! Bisa fatal!...

sains | 13:09 WIB
Tampilkan lebih banyak