BMKG Minta Warga Jabodetabek Waspada Hujan Lebat hingga 18 Januari 2020

BMKG memprediksi ada peningkatan potensi hujan dengan variasi intensitas ringan hingga lebat.

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 14 Januari 2020 | 08:00 WIB
Warga yang sedang beristirahat sejenak saat Car Free Night yang diwarnai hujan, di malam perayaan Tahun Baru 2020 di Jalan Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (31/12/2019). [Suara.com / Alfian Winanto]

Warga yang sedang beristirahat sejenak saat Car Free Night yang diwarnai hujan, di malam perayaan Tahun Baru 2020 di Jalan Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (31/12/2019). [Suara.com / Alfian Winanto]

Hitekno.com - Musim hujan masih panjang, warga masih harus waspada akan potensi bahaya. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah mengeluarkan imbauan untuk mewaspadai hujan lebat 8 Januari 2020.

BMKG mengimbau masyarakat di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek) untuk tetap waspada mengingat hujan dengan intensitas ringan hingga lebat masih diperkirakan akan terjadi pada 12-18 Januari 2020.

"Masyarakat diimbau agar tetap waspada dan berhati-hati terhadap dampak yang dapat ditimbulkan," kata Deputi Bidang Meteorologi Mulyono R. Prabowo di Jakarta, Senin (13/1/2020).

Ia mengatakan bahwa pada periode 12-14 Januari 2020, hujan dengan intensitas ringan diprediksi akan terjadi terutama di wilayah Bogor, Jakarta Utara, Jakarta Pusat, Jakarta Timur dan Tangerang.

Hujan dengan intensitas ringan di wilayah tersebut diprediksi akan terjadi pada siang dan malam hari. Kemudian, pada 15-18 Januari 2020, BMKG memprediksi ada peningkatan potensi hujan dengan variasi intensitas ringan hingga lebat.

Ilustrasi Hujan. (Pixabay/Pexels)
Ilustrasi Hujan. (Pixabay/Pexels)

Beberapa daerah yang diprediksi akan mengalami hujan dengan intensitas tersebut adalah Jakarta Utara, Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Tangerang dan sebagian Bogor, terutama pada dini hari menjelang pagi.

Kemudian, hujan signifikan di beberapa wilayah tersebut akan kembali terjadi pada sore menjelang malam dan dini hari.

Mengingat kondisi cuaca tersebut, BMKG kembali mengimbau masyarakat di wilayah Jabodetabek untuk tetap waspada dan berhati-hati terhadap dampak yang dapat ditimbulkan seperti banjir, tanah longsor, banjir bandang, genangan, angin kencang, pohon tumbang dan jalan licin.

Selain itu, masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di daerah pesisir atau di sekitar area yang berpeluang terjadi gelombang tinggi juga diimbau agar selalu waspada.

Itulah imbauan BMKG yang meminta masyarakat Jabodetabek tetap waspada pada hujan lebat hingga 18 Januari 2020 mendatang. (Suara.com/ Liberty Jemadu).

Baca Juga: Penjelasan BMKG Mengenai Erupsi Gunung Api yang Disertai Petir

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Bukan sekadar hiburan, film horor ternyata 'gym' bagi otak Anda. Pakar psikologi ungkap bagaimana adegan seram bisa mela...

sains | 10:55 WIB

Ilmuwan menemukan masker dan cangkir berusia 5.000 tahun yang terbuat dari tulang manusia di China....

sains | 12:41 WIB

BMKG ungkap biang kerok cuaca panas menyengat. Bukan gelombang panas, ini kombinasi dari musim pancaroba dan posisi mata...

sains | 16:20 WIB

Para ilmuwan berhasil membuat AI menciptakan virus yang dapat membunuh bakteri....

sains | 13:27 WIB

Durasi terjadinya gerhana bulan pada 7 September 2025, mulai dari fase awal hingga akhir, berlangsung selama sekitar 5 j...

sains | 17:50 WIB