Resmi Dikenalkan, Chipset Apa yang Digunakan POCO F5 Series?

POCO F5 Pro danPOCO F5 memakai chipset baru, apa yang digunakan kedua HP baru ini?

Agung Pratnyawan
Rabu, 10 Mei 2023 | 18:38 WIB
Spesifikasi POCO F5 series. (POCO)

Spesifikasi POCO F5 series. (POCO)

Hitekno.com - POCO resmi mengenalkan dua HP baru dalam lini POCO F5 series yang dmenggunakan chipset baru. Yakni adalah POCO F5 Pro dan POCO F5 yang resmi dikenalkan untuk pasar global pada Selasa (9/5/2023) kemarin.

Kedua HP baru dalam POCO F5 series ini ditujukan kepada para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers. Namun chipset apa yang digunakan POCO F5 Pro dan POCO F5 tersebut?

POCO F5 Pro ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 8 Plus Gen 1 yang menampilkan DotDisplay AMOLED WQHD+ 120Hz, sebagai all-rounder unggulan.

Baca Juga: Bocoran Spesifikasi POCO F5 Series, Salah Satunya Pakai Chipset Handal Qualcomm

Sementara itu, untuk memaksimalkan menghadirkan pengalaman bermain game super cepat, POCO F5 hadir dengan chipset Qualcomm Snapdragon 7 Plus Gen 2 yang menjadi debutan chipset Seri 7 terbaru dari Qualcomm pertama di dunia.

POCO F5 Pro: Rasakan ketangguhan hyper-visuals dan hyper-performance

Spesifikasi POCO F5 Pro. (POCO)
Spesifikasi POCO F5 Pro. (POCO)

POCO F5 Pro diklaim menghadirkan visual yang luar biasa, terutama dalam bermain game dan menonton film. Namun bukan itu saja yang diandalkan HP baru tersebut.

Baca Juga: Resmi Debut, Begini Spesifikasi POCO F5 Series

Tampilannya diklaim hampir dua kali lebih jernih dari layar FHD+ dan menampilkan lebih banyak detail dari sebelumnya. Selain itu, sentuhan super yang dikembangkan sendiri membuat nge-game lebih seru dan lebih akurat supaya peluang menang kalian lebih besar.

Dilengkapi dengan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Plus Gen 1, POCO F5 Pro beroperasi dengan konsumsi daya rendah sambil mempertahankan kinerja tinggi.

POCO F5 Pro juga memiliki kamera yang stabil dan cepat yang menghasilkan foto dan video dengan sangat jelas. Selain itu, mendukung perekaman video 8K, sementara OIS dan EIS memastikan stabilitas video. 

Baca Juga: Bakal Rilis di Mei 2023, Samsung Galaxy F54 Pakai Baterai Jumbo 6.000 mAh?

POCO F5: Nikmati kecepatan tanpa batas dengan Snapdragon 7 Plus Gen 2

POCO F5 standar. (POCO)
POCO F5 standar. (POCO)

Sebagai smartphone pertama yang menampilkan Snapdragon 7 Plus Gen 2 di pasar global, POCO F5 ditargetkan untuk pemain mobile gaming.

POCO F5 menawarkan pengalaman visual yang nyaman kepada pengguna, multitasking di antara aplikasi, bahkan selama sesi permainan yang panjang atau hari yang sibuk. 

Baca Juga: Perbedaan Spesifikasi POCO F5 vs POCO F4, Apa yang Baru Nih?

Karena menggunakan chipset Snapdragon 7 Plus Gen 2, kecepatan pengaturan dan fotografi kamera jauh lebih cepat. Selain itu, perekaman video 4K mendapat manfaat dari OIS dan EIS, yang mengurangi keburaman akibat pergerakan ponsel.

Itulah dua HP baru dari POCO F5 series yang memakai chipset terkini. Di antara POCO F5 Pro dan POCO F5, mana yang paling menarik?

Berita Terkait
TERKINI

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB

Berapa harga Samsung Galaxy A55 5G dan Samsung Galaxy A35 5G?...

gadget | 18:30 WIB
Tampilkan lebih banyak