Tutorial Cara Menggunakan Picture in Picture YouTube di Berbagai Perangkat

Multitasking mudah menggunakan Picture in Picture YouTube.

Agung Pratnyawan
Selasa, 24 Mei 2022 | 11:22 WIB
Aplikasi YouTube. (YouTube)

Aplikasi YouTube. (YouTube)

Hitekno.com - Berikut ini adalah cara menggunakan Picture in Picture YouTube, banyak yang belum tahu nih. Berikut ini tim HiTekno.com rangkum tutorial YouTube untuk kamu.

YouTube memang tak henti-hentinya memanjakan pengguna dan pencintanya. Belakangan ini, YouTube kembali merilis fitur baru yang berguna banget buat karyawan dan mahasiswa WFH.

Nama fitur baru tersebut adalah Picture in Picture atau disingkat PiP. Sesuai dengan namanya, fitur ini bisa membuat kamu multitasking.

Baca Juga: Tutorial Cara Berlangganan YouTube Premium, Lengkap Apa Benefitnya

Kamu bisa memutar video di dalam sebuah jendela kecil alias floating window yang bisa diatur ukuran dan letaknya di layar.

Itu artinya, kamu bisa melakukan dua hal atau lebih dalam sekali waktu. Misalnya saja melakukan Zoom sambil membuka Microsoft Word atau nonton YouTube.

Nantinya, kamu bisa mengatur besar kecilnya layar sesuai dengan prioritas aktivitas utama kamu.

Baca Juga: Tutorial Cara Download Video YouTube di Laptop

Untuk bisa menggunakan fitur Picture in Picture YouTube ini, kamu harus melakukan beberapa settingan terlebih dahulu di device kamu.

Picture in Picture YouTube.(YouTube)
Picture in Picture YouTube.(YouTube)

Berikut ini adalah tutorial bagaimana cara menggunakan Picture in Picture YouTube:

Mengaktifkan Picture in Picture di Chrome di Desktop:

Baca Juga: Kurang Peminat, YouTube Go Berhenti Beroperasi Agustus 2022 Ini

  1. Buka video youtube di Browser Chrome yang ingin kamu buat PiP.
  2. Klik pada bilah kotak dengan tulisan "Enter Picture in Picture".
  3. Selesai
  4. Kamu tinggal mengatur ukuran video picture-in-picture tersebut dan juga letaknya.

Mengaktifkan Picture in Picture di Aplikasi YouTube di HP Android:

  1. Buka setelan Android.
  2. Aplikasi & notifikasi
  3. Klik Lanjutan
  4. Klik Akses aplikasi khusus
  5. Pilih Picture-in-picture.
  6. Ketuk "YouTube".
  7. Untuk mengaktifkan, ketuk "Izinkan Picture-in-picture".

Mengaktifkan Picture in Picture di Chrome di HP Android:

  1. Buka menu Pengaturan.
  2. Pilih manajemen aplikasi.
  3. Klik daftar aplikasi.
  4. Pilih Chrome > PiP > aktifkan.
  5. Kemudian, bukalah video yang ingin kamu diputar dalam mode full screen.
  6. Tekan tombol "home" untuk kembali ke layar utama smartphone.
  7. Video tadi akan tetap diputar dalam bentuk jendela yang lebih kecil (PiP) dan bisa digeser-geser posisinya.

Mengaktifkan Picture in Picture di Aplikasi YouTube di iOS:

Baca Juga: YouTube Shorts Mulai Uji Coba Iklan Pendek

  1. Kunjungi situs YouTube.com/new melalui Chrome.
  2. Sign-in ke akun Google dan berlangganan YouTube Premium.
  3. Gulir ke bawah laman dan temukan opsi "Picture-in-Picture" on iOS.
  4. Klik tombol "Try it Out".
  5. Buka aplikasi Youtube, lalu putar salah satu video.
  6. Untuk menggunakan PiP, saat aplikasi YouTube sedang memutar video, lakukan swipe up atau tekan tombol Home untuk menutup aplikasi.
  7. Video akan tetap diputar dalam jendela PiP. 

Itulah cara menggunakan Picture in Picture YouTube di berbagai perangkat. Selamat mencoba tutorial YouTube di atas.

Kontributor: Damai Lestari
Berita Terkait
TERKINI

Galaxy AI akhirnya mendukung Bahasa Indonesia untuk Samsung Galaxy S24 Series....

gadget | 10:01 WIB

Untuk menggunakan Layanan Perbaikan Antar Jemput, Vivo menyiapkan saluran khusus yang bisa dihubungi....

gadget | 14:10 WIB

Kolaborasi Qualcomm dan Meta bertujuan mendemokratisasi kemampuan AI generatif dengan mendorong peran OEM dan developer ...

gadget | 14:01 WIB

Manfaatkan performa Samsung Galaxy A55 5G untuk multitasking, berkolaborasi dengan tim, dan terhubung dengan berbagai pe...

gadget | 14:44 WIB

Cek berapa harga Huawei Band 9....

gadget | 11:13 WIB

Western Digita menghadirkan solusi penyimpanan untuk industri media dan hiburan dengan kecepatan tinggi dan kapasitas be...

gadget | 10:59 WIB

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB
Tampilkan lebih banyak