Pantang Menyerah, Ini Alasan Advan Bertahan di Pasar Smartphone Indonesia

Bukan cuma bertahan, Advan mampu bersaing dengan merek luar negeri.

Agung Pratnyawan
Rabu, 27 Februari 2019 | 08:00 WIB
Logo Advan. (Advan)

Logo Advan. (Advan)

Hitekno.com - Di tengah gemburan merek luar negeri, masih ada Advan sebagi merek smartphone lokal. Apa yang membuat Advan masih bertahan di pasar smartphone Indonesia?

Masyarakat Indonesia, terutama yang berdomisili di kota-kota besar, kerap menggunakan produk luar negeri dan mungkin memandang sebelah mata terhadap produk lokal.

Meski begitu, Advan masih tetap bertahan di tengah kejamnya kompetisi di pasar smartphone Indonesia.

Baca Juga: Video Unboxing Advan S6 Plus, Smartphone Lokal Harga Terjangkau

Bahkan, di akhir kuartal IV tahun lalu, merek andalan PT Bangga Teknologi Indonesia ini berhasil masuk lima besar penguasa smartphone di Tanah Air versi IDC.

Advan menjadi satu-satunya produsen smartphone lokal yang berada di urutan kelima, di bawah Samsung, Oppo, Xiaomi, dan Vivo. Lantas, apa faktor yang bisa membuat Advan bertahan?

Jumpa prs Advan di Jakarta, Selasa (26/2/2019). [Suara.com/Tivan Rahmat]
Jumpa prs Advan di Jakarta, Selasa (26/2/2019). [Suara.com/Tivan Rahmat]

Menurut General Manager Sales Advan Ellen Angerani Gunawan, 2018 lalu merupakan tahun yang buruk bagi perusahaan smartphone. Tidak hanya untuk Advan, namun beberapa vendor lainnya juga mengalami penurunan penjualan.

Baca Juga: Dikabarkan Bangkrut, Ini Bantahan Advan

''Penjualan 2018 menurun, tapi masih ada marketnya. Tahun ini, kalo kita cuma investasi saja tidak akan cukup. Jadi, harus kita siasati dengan cara lain,'' ujar Ellen di kawasan Jakarta Pusat pada Selasa (26/2/2019).

''Jadi, kami menyiasatinya dengan cara bekerjasama dengan mitra, misalnya untuk saat ini, kami menggandeng Telkomsel dan Tokopedia,'' imbuhnya.

Selain itu, konsistensi Advan yang berusaha menjangkau wilayah terpencil juga menjadi salah satu alasan perusahaan masih bisa bertahan hingga sekarang.

Baca Juga: Ini Alasan Advan Gencar Pasarkan Smartphone Murah

''Kami memiliki visi bahwa teknologi harus bisa dimiliki seluruh masyarakat indonesia. Dengan visi tersebut, produk terbaru kami dipastikan bisa dijangkau seluruh kalangan dan tersebar ke semua kota,'' tutup Ellen.

Kita tunggu saja kiprah selanjutnya dari Advan di pasar smartphone Indonesia. (Suara.com/ Tivan Rahmat)

Baca Juga: Dengan Speaker Harman Kardon, Advan G3 Hadir Untuk Pecinta Musik

Berita Terkait
TERKINI

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB

Berapa harga Samsung Galaxy A55 5G dan Samsung Galaxy A35 5G?...

gadget | 18:30 WIB

Dibekali kamera mumpuni, ini cara membuat konten sinematik dengan SamsungGalaxy S24 Series....

gadget | 12:19 WIB

Ini beberapa fitur unggulanPOCO M6 Pro yang diklaim memberikan pengalaman lebih bagi anak muda....

gadget | 12:00 WIB

Harga Samsung Galaxy A05s masih terjangkau, cek berapa sekarang....

gadget | 10:48 WIB

Jika Anda sedang mencari komputer tanpa CPU, Anda bisa cek 4 komputer dari Acer berikut ini....

gadget | 12:44 WIB

Mulai 2 Maret 2024, Vivo V30 sudah dapat diperoleh di seluruh gerai resmi dan mitra Vivo Indonesia....

gadget | 09:48 WIB

Cek seperti apa Huawei FreeBuds Pro 3 ini....

gadget | 18:50 WIB

Samsung akan terus mengembangkan Galaxy Buds Series untuk memberikan kualitas audio dengan kecerdasan dan konektivitas t...

gadget | 15:29 WIB

Redmi Note 13 Series resmi rilis, cek apa saja yang masuk....

gadget | 15:22 WIB

Cek dulu daftar harga Redmi Note 13 Series ini, resmi dihadirkan ke Indonesia....

gadget | 16:26 WIB

Laptop gaming bertema kucing, cek seperti apa Colorfire Meow....

gadget | 18:33 WIB

POCO Indonesia membekali HP baru ini dengan layanan after sales yang memadai....

gadget | 18:09 WIB

Redmi Note 13 Series dipastikan akan meluncur Februari 2024, cek apa yang ditawarkan....

gadget | 17:59 WIB
Tampilkan lebih banyak