Inilah Yahoo Together, Aplikasi Pengganti Yahoo Messenger

Semoga bisa bersaing dengan WhatsApp ya!.

Agung Pratnyawan
Selasa, 09 Oktober 2018 | 08:00 WIB
Aplikasi Yahoo Together pengganti Yahoo Messenger. (Yahoo).

Aplikasi Yahoo Together pengganti Yahoo Messenger. (Yahoo).

Hitekno.com - Layanan chatting Yahoo Messenger telah ditutup oleh Yahoo. Sebagai gantinya, hadirlah Yahoo Together yang aplikasinya tersedia untuk Android dan iOS.

Aplikasi Yahoo Together ini telah bisa diunduh di Google Play Store untuk Android dan Apple Appl Store untuk iOS.

Sebagaimana aplikasi chat pada umumnya, Yahoo Together menawarkan berbagai fitur, seperti berbagi foto, GIF, mengirim tautan, dan reaksi.

Baca Juga: Kena Suspend Karena Kirim Chat Mesum, Driver Ojol Ancam Customer

Aplikasi Yahoo Together pengganti Yahoo Messenger. (Apple App Store)
Aplikasi Yahoo Together pengganti Yahoo Messenger. (Apple App Store)

Selain itu, terdapat dukungan pengiriman file. Hal tersebut memberi sinyal bahwa Yahoo Together dikhususkan untuk pengguna profesional.

Namun yang membuatnya berbeda adalah pengguna dibebaskan untuk membuat grup chat berdasarkan topik tertentu. Hal itu membuatnya mirip dengan platform chat klasik Internet Relay Chat (IRC).

Meski demikian, berbeda dengan WhatsApp yang membutuhkan nomor telepon, sistem undangan grup dibuat lebih rahasia tanpa harus menyimpan nomor kontak atau email.

Baca Juga: Netizen Pamer Chat Gaptek Orang Tua yang Pasti Sering Kamu Temui

“Apa yang unik dari Yahoo Together adalah memungkinkan Anda untuk membuat grup yang berjalan lama serta membuat topik terpisah dalam jumlah tak terbatas untuk mengatur percakapan,” kata Michael Albers, VP Oath and Head of Communications Products.

Aplikasi Yahoo Together pengganti Yahoo Messenger. (Apple App Store).
Aplikasi Yahoo Together pengganti Yahoo Messenger. (Apple App Store).

Sayangnya dengan segala kelebihannya, Yahoo Together belum memiliki fitur panggilan atau panggilan video seperti pada pesaing seperti WhatsApp atau Messenger.

Setelah diluncurkan, Albers mengatakan timnya akan meluncurkan lebih banyak fitur karena aplikasi terus berkembang.

Baca Juga: Viral, Screenshot Chat Driver Ojol yang Mengaku Sudah Meninggal

“Fokus kami adalah untuk menciptakan produk terbaik bagi pengguna kami dan kesempatan dengan produktivitas konsumen dalam konteks pesan grup,” tutup Albers.

Tulisan mengenai Yahoo Together pengganti Yahoo Messenger ini sudah dimuat di Suara.com dengan judul Yahoo Together, Pengganti Yahoo Messenger, Diluncurkan.

Baca Juga: Kamu Harus Tahu, Ini 5 Fitur Legendaris Yahoo Messenger

Berita Terkait
TERKINI

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB

Berapa harga Samsung Galaxy A55 5G dan Samsung Galaxy A35 5G?...

gadget | 18:30 WIB

Dibekali kamera mumpuni, ini cara membuat konten sinematik dengan SamsungGalaxy S24 Series....

gadget | 12:19 WIB

Ini beberapa fitur unggulanPOCO M6 Pro yang diklaim memberikan pengalaman lebih bagi anak muda....

gadget | 12:00 WIB

Harga Samsung Galaxy A05s masih terjangkau, cek berapa sekarang....

gadget | 10:48 WIB

Jika Anda sedang mencari komputer tanpa CPU, Anda bisa cek 4 komputer dari Acer berikut ini....

gadget | 12:44 WIB

Mulai 2 Maret 2024, Vivo V30 sudah dapat diperoleh di seluruh gerai resmi dan mitra Vivo Indonesia....

gadget | 09:48 WIB

Cek seperti apa Huawei FreeBuds Pro 3 ini....

gadget | 18:50 WIB

Samsung akan terus mengembangkan Galaxy Buds Series untuk memberikan kualitas audio dengan kecerdasan dan konektivitas t...

gadget | 15:29 WIB

Redmi Note 13 Series resmi rilis, cek apa saja yang masuk....

gadget | 15:22 WIB

Cek dulu daftar harga Redmi Note 13 Series ini, resmi dihadirkan ke Indonesia....

gadget | 16:26 WIB

Laptop gaming bertema kucing, cek seperti apa Colorfire Meow....

gadget | 18:33 WIB

POCO Indonesia membekali HP baru ini dengan layanan after sales yang memadai....

gadget | 18:09 WIB

Redmi Note 13 Series dipastikan akan meluncur Februari 2024, cek apa yang ditawarkan....

gadget | 17:59 WIB
Tampilkan lebih banyak