Ternyata Ada Startup yang Tega PHK Massal Karyawan Tanpa Pesangon

Ratusan karyawan perusahaan startup kecedasan buatan ini terdampak PHK, apa penyebabnya?

Agung Pratnyawan
Kamis, 02 Februari 2023 | 20:36 WIB
Ilustrasi PHK. (Pixabay)

Ilustrasi PHK. (Pixabay)

Hitekno.com - Gelombang PHK massal di berbagai perusahaan rintisan atau startup terus bergulir. Paling mirisnya, ada startup yang sampai PHK ratusan karyawan tanpa memberikan pesangon.

Dikutip dari Suara.com, hingga kini gelombang PHK massal yang dilakukan sejumlah perushaan baik besar maupun rintisan belum surut.

Setelah puluhan perusahaan ternama di dunia memangkas jumlah pegawai dan beberapa memilih untuk gulung tikar, tidak ketinggalan perusahaan startup juga ikut bertumbangan. 

Baca Juga: Badai Belum Usai, Kini Giliran Spotify yang PHK Karyawan

Terbaru, sebuah perusahaan startup yang mengembangkan kecerdasan buatan melalui perintah suara (AI), Sound Hound melakukan PHK massal hampir setengah dari jumlah karyawan mereka.

Jumlah karyawan yang kena PHK dari startup kecerdasan buatan tersebut diperkirakan mencapai 200 orang.

Hal ini terungkap usai salah seorang eks karyawan mengungkapkan email dari CEO Sound Hound yang memberitahukan adanya PHK massal.

Baca Juga: Siap Kasih Pesangon Hingga Saham, Google PHK 12.000 Karyawan

Salah satu dari tiga karyawan Sound Hound yang mengungkapkan kabar ini mengaku sama sekali tidak mendapatkan hak mereka usai terkena PHK.

Perusahaan tersebut diketahui tidak memberikan pesangon dan eks karyawan hanya mendapatkan uang setengah dari gaji bulanan mereka.

Selain itu, mereka juga tidak memberikan jaminan kesehatan setidaknya sebulan. Hal ini diduga berkaitan dengan keuangan perusahaan yang tengah terguncang. 

Baca Juga: Susul Microsoft, Induk Perusahaan Google PHK 12 Ribu Pekerja

"Kami cukup terkejut dengan cara perusahaan menangani PHK," kata salah satu karyawan yang identitasnya dirahasiakan, dikutip via Gizmodo pada Selasa (17/11/2023).

Ia berharap, perusahaan setidaknya mengikuti aturan sesuai dengan perundang-undangan dan memberikan pesangon yang sesuai.

PHK ini sendiri dilakukan tidak lama setelah PHK massal puluhan karyawan yang sebelumnya dilaporkan dalam dua pekan lalu.  Tidak hanya melakukan PHK massal, karyawan itu mengatakan, gaji sejumlah staf dipotong.

Baca Juga: Susul Meta, Microsoft PHK Massal 10.000 Karyawan

Salah satu pendiri sekaligus CEO SoundHound, Keyvan Mohajer dalam emailnya mengatakan, perusahaan sejatinya tumbuh pesat pada tahun 2021 berkat kerjasama dengan Netflix, Snap, dan Mercedes-Benz.

Sayangnya, perusahaan kini telah mengalami kemunduran akibat bisnis yang suram hingga evaluasi keuangan dibutuhkan agar bisa bertahan di masa depan.

"Sebagai akibat dari perubahan kondisi ekonomi, termasuk suku bunga yang tinggi, kenaikan inflasi, dan ketakutan akan resesi, perusahaan dengan profil kami menjadi kurang diminati," kata Keyvan Mohajer.

Itulah Sound Hound, perusahaan startup kecedasan buatan yang dilaporkan melakukan PHK massal namun tidak memberikan pesangon kapada karyawan. (Suara.com/ M Nurhadi)

Berita Terkait

TERKINI

Melalui akun Instagram-nya, ia berbagi foto saat menggunakan hijab.
internet | 18:39 WIB
Aksi dangdutan yang digelar di depan masjid bersama sejumlah biduan baru-baru ini menjadi viral dan menuai berbagai reaksi dari netizen.
internet | 18:28 WIB
Layanan ini diharapkan dapat mempercepat proses pengembangan AI.
internet | 14:16 WIB
Mudah banget, tinggal klak-klik langsung jadi. Ikuti cara membuat kartu ucapan di Canva ini.
internet | 14:11 WIB
Niagahoster bersama KiriminAja menggandeng Google Ads dan Digital Marketing Expert, Hariyanto Chung, untuk mengajak para pebisnis menjelajahi potensi baru.
internet | 13:34 WIB
Buat yang mencari alternatif ChatGPT, menging sabar dulu deh karena Bard masih dirilis secara terbatas.
internet | 13:00 WIB
Indonesia salah satu dari 10 negara terdampak serangan Emotet, seberapa parah?
internet | 11:04 WIB
Tersedia dari Kemenag dan Muhammadiyah, inilah situs cek jadwal Imsak.
internet | 07:35 WIB
Mau tahu di mana mendapatkan link nonton Taxi Driver 2 episode 8? Cek infonya di sini.
internet | 19:48 WIB
Ayah Tiara Andini, Deddy Nugroho kedapatan menghapus semua foto Alshad Ahmad di akun Instagram pribadinya.
internet | 19:42 WIB
Kritikan Perppu Cipta Kerja dilayangkan BEM UI lewat video pendek dan meme kocak yang menunjukan foto editan Puan Maharani berbadan tikus.
internet | 19:38 WIB
Netizen mendadak heboh dengan pengakuan viral salah satu netizen terkait bisnis franchise minuman milik Jerome Polin, Menantea.
internet | 19:30 WIB
Sistem kecerdasan buatan ini bisa menghasilkan gambar dari kata-kata, hasilnya serba ciamik.
internet | 13:14 WIB
Barang apa saja yang laris dijual secara online saat Ramadhan? Simak ide menarik berikut ini.
internet | 03:00 WIB
Ikuti 6 tips jualan online di tengah Ramadhan biar makin cuan sebelum lebaran.
internet | 02:00 WIB
"Beasiswa pemadam kebakaran jatuh kepada emak-emak ini," kata netizen.
internet | 14:47 WIB
CEO OpenAI berbicara mengenai perkembangan kecerdasan buatan yang semakin canggih.
internet | 14:11 WIB
Mau Jualan Online Hampers Ramadhan laris manis di Tokopedia, ikuti lima tips berikut ini.
internet | 13:33 WIB
Tampilkan lebih banyak