Viral Aksi Wanita Tolong Korban Pelecehan Seksual di Kereta, Bikin Salut!

Thread mengenai aksi pertolongan kepada korban pelecehan seksual di kereta berhasil viral di Twitter.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta
Jum'at, 27 Desember 2019 | 12:00 WIB
Ilustrasi pesan dari penolong korban pelecahan seksual dan sebuah kareta LRT. (Kolase Twitter dan Pixabay)

Ilustrasi pesan dari penolong korban pelecahan seksual dan sebuah kareta LRT. (Kolase Twitter dan Pixabay)

Hitekno.com - Sebuah thread yang viral ini mengajarkan hal berharga kepada kaum perempuan agar senantiasa waspada di kendaraan umum terutama dalam kondisi berdesak-desakan. Seorang wanita Malaysia bernama Hanan membagikan kisahnya saat ia menjadi saksi pelecehan seksual pada salah satu penumpang LRT (Light Rail Transit) di negara tersebut.

Ia memulai thread miliknya dengan menjelaskan bahwa ia berhasil menyelamatkan seorang gadis malang saat mengalami pelecehan seksual dari seorang pria mengerikan.

Thread yang ia bagikan berhasil viral di Twitter setelah mendapatkan lebih dari 18 ribu Retweet dan 18 ribu Like.

Baca Juga: Ramai Foto Hukuman Fisik Pemotor Naik Trotoar, Netizen: Soeharto vs Jokowi

Hanan dengan akun Twitter bernama @hananfaizure menceritakan bahwa ketika peristiwa memalukan berlangsung, ia sempat kebingungan dan tidak tahu apa yang harus ia lakukan terhadapnya.

Ia sering membaca unggahan pelecehan seksual di Twitter namun baru kali ini ia melihatnya secara langsung.

Ilustrasi LRT. (Pixabay/ tsukasa0825)
Ilustrasi LRT. (Pixabay/ tsukasa0825)

Dikutip dari World of Buzz, peristiwa itu terjadi pada tanggal 24 Desember 2019 di mana kondisi LRT sangat ramai dan berdesak-desakan.

Baca Juga: Nemu Toilet Instagramable dan Canggih, Netizen Merasa Takjub

Hanan mengungkapkan bahwa ia tidak berhasil mengambil foto sang pelaku karena kejadian begitu cepat sementara ia serta korban cukup panik.

Ia mulai merasa ada hal yang aneh ketika melihat korban dipepet dari belakang oleh sang pelaku.

Segera sadar dan bertindak, Hanan langsung mendekati gadis malang itu dan mengirimkan pesan yang ia tulis melalui menu catatan di smartphone miliknya.

Baca Juga: Heboh Wanita Ngamuk ke Kasir Minimarket, Alasannya Bikin Geleng Kepala

Thread yang menceritakan pelecehan seksual di kereta. (Twitter/ Hananfaizure)
Thread yang menceritakan pelecehan seksual di kereta. (Twitter/ Hananfaizure)

"Hai, aku ingin membantumu. Ayo turun dari kereta ini dan kita akan naik kereta yang lain," tulis pesan yang disodorkan Hanan ke gadis tersebut.

Akhirnya Hanan dan gadis itu turun di stasiun Chan Sow Lin sementara sang pelaku juga ikut turun.

Setelah sadar ada yang melindungi sang korban, pelaku tidak membuntuti mereka lagi dan mengubah arah tujuan ke stasiun Ampang, Malaysia.

Baca Juga: Grepe-Grepe, Ulah Pria Lakukan Pelecehan di KRL Ini Endingnya Ngeselin

Korban bercerita pada dirinya bahwa awalnya ia mengira tubuhnya dipepet oleh tas ransel penumpang yang lain.

Kemudian Hanan menceritakan bahwa itu bukan ransel yang dipepetkan ke badannya melainkan alat kelamin sang pelaku.

Tulisan yang menyuruh korban pelecehan seksual untuk turun dari kereta. (Twitter/ Hananfaizure)
Tulisan yang menyuruh korban pelecehan seksual untuk turun dari kereta. (Twitter/ Hananfaizure)

Gadis malang tersebut menangis dan dipapah serta dipeluk oleh Hanan untuk menuju ke stasiun selanjutnya.

Banyak netizen yang memberikan beragam komentar atas aksi heroik di atas.

"Anda melakukannya dengan baik. Ketika bertemu pria jahat seperti itu, wanita harus bersatu," komentar @iyliasyazwanie.

"Wow, saya berharap Anda ada di sekitar saya. Aku berharap ada lebih banyak wanita sepertimu yang baik dan berani," tulis @zatywitzie.

Itulah tadi thread mengenai aksi pertolongan kepada korban pelecehan seksual yang viral di Twitter, tetap waspada yang guys!

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak