Ilustrasi Bus Transjakarta- Cara Daftar Kartu Pekerja Jakarta 2025. (Suara.com/Oke Atmaja)
Hitekno.com - TransJakarta, MRT, dan LRT kini bisa dinikmati secara gratis oleh para pekerja Jakarta yang telah memiliki Kartu Pekerja Jakarta (KPJ), sebuah program resmi dari Pemprov DKI untuk membantu meringankan biaya transportasi harian karyawan berpenghasilan sesuai UMP.
Melalui Kartu Pekerja Jakarta, pekerja tidak hanya mendapatkan kemudahan akses transportasi publik, tetapi juga ikut mendukung kebijakan kota dalam mengurangi kemacetan serta emisi kendaraan pribadi.
Agar bisa memanfaatkan fasilitas ini, calon penerima wajib memenuhi syarat tertentu dan mengikuti langkah-langkah pendaftaran Kartu Pekerja Jakarta yang telah ditetapkan oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi DKI Jakarta.
Kelebihan menggunakan TransJakarta, MRT, dan LRT adalah lebih cepat, nyaman, dan efisien karena punya jalur khusus yang bebas macet.
Tarifnya juga terjangkau, sistem pembayarannya praktis, serta terintegrasi antar moda. Bagi pemegang Kartu Pekerja Jakarta (KPJ), ketiganya bahkan bisa digunakan gratis setiap hari.
Berikut syarat dan cara daftar kartu pekerja Jakarta untuk naik Transjakarta, MRT, dan LRT gratis:
Syarat Umum Mendapatkan Kartu Pekerja Jakarta (KPJ):
Cara 1: Daring via Email ke Disnakertrans
Kelebihan: Mudah dari rumah, cocok untuk yang sibuk.
Kekurangan: Proses verifikasi lebih lama.
Baca Juga: Standar Baru HP Rp1 Jutaan: Memori Besar, Duet RAM 8 GB dan Layar 120Hz Kini Jadi Wajib
Cara 2: Daring via Situs TransJakarta (untuk KLG setelah KPJ)
Kelebihan: Lebih cepat untuk aktivasi transportasi, bisa dicek status real-time.
Kekurangan: KPJ harus sudah ada dulu.
Catatan Penting
Kelebihan dari Kartu Pekerja Jakarta (KPJ) adalah membantu meringankan beban biaya transportasi karena pemegang kartu bisa naik TransJakarta, MRT, dan LRT secara gratis.
Selain itu, KPJ juga memberi akses ke beberapa program subsidi lain seperti potongan harga kebutuhan pokok di merchant tertentu.
Program ini mendukung kesejahteraan pekerja berpenghasilan rendah dan mendorong mereka menggunakan transportasi publik yang lebih hemat dan ramah lingkungan.
Namun, kekurangannya, proses pendaftaran KPJ masih tergolong rumit karena memerlukan banyak dokumen dan verifikasi dari instansi terkait.
Kuota penerimanya juga terbatas, sehingga tidak semua pekerja bisa langsung mendapatkannya.
Selain itu, kartu ini hanya berlaku bagi warga dengan KTP DKI Jakarta dan gaji sesuai batas tertentu, jadi belum bisa menjangkau seluruh pekerja di wilayah Jabodetabek.
Jadi, buat kamu yang kerja di Jakarta dan pengin hemat ongkos transportasi, punya Kartu Pekerja Jakarta (KPJ) jelas worth it banget.
Selain bisa naik TransJakarta, MRT, dan LRT gratis tiap hari, kamu juga ikut bantu ngurangin macet dan polusi di kota.
Yuk, buruan daftar biar tiap berangkat kerja dompet tetap aman, badan nggak capek, dan perjalanan makin nyaman!