Pergoki Selingkuh di Tempat Kerja, Dokter Ini Dihajar sampai Babak Belur

Video yang menampakkan dokter dihajar habis-habisan karena selingkuh ini berhasil viral di Twitter.

Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta
Minggu, 06 Oktober 2019 | 20:00 WIB
Seorang dokter dihajar habis-habisan oleh sang suami sah karena ketahuan selingkuh dengan istrinya. (Twitter/ Malaysiavirall)

Seorang dokter dihajar habis-habisan oleh sang suami sah karena ketahuan selingkuh dengan istrinya. (Twitter/ Malaysiavirall)

Hitekno.com - Sebuah video viral ini dapat memberikan pelajaran kepada kita agar tidak bermain serong dengan sesama teman kerja meski pasangan sah sedang bekerja ke tempat jauh. Seorang dokter dihajar habis-habisan oleh suami sah dari seorang perawat tersebut. 

Sebuah akun Twitter bernama @MALAYSIAVIRALL membagikan video dengan caption bertuliskan "dokter kena belasah (dokter kena pukul)".

Video yang dibagikan berhasil viral di Twitter setelah mendapatkan lebih dari 23 ribu Retweet dan 15 ribu Like.

Baca Juga: Manfaatkan Aplikasi FaceApp, Begini Cara Pria Tutupi Aksi Selingkuh

Dalam sebuah video yang berdurasi 2 menit 20 detik, tampak seorang pria berbaju putih langsung mendobrak masuk ke sebuah ruangan dokter.

Tak tanggung-tanggung, ia langsung mendorong dokter tersebut hingga terjatuh kemudian menginjak-injaknya.

Seorang dokter dihajar habis-habisan oleh sang suami sah karena ketahuan selingkuh dengan istrinya. (Twitter/ Malaysiavirall)
Seorang dokter dihajar habis-habisan oleh sang suami sah karena ketahuan selingkuh dengan istrinya. (Twitter/ Malaysiavirall)

Seseorang yang berbaju putih tersebut adalah suami yang istrinya diselingkuhi oleh dokter tersebut.

Baca Juga: Wanita Ini Berhasil Bongkar Perselingkuhan dengan Modal Smartwatch

Dilansir dari media lokal Malaysia, mStar, kejadian viral itu berlangsung pada sebuah klinik swasta yang terletak di Bandar Baru Bangi, Selangor, Malaysia.

Laporan dari media lokal tersebut menyebutkan bahwa sang suami sah dari seorang perawat telah bekerja di luar negeri tepatnya di Dubai dalam waktu cukup lama.

Ditinggal selama 10 bulan, istrinya yang merupakan seorang perawat justru selingkuh dengan seorang dokter.

Baca Juga: Disangka Selingkuhan, Gadis Ini Dilabrak Pacar Adiknya

Sebuah kronologi yang diklaim didapatkan oleh sumber terdekat dari keluarga yang berselisih. (Twitter/ Malaysyiavirall)
Sebuah kronologi yang diklaim didapatkan oleh sumber terdekat dari keluarga yang berselisih. (Twitter/ Malaysyiavirall)

Sang suami sah berhasil memergoki istrinya selingkuh karena telah melihat sebuah rekaman CCTV dari lift, lobi, gerbang pintu, tempat parkir yang mengindikasikan kuat bahwa sang istri sudah selingkuh.

Pada Jumat (04/10/2019) malam, terdapat beberapa laporan masuk ke kepolisian Malaysia terkait kasus perzinahan dan kasus penganiayaan.

Kepala kepolisian daerah setempat, Asisten Komisioner Ahmad Dzaffir Mhd Yussof menjelaskan bahwa kasus tersebut sedang dalam proses penanganan oleh pihak kepolisian.

Baca Juga: Dikira Selingkuh, Netizen Tebak Drama Pasangan yang Pegangan Tangan Ini

Dokter yang dihajar habis-habisan hanya bisa tersungkur di lantai. (Twitter/ Malaysiavirall)
Dokter yang dihajar habis-habisan hanya bisa tersungkur di lantai. (Twitter/ Malaysiavirall)

Banyak netizen yang memberikan beragam komentarnya atas video yang viral di Twitter itu.

"Yang perempuan juga harusnya mendapatkan hukuman. Kalau si perempuan tak melayani pastinya kejadian nggak akan seperti ini," komentar @Norlizaismail15.

"Hebat banget aksi pria berbaju putih. Udah macam menari tango pas ngehajar si dokter," tulis @wan_redpill.

Itulah tadi video viral seorang dokter dihajar karena diduga telah berselingkuh, bagaimana pendapat kamu?

Berita Terkait
TERKINI

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB
Tampilkan lebih banyak