Ramaikan Persaingan, Nubia Siapkan HP Lipat dengan Layar 7,3 Inci

Nubia Z60 Fold bakal mempunyai RAM 12 GB.

Rezza Dwi Rachmanta
Minggu, 14 Mei 2023 | 11:34 WIB
Logo Nubia. (Twitter @nubiasmartphone)

Logo Nubia. (Twitter @nubiasmartphone)

Hitekno.com - Pasar HP lipat ternyata cukup menggiurkan bagi para produsen smartphone. Nubia dikabarkan sedang menyiapkan HP lipat anyar dengan layar 7,3 inci.

Perangkat tersebut bakal membawa nama komersial sebagai Nubia Z60 Fold. Kabar ini terungkap berkat bocoran dari leaker Paras Guglani melalui Pricebaba.

Nubia menjadi perusahaan anyar ketiga yang mencoba masuk ke dalam persaingan HP lipat.

Baca Juga: Manfaatkan ChatGPT, Pria Ini Mampu Bikin Token Kripto dan Sukses Besar

Sebelumnya, Tecno dan Google juga memasuki pasar tersebut. Berdasarkan data, Samsung memimpin pangsa pasar HP lipat secara global.

Mereka mendapatkan persaingan dari Huawei, Oppo, Vivo, dan Motorola. Google baru-baru ini juga telah mengenalkan HP lipat pertama perusahaan, Pixel Fold.

Google Pixel Fold. (Google)
Google Pixel Fold. (Google)

Dikutip dari GSMArena, Nubia Z60 Fold mempunyai nomor model NX801J. Ponsel memiliki layar AMOLED 7,3 inci yang dapat dilipat.

Baca Juga: Spesifikasi Realme 11: HP Midrange Murah dengan Dimensity 6020 dan RAM 12 GB

Perangkat bakal ditenagai oleh chipset seri Qualcomm 8. Meski begitu, belum diketahui terkait nama komersial dapur pacunya.

Leaker membocorkan bahwa Nubia Z60 Fold bakal mempunyai RAM 12 GB yang dipasangkan dengan memori internal 256 GB dan 512 GB.

HP lipat ini diprediksi mengemas baterai 5.000 mAh dengan fitur fast charging 100 W.

Baca Juga: Google Pixel Fold Debut di Bulan Ini, Varian Memori Terungkap ke Publik

Bocoran HP Lipat Nubia Z60. (Pricebaba)
Bocoran HP Lipat Nubia Z60. (Pricebaba)

Nubia Z60 Fold kemungkinan tiba pada kuartal keempat 2023 (antara Oktober hingga Desember).

Menurut laporan IDC, pengiriman global ponsel layar lipat pada tahun 2027 akan mencapai total 21,4 juta unit lebih banyak dari tahun 2023.

Hal ini menandai peningkatan sebesar 50 persen dari 14,2 juta unit yang terjual di tahun 2022.

Baca Juga: Vivo Siapkan Peluncuran Produk Baru, Termasuk Ponsel Lipat X Fold 2 dan X Flip

Laporan tersebut turut menambahkan bahwa pengiriman smartphone lipat ini akan berjumlah 48,1 juta unit di tahun 2027.

Adanya prakiraan serapan puluhan juta unit dalam beberapa tahun ke depan membuat pasar HP lipat sangat menarik di mata produsen.

Berita Terkait
TERKINI

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB

Berapa harga Samsung Galaxy A55 5G dan Samsung Galaxy A35 5G?...

gadget | 18:30 WIB

Dibekali kamera mumpuni, ini cara membuat konten sinematik dengan SamsungGalaxy S24 Series....

gadget | 12:19 WIB

Ini beberapa fitur unggulanPOCO M6 Pro yang diklaim memberikan pengalaman lebih bagi anak muda....

gadget | 12:00 WIB

Harga Samsung Galaxy A05s masih terjangkau, cek berapa sekarang....

gadget | 10:48 WIB

Jika Anda sedang mencari komputer tanpa CPU, Anda bisa cek 4 komputer dari Acer berikut ini....

gadget | 12:44 WIB

Mulai 2 Maret 2024, Vivo V30 sudah dapat diperoleh di seluruh gerai resmi dan mitra Vivo Indonesia....

gadget | 09:48 WIB

Cek seperti apa Huawei FreeBuds Pro 3 ini....

gadget | 18:50 WIB

Samsung akan terus mengembangkan Galaxy Buds Series untuk memberikan kualitas audio dengan kecerdasan dan konektivitas t...

gadget | 15:29 WIB

Redmi Note 13 Series resmi rilis, cek apa saja yang masuk....

gadget | 15:22 WIB

Cek dulu daftar harga Redmi Note 13 Series ini, resmi dihadirkan ke Indonesia....

gadget | 16:26 WIB

Laptop gaming bertema kucing, cek seperti apa Colorfire Meow....

gadget | 18:33 WIB

POCO Indonesia membekali HP baru ini dengan layanan after sales yang memadai....

gadget | 18:09 WIB

Redmi Note 13 Series dipastikan akan meluncur Februari 2024, cek apa yang ditawarkan....

gadget | 17:59 WIB
Tampilkan lebih banyak