Lolos Pengujian AnTuTu, Chipset A16 Milik Apple Cetak Skor GPU Fantastis Ini

Pengujian ini memastikan jika chipset A16 milik Apple tersebut mendapat sejumlah peningkatan.

Amelia Prisilia

Posted: Rabu, 14 September 2022 | 19:25 WIB
iPhone 14 dan iPhone 14 Plus. (Apple)

iPhone 14 dan iPhone 14 Plus. (Apple)

Hitekno.com - Apple Event yang digelar pada Rabu (7/9/2022) lalu akhirnya secara resmi memperkenalkan chipset A16. Usai melewati pengujian AnTuTu, hasil skor GPU chipset ini sukses mendapat angka fantastis di kelasnya.

Sebelumnya, chipset A16 dari Apple ini telah melewati tes Geekbench. Sayangnya, pengujian tersebut tidak menghasilkan skor yang memuaskan. Setelah resmi rilis, chipset ini lalu melalui pengujian AnTuTu.

Melansir dari GSM Arena, chipset A16 di perangkat iPhone 14 Pro mendapat skor 978.147. Sedangkan pengujian chipset A16 di iPhone 14 Pro Max mendapat skor mencapai 972.936.

Pengujian ini memastikan jika chipset A16 milik Apple tersebut mendapat peningkatan senilai 19 persen jika dibandingkan dengan chipset sebelumnya yang digunakan oleh iPhone 13 Series.

Peningkatan juga terjadi pada segi CPU yang mencapai angka 17 persen. Skor memori perangkat ini juga mendapat peningkatan 10 persen. Sedangkan untuk GPU mendapat skor 28 persen jika dibandingkan dari seri lalu.

iPhone 14 Pro. (Apple)
iPhone 14 Pro. (Apple)

Sebelumnya, dalam pengujian AnTuTu, iPhone 13 Pro yang rilis di tahun 2021 mendapat peningkatan sebesar 17 persen pada CPU dan 19 persen GPU jika dibandingkan dengan seri iPhone 12 Pro.

Salah satu peningkatan besar yang ada di iPhone 14 Series ini adalah kapasitas penyimpanan yang mencapai 44 persen. Hal ini jelas saja berpengaruh pada skor AnTuTu perangkat tersebut.

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Beberapa kelebihan dan kekurangan dari Vivo Y400 4G....

gadget | 18:43 WIB

Beberapa kelebihan dan kekurangan dari Infinix Hot 50i....

gadget | 18:34 WIB

Perbandingan spesifikasi antara Vivo X300 dan iQOO 15....

gadget | 18:22 WIB

iQOO 15 hadir sebagai 'monster gaming' sejati. Bukan cuma skor AnTuTu 4 juta poin dari Snapdragon 8 Elite Gen 5, tapi ju...

gadget | 17:59 WIB

Redmi Note 15 Pro series resmi masuk Indonesia, tawarkan duel chipset di kelas menengah: Dimensity 7400 Ultra vs Snapdra...

gadget | 15:51 WIB