Cara Menghemat Baterai pada HP Samsung Galaxy A03 Core, Daya Tahan Lebih Lama

Cara menghemat baterai pada HP Samsung Galaxy A03 Core hanya perlu beberapa langkah mudah.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Rabu, 27 Juli 2022 | 19:26 WIB
Cara Menghemat Baterai pada HP Samsung Galaxy A03 Core. Ilustrasi: Samsung Galaxy A03 Core. (Samsung)

Cara Menghemat Baterai pada HP Samsung Galaxy A03 Core. Ilustrasi: Samsung Galaxy A03 Core. (Samsung)

Hitekno.com - Samsung Galaxy A03 Core merupakan salah satu alternatif menarik apabila kalian mencari HP Rp 1 jutaan. Berikut kami akan memberikan tutorial dan cara menghemat baterai pada HP Samsung Galaxy A03 Core.

Sebagai informasi, Samsung Galaxy A03 Core mengusung layar PLS LCD 6,5 inci beresolusi HD Plus (720 x 1600 piksel). Perangkat menjalankan menjalankan sistem operasi Android 11 (Go Edition).

HP Samsung ini mengemas chipset Unisoc SC9863A bersistem fabrikasi 28 nm yang dipasangkan dengan RAM 2 GB memori internal 32 inci. Terdapat fitur hemat daya yang tersemat pada Samsung Galaxy A03 Core.

Perusahaan mengklaim bahwa perangkat ini dapat bertahan berjam-jam untuk menjalankan aplikasi atau game berkat beterai 5.000 mAh miliknya.

Untuk menjaga umur baterai, perusahaan menyarankan agar pengguna mengisi daya baterai dalam keadaan perangkat mati.

Cara menghemat baterai pada HP Samsung Galaxy A03 Core. (Samsung)
Cara menghemat baterai pada HP Samsung Galaxy A03 Core. (Samsung)

Disarankan untuk mulai mengecas ketika baterai sudah 30 persen dan berhenti mengecas di kisaran 80 hingga 85 persen. Berikut cara menghemat baterai pada HP Samsung Galaxy A03 Core (memanfaatkan fitur hemat daya):

  • Buka aplikasi “Pengaturan”
  • Pilih “Smart Manager”
  • Pilih “Baterai”
  • Pilih “Hemat Daya Medium” atau “Hemat Daya Maksimum”
  • Klik “Aktifkan Mode Hemat Daya”
Cara menghemat baterai pada HP Samsung Galaxy A03 Core. (Samsung)
Cara menghemat baterai pada HP Samsung Galaxy A03 Core. (Samsung)

Samsung Galaxy A03 Core menawarkan UI yang cukup ringan dan mudah dioperasikan di kelas entry-level. Perangkat memiliki banyak varian warna.

Galaxy A03 Core punya pilihan warna matte (Black, Blue) dan glossy (Onyx, Bronze, Mint). Harga Samsung Galaxy A03 Core dibanderol sebesar Rp 1.249.000. Berikut spesifikasi Samsung Galaxy A03 Core:

  • Chipset: Unisoc SC9863A
  • CPU: Octa-core (4x1.6 GHz Cortex-A55 & 4x1.2 GHz Cortex-A55)
  • GPU: IMG8322
  • RAM: 2 GB
  • Memory Internal: 32 GB
  • Memory Eksternal: slot MicroSD
  • Layar: 6,5 inci
  • Dimensi: 164,2 x 75,9 x 9,1 mm
  • Baterai: 5.000 mAh
  • Kamera Belakang: 8 MP f/2.0
  • Kamera Depan: 5 MP f/2.2
  • Warna: Hitam, Biru
Samsung Galaxy A03 Core. (Samsung)
Samsung Galaxy A03 Core. (Samsung)

Itulah tadi rincian spesifikasi dan cara menghemat baterai pada Samsung Galaxy A03 Core, tertarik memilih HP murah satu ini?

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Realme 13 Pro Plus 5G dan Xiaomi 14T hadir membawa desain elegan, performa tinggi, serta kemampuan kamera yang siap mena...

gadget | 21:51 WIB

Bagi kamu yang ingin HP untuk gaming ringan, media sosial, atau aktivitas sehari-hari, enam rekomendasi HP Rp3 jutaan te...

gadget | 18:52 WIB

Agar tak salah pilih, penting untuk kalian mengetahui perbandingan Redmi Pad 2 Pro vs Huawei MatePad 11.5 Inci yang baka...

gadget | 18:41 WIB

Baik Realme 13 Pro Plus 5G ataupun Realme GT 7 menawarkan performa tinggi, desain premium, dan fitur kamera yang menggiu...

gadget | 18:02 WIB

Ada lima rekomendasi HP Vivo Rp1 jutaan terbaik yang cocok untuk pelajar, mahasiswa, maupun pengguna yang ingin HP terja...

gadget | 17:46 WIB