Trik Mempercepat Download di IDM, Ngebut Banget

Untuk memaksimalkan proses mendownload dari internet, banyak orang yang akhirnya menggunakan software IDM.

Agung Pratnyawan
Minggu, 12 Juni 2022 | 10:29 WIB
Internet Download Manager atau IDM. (InternetDownloadManager)

Internet Download Manager atau IDM. (InternetDownloadManager)

Hitekno.com - Apakah kamu sudah tahu trik mempercepat download di IDM? Berikut ini tim HiTekno.com rangkum trik dan tutorial IDM atau Internet Download Manager yang memudahkan kamu.

Seperti diketahui bahwa untuk memaksimalkan proses mendownload dari internet, banyak orang yang akhirnya menggunakan software IDM.

Karena software tersebut mampu membuat proses download dari internet menjadi lebih cepat dibandingkan dengan menggunakan software sejenis lainnya.

Baca Juga: Cara Download Lagu Youtube Tanpa Aplikasi, Mudah Lewat HP maupun Laptop

Selain itu apabila kamu menggunakan Internet Download Manager atau biasa disingkat IDM maka kamu tidak perlu khawatir apabila saat sedang menjalankan proses download lalu tiba-tiba proses download tersebut terhenti.

Karena IDM akan secara otomatis meneruskan kembali proses download yang sebelumnya sedang kamu lakukan.

Oleh karena itu tidak heran kan apabila software tersebut menempati posisi teratas dalam memaksimalkan kecepatan mengunduh data ya.

Baca Juga: Tutorial Cara Matikan Fitur Auto Download WA, HP Tak Cepat Penuh

Nah berikut ini ada beberapa trik mempercepat download di IDM yang bisa kamu coba:

Internet Download Manager atau IDM. (InternetDownloadManager)
Internet Download Manager atau IDM. (InternetDownloadManager)

1. Tutup aplikasi berjalan yang tidak digunakan

Aplikasi yang berjalan pada bagian latar belakang bisa membuat kinerja perangkat kamu menjadi lebih lambat karena mengharuskan IDM berbagi koneksi internet dengan aplikasi tersebut.

Baca Juga: Cara Download Update Free Fire Max OB34, Bisa di Android dan iOS

Oleh karena itu ikuti langkah di bawah ini untuk menutup aplikasi yang tidak digunakan :

  • Tekan CTRL + ALT + DELETE
  • Lalu pilih Task Manager
  • Pada menu Task Manager, cari aplikasi berjalan yang tidak digunakan
  • Kemudian klik pada proses aplikasi yang ingin dihentikan dan klik End task

2. Melakukan pengaturan IDM

Cara paling mudah untuk mempercepat download di IDM yaitu dengan melakukan pengaturan pada IDM itu sendiri melalui langkah-langkah berikut ini :

Baca Juga: Cara Download dan Install Internet Download Manager, Mudah dan Tak RIbet

  • Buka program IDM (Internet Download Manager)
  • Kemudian klik Downloads dan pilih menu Options
  • Buka tab Connections dan ubah Connection Type/Speed menjadi High Speed
  • Lalu ubah juga Max Connection Number yang ada di bawahnya menjadi 32
  • Setelah itu klik OK dan selesai!

3. Menggunakan IDM Optimizer

IDM Optimizer merupakan aplikasi download tambahan gratis yang sangat berguna untuk mengoptimalkan proses download sesuai dengan koneksi internet yang dibutuhkan.

Jadi kamu cukup melakukan pengunduhan aplikasi IDM Optimizer saja melalui langkah-langkah berikut ini:

  • Download terlebih dahulu aplikasi IDM Optimizer di perangkat kamu
  • Lalu buka aplikasi tersebut dan klik pada bagian optimize IDM
  • Setelah itu kamu bisa melanjutkan aktifitas download seperti biasanya menggunakan kecepatan yang sudah ditingkatkan

4. Gunakan Proxy

Kamu bisa ikuti langkah-langkah dibawah ini apabila kamu telah memiliki proxy premium yang sudah teruji kecepatannya :

  • Buka program IDM dan klik Download
  • Lalu pilih Opsi
  • Maka akan muncul jendela baru, klik pada tab Proxy/Socks dan pilih opsi Manual proxy/socks configuration
  • Kemudian masukkan proxy pada kolom yang telah disediakan
  • Setelah itu klik OK dan Selesai!

Itulah beberapa trik mempercepat download di IDM yang harus kamu ketahui agar kegiatan mendownload kamu bisa semakin cepat. Selamat mencoba!

Kontributor: Jeffry francisco
Berita Terkait
TERKINI

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB
Tampilkan lebih banyak