Bawa Chipset Kencang, HP Misterius Realme Lolos Sertifikasi TENAA

HP Realme ini dibekali chipset kelas atas milik MediaTek.

Rezza Dwi Rachmanta
Senin, 13 September 2021 | 08:15 WIB
Logo Realme. [Shutterstock]

Logo Realme. [Shutterstock]

Hitekno.com - Sebuah HP misterius Realme diketahui telah lolos sertifikasi pada lembaga resmi TENAA di China. Leaker memperkirakan bahwa perangkat tersebut dapat menjadi Realme Q5.

HP baru ini telah terdaftar di TENAA dengan nomor model RMX3357. Perangkat diyakini bakal menyasar segmen premium mengingat HP tersebut sudah dibekali dengan chipset kelas atas dari MediaTek.

Daftar TENAA mengungkapkan bahwa Realme RMX3357 memiliki ukuran 159 x 73 x 8.4 mm dengan berat 186 gram.

Baca Juga: Main Genshin Impact di Layar Mungil Galaxy Z Flip 3, Bagaimana Sensasinya?

Perangkat mengusung layar OLED 6,43 inci beresolusi Full HD+. Gambar yang terpampang di TENAA menunjukkan Realme Q5 membawa layar dengan punch-hole di sudut kiri atas.

Leaker mengklaim bahwa HP baru dari Realme tersebut bakal mempunyai fitur refresh rate 90 Hz atau 120 Hz. Punch-hole di bagian depan digunakan sebagai tempat kamera selfie beresolusi 16 MP.

Chip MediaTek Dimensity 1200. (MediaTek)
Chip MediaTek Dimensity 1200. (MediaTek)

Perangkat memiliki tiga kamera belakang dengan konfigurasi 64 MP (primer) + 8 MP + 2 MP. HP Realme ini diprediksi mengusung chipset kencang kelas premium dari MediaTek, Dimensity 1200.

Baca Juga: Bocoran iPhone 13 Terbaru, Ungkap Warna dan Opsi Memori

Dilansir dari Gizmochina, Realme RMX3357 mempunyai baterai 4.400 mAh dengan dukungan fast charging 65 W. Layar OLED miliknya turut dibekali sensor in-display fingerprint.

Spesifikasi perangkat cukup mirip dengan Oppo K9 Pro yang pernah bocor sebelumnya. Sebagai informasi, Realme Q3 Pro yang ditenagai oleh chipset Dimensity 1100 adalah ponsel paling kuat di seri Q3.

Model RMX3357 yang diduga sebagai Realme Q5 muncul di TENAA. (TENAA)
Model RMX3357 yang diduga sebagai Realme Q5 muncul di TENAA. (TENAA)

Model RMX3357 dengan Dimensity 1200 kemungkinan dapat menjadi Realme Q5 Pro. Perangkat ini bisa jadi memperoleh versi rebrand untuk pasar di negara lainnya.

Baca Juga: Tablet Realme Pad Resmi Meluncur, Harganya Terjangkau!

Deretan spesifikasi serta fitur di atas masih sekadar bocoran sehingga kita perlu menunggu konfirmasi resmi dari perusahaan. Mengingat perangkat sudah lolos sertifikasi resmi, kita bisa berharap bahwa Realme dapat mengeluarkan teaser terkait HP baru mereka dalam beberapa pekan mendatang.

Berita Terkait
TERKINI

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB

Berapa harga Samsung Galaxy A55 5G dan Samsung Galaxy A35 5G?...

gadget | 18:30 WIB

Dibekali kamera mumpuni, ini cara membuat konten sinematik dengan SamsungGalaxy S24 Series....

gadget | 12:19 WIB

Ini beberapa fitur unggulanPOCO M6 Pro yang diklaim memberikan pengalaman lebih bagi anak muda....

gadget | 12:00 WIB

Harga Samsung Galaxy A05s masih terjangkau, cek berapa sekarang....

gadget | 10:48 WIB

Jika Anda sedang mencari komputer tanpa CPU, Anda bisa cek 4 komputer dari Acer berikut ini....

gadget | 12:44 WIB

Mulai 2 Maret 2024, Vivo V30 sudah dapat diperoleh di seluruh gerai resmi dan mitra Vivo Indonesia....

gadget | 09:48 WIB

Cek seperti apa Huawei FreeBuds Pro 3 ini....

gadget | 18:50 WIB

Samsung akan terus mengembangkan Galaxy Buds Series untuk memberikan kualitas audio dengan kecerdasan dan konektivitas t...

gadget | 15:29 WIB

Redmi Note 13 Series resmi rilis, cek apa saja yang masuk....

gadget | 15:22 WIB

Cek dulu daftar harga Redmi Note 13 Series ini, resmi dihadirkan ke Indonesia....

gadget | 16:26 WIB

Laptop gaming bertema kucing, cek seperti apa Colorfire Meow....

gadget | 18:33 WIB

POCO Indonesia membekali HP baru ini dengan layanan after sales yang memadai....

gadget | 18:09 WIB

Redmi Note 13 Series dipastikan akan meluncur Februari 2024, cek apa yang ditawarkan....

gadget | 17:59 WIB
Tampilkan lebih banyak