Model iPad Layar OLED 10,9 Inci Diprediksi Hadir pada 2022

Beberapa model iPad anyar akan hadir pada tahun 2022 dan 2023.

Rezza Dwi Rachmanta
Sabtu, 10 Juli 2021 | 06:00 WIB
Logo Apple. (pexels/Armand  Valendez)

Logo Apple. (pexels/Armand Valendez)

Hitekno.com - Sebuah bocoran terbaru mengklaim bahwa Apple dapat meluncurkan model iPad layar OLED 10,9 inci pada tahun 2022. Tak hanya itu, dua varian iPad kabarnya juga sedang dikembangkan oleh perusahaan untuk tahun berikutnya lagi.

Menurut laporan dari Display Supply Chain Consultants, raksasa teknologi berbasis di Cupertino ini akan mengenalkan iPad yang menampilkan layar AMOLED 10,9 inci di tahun depan.

Laporan tersebut sejalan dengan bocoran sebelumnya yang mengklaim bahwa perusahaan bakal menghadirkan panel OLED pada model iPad anyar.

Baca Juga: Lulus TK, Rafathar Dapat Hadiah iPad Pro Senilai Rp 20 Juta

Dikutip dari Gizmochina, DSSC menambahkan bahwa merek tersebut akan meluncurkan dua iPad dengan panel OLED pada 2023.

Panel layar ini hanya akan dipasok oleh Samsung Display, unit khusus produksi layar asal perusahaan Korea Selatan. Saat ini, satu-satunya iPad dengan panel 10,9 inci adalah iPad Air. Jadi iPad OLED yang dimaksud mungkin adalah model iPad Air 2022 mendatang.

Ilustrasi iPad dengan layar OLED. (GSMArena)
Ilustrasi iPad dengan layar OLED. (GSMArena)

Model iPad Air dengan ukuran 10,9 inci yang sudah dipasarkan masih mengusung layar Liquid Retina IPS LCD beresolusi 1640 x 2360 piksel dengan kecerahan 500 nits dan kerapatan 264 ppi.

Baca Juga: Bocoran iPad Mini Terbaru, Begini Desain Rendernya

Laporan lain dari The Elec Korea, iPad 2023 diyakini memakai panel LTPO 120 Hz yang datang dalam ukuran 12,9 inci dan 11,1 inci. Teknologi LTPO seharusnya mengurangi konsumsi daya pada kecepatan refresh yang lebih tinggi.

Sebagai perbandingan, iPad Pro 11 (2021) yang meluncur pada April lalu membawa layar Liquid Retina IPS LCD 11 inci dengan dukungan refresh rate 120 Hz, HDR 10, Dolby Vision dan kecerahan 600 nits.

Bocoran iPad Mini 6. (Leaker Jon Prosser)
Bocoran iPad Mini 6. (Leaker Jon Prosser)

Sementara iPad Pro 12.9 (2021) mengusung layar Liquid Retina XDR mini-LED LCD dengan beberapa fitur seperti di atas, namun mempunyai tingkat kecerahan puncak hingga 1.600 nits.

Baca Juga: Bawa Peningkatan dari Sebelumnya, iPad Pro 2022 Andalkan Wireless Charging

Apple dikabarkan turut menyiapkan iPad Mini dengan desain lebih ringkas yang bakal meluncur pada 2021. Laporan Bloomberg pada awal Juni lalu mengungkapkan bahwa iPad anyar yang diharapkan datang di tahun ini akan mengusung desain yang benar-benar baru dibanding generasi sebelumnya.

Bocoran mengklaim bahwa bezel pada iPad Mini terbaru akan menyusut lebih jauh untuk menawarkan layar lebih luas. Beberapa hal di atas masih sebatas bocoran sehingga kita perlu menunggu teaser atau konfirmasi resmi dari Apple terkait kabar iPad layar OLED tersebut.

Baca Juga: Potret Pria Sarapan Ini Bikin Salfok, Netizen: Daripada Maag Kambuh

Berita Terkait
TERKINI

Western Digita menghadirkan solusi penyimpanan untuk industri media dan hiburan dengan kecepatan tinggi dan kapasitas be...

gadget | 10:59 WIB

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB
Tampilkan lebih banyak