Bakal Gelontorkan Dana, Samsung Ingin Produksi Chip 3 Nm di AS

Akankah jadi senjata ampuh lawan TSCM dalam persaingan produksi chip?

Agung Pratnyawan

Posted: Senin, 25 Januari 2021 | 07:30 WIB
Logo Samsung. (Samsung Newsroom)

Logo Samsung. (Samsung Newsroom)

Hitekno.com - Chip 3 Nm sedang dikembangkan berbagai perusahaan sebagai masa depan semikonduktor. Termasuk Samsung yang telah menyiapkan dana besar untuk bisa memproduksinya.

Huawei juga jadi salah satu perusahaan yang bersiap untuk chip 3 Nm. Tidak ketinggalan, TSMC yang saat ini jadi produsen semikonduktor yang menerima pesanan dari berbagai perusahaan.

Sedangkan Samsung diketahui telah memiliki fasilitas produksi chip mereka di Korea Selatan. Namun laporan terbaru, mereka dikabarkan ingin memproduksinya di Texas, Amerika Serikat (AS).

Dimuat GSM Arena, muncul laporan baru dari China yang menyebutkan kalau Samsung sedang menyiapkan investasi sekitar 10 miliar dolar AS untuk pembangunan pabrik tersebut.

Menariknya, laporan ini menyebut kalau investasi yang disiapkan untuk pembangunan pabrik semikonduktor yang berada di Texas, AS. Yang nantinya akan jadi tempat produksi chip 3 Nm.

Gedung Samsung Campus. (Samsung)
Gedung Samsung Campus. (Samsung)

Dengan jumlah investasi sebanyak itu, disebut akan menjadi fasilitas produksi chip tercanggih secara global ketika nanti jadi dan mulai beroperasi. Terlebih akan jadi basis Samsung di luar Asia.

Kenapa di pilih Texas sebagai tempat produksi, diduga karena banyaknya pelanggan asal AS yang berminat dengan teknologi chip 3 Nm. Proses fabrikasi yang saat ini sedang disiapkan.

Dengan membangun fasilitas produksi di AS, tentu saja akan jadi senjata terkuat Samsung untuk melawan TSMC dari Taiwan sebagai saingan dalam persaingan semikonduktor.

Namun rencana perusahaan asal Korea Selatan ini masih memasuki tahap awal saja, dan belum terlihat ada proses konstruksi yang dimulai. Sehingga diduga tidak akan beroperasi dalam waktu dekat.

Menurut laporan ini, konstruksi baru akan dimulai tahun 2021. Sedangkan pemasangan peralatan utama baru bisa dimulai pada 2022 mendatang dan seterusnya.

Baca Juga: Qualcomm Siapkan Pesaing Chip Apple M1, Bisa Lebih Kencang?

Logo Samsung. (Samsung Newsroom)
Logo Samsung. (Samsung Newsroom)

Diprediksi, fasilitas produksi chip 3 Nm Samsung di AS ini baru bisa beroperasi pada 2023 mendatang. Dan belum diketahui sampai kapan ada produk yang bisa dihasilkan.

Kita nantikan saja, apakah laporan ini benar mengungkap rencana Samsung yang menggelontorkan investasi besar dalam membangung fasilitas produksi chip 3 Nm di AS.

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Realme 13 Pro Plus 5G dan Xiaomi 14T hadir membawa desain elegan, performa tinggi, serta kemampuan kamera yang siap mena...

gadget | 21:51 WIB

Bagi kamu yang ingin HP untuk gaming ringan, media sosial, atau aktivitas sehari-hari, enam rekomendasi HP Rp3 jutaan te...

gadget | 18:52 WIB

Agar tak salah pilih, penting untuk kalian mengetahui perbandingan Redmi Pad 2 Pro vs Huawei MatePad 11.5 Inci yang baka...

gadget | 18:41 WIB

Baik Realme 13 Pro Plus 5G ataupun Realme GT 7 menawarkan performa tinggi, desain premium, dan fitur kamera yang menggiu...

gadget | 18:02 WIB

Ada lima rekomendasi HP Vivo Rp1 jutaan terbaik yang cocok untuk pelajar, mahasiswa, maupun pengguna yang ingin HP terja...

gadget | 17:46 WIB