Gelar Kaleidoskop, Youtap Ungkap Pertumbuhan Masif di Tahun 2020

Youtap sukses mendapatkan lebih dari 2,5 juta transaksi dan diadopsi oleh lebih dari 100 ribu pedagang dari berbagai kalangan.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Senin, 21 Desember 2020 | 19:30 WIB
Aplikasi Youtap. (dok. Youtap)

Aplikasi Youtap. (dok. Youtap)

Hitekno.com - Melalui event khusus bersama dengan sejumlah media secara virtual, Youtap menggelar kaleidoskop perjalanan di tahun pertamanya. Diterima oleh pasar dengan baik, Youtap sukses meraih pertumbuhan masif sepanjang tahun 2020 ini.

Digelar secara khusus, dalam event ini, Youtap yang baru memulai kehadirannya di Indonesia ini menutup tahun 2020 dengan hasil positif yang menjanjikan walaupun harus diterpa pandemi yang masih berlangsung.

Menjadi teman dagang untuk para pelaku usaha, Youtap sukses mendapatkan lebih dari 2,5 juta transaksi dan diadopsi oleh lebih dari 100 ribu pedagang dari berbagai kalangan.

Selaras dengan visinya, keberhasilan Youtap ini sukses mendorong adopsi digital dan membuka peluang yang lebih besar pada para pedagang terutama di tengah masa pandemi seperti sekarang ini.

CEO Youtap Indonesia, Herman Suharto menyebut bahwa tahun 2020 menjadi tahun yang menjadi tantangan tersendiri karena besarnya perubahan operasional bisnis dan kondisi dalam semua sektor.

Kaleidoskop Youtap 2020. (Youtap Indonesia)
Kaleidoskop Youtap 2020. (Youtap Indonesia)

Memanfaatkan hal ini, Youtap meyakini hal ini sebagai motivasi untuk meningkatkan kinerja dan kualitas layanan demi mendukung merchant melalui fase pertumbuhan bisnis yang dinamis.

Hingga kini, total merchant Youtap didominasi oleh 98 persen pelaku UMKM yang tersebar di 411 kota dan kabupaten di seluruh Indonesia. Jumlah ini mengalami peningkatan sebesar dua kali lipat dibandingkan semester pertama kedatangannya.

Tiga layanan Youtap yaitu pengelolaan barang, sistem pembayaran dan pembuatan laporan membuat Youtap semakin berkembang guna memudahkan pelaku usaha di hari-hari mendatang.

Kedepannya, Youtap terus berusaha untuk tetap konsisten mengembangkan inovasi serta mendorong pasar UMKM menembus digitalisasi. Beberapa layanan Youtap juga akan terus dikembangkan dan siap diluncurkan pada tahun 2021 mendatang.

Baca Juga: Berbasis AMD Radeon RX 6900 XT, Ini VGA Asus ROG Strix dan TUF Gaming

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Cara mudah melakukan restart di HP Xiaomi jika tombol power tidak berfungsi....

gadget | 14:39 WIB

Revolusi 'PC AI' resmi dimulai di CES 2025. Bukan lagi sekadar laptop baru, ini adalah era komputasi cerdas yang dipimpi...

gadget | 14:12 WIB

Xiaomi 17 versi global kini resmi terdaftar di basis data IMEI GSMA....

gadget | 13:41 WIB

Hindari 8 hal ini atau garansi Xiaomi pengguna akan hilang selamanya...

gadget | 13:20 WIB

Xiaomi rupanya pernah membuat HP dengan kamera tunggal pada 2024....

gadget | 13:01 WIB