Screenshot di Windows 10 Tidak Cuma dengan Tombol Print Screen

Selama ini, cara yang paling umum diketahui ketika ingin mengambil screenshot pada komputer dengan sistem operasi Windows adalah dengan menekan tombol Print Screen. Tapi ternyata ada beberapa cara lain yang bisa semakin memudahkan pekerjaan kamu lho.

Dinar Surya Oktarini | Praba Mustika

Posted: Rabu, 27 Juni 2018 | 08:30 WIB
PrtSc/wikihow.com

PrtSc/wikihow.com

Hitekno.com - Mengambil screenshot di sistem operasi buatan Microsoft, Windows 10 tentunya mudah. Kita hanya tinggal menekan tombol print screen, kemudian di-paste ke Microsoft Paint atau Microsoft Word.

Tapi ternyata, ada beberapa cara lain yang tentunya bisa dicoba untuk beberapa keperluan yang berbeda. Seperti apa saja caranya?

1. Alt+Print Screen
Cara ini sebetulnya sama saja dengan menekan tombol Print Screen biasa. Yang membedakan adalah screenshot yang diambil hanya dari windows yang sedang aktif saja.

2. Windows+Print Screen
Setelah menekan kombinasi tombol Windows+Print Screen, layar akan seperti berkedip sebentar.

Keuntungan dengan menggunakan kombinasi tombol ini, kamu tidak perlu melakukan paste ke Microsoft Word atau Microsoft Paint.

Karena gambar screenshot sudah langsung tersimpan di dalam folder screenshot.

screenshot/techadvisor.co.uk
screenshot/techadvisor.co.uk

3. Windows+H
Kombinasi tombol Windows+H, akan berguna ketika kamu ingin langsung mengirimkan hasil screenshot lewat email atau ke media sosial.

Setelah kamu menekan kombinasi tombol tersebut di sisi kanan akan muncul pilihan ke mana screenshot akan dibagikan.

Tapi itu tergantung pada software apa saja yang sudah terinstall di komputermu.

4. Snipping Tool
Secara default, Windows 10 mempunyai fitur built-in screenshot yang bernama Snipping Tool. Kamu bisa menemukannya di folder System Accessories.

Baca Juga: Adobe Siap Sematkan Teknologi AI untuk Deteksi Foto Hoax

snipping tool/hitekno.com
snipping tool/hitekno.com

Dengan menggunakan snipping tool kamu bisa dengan mudah menyeleksi bagian mana yang ingin diambil gambarnya.

Bentuknya pun, bisa kamu sesuaikan apakah akan berbentuk kotak, segitiga atau lingkaran.

Setelah menyeleksi bagian yang ingin di-screenshot, kamu bisa menyimpannya di folder yang kamu inginkan.

Juga terdapat beberapa pilihan format, ketika ingin menyimpan. Ada format .png, .html, .jpeg dan juga .gif.

5. Windows+Tombol Mute
Cara ini sama seperti ketika mengambil screenshot pada smartphone dengan sistem operasi Windows 10 Mobile.

Dengan menekan tombol kombinasi Windows+Tombol Mute layar akan berkedip sebentar. Sama seperti menggunakan kombinasi tombol Windows+Print Screen.

Sudah tahu cara yang lebih cepat kan? Selamat mencoba ya.

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Dipelopori oleh para pemain agresif seperti POCO, Tecno, dan Infinix, era di mana HP murah dibekali layar super mulus 12...

gadget | 23:10 WIB

Ini bukanlah sebuah langkah 'berhemat', melainkan sebuah pilihan strategis untuk memprioritaskan dua hal yang paling kru...

gadget | 22:35 WIB

Para produsen kini berlomba-lomba menawarkan HP Rp2 jutaan yang tidak hanya kuat untuk komunikasi, tetapi juga dirancang...

gadget | 20:36 WIB

Ini bukan sekadar penambahan fitur konektivitas, sederet tablet Rp2 jutaan dengan SIM Card adalah evolusi yang secara ef...

gadget | 19:47 WIB

Para raksasa seperti Huawei, Vivo, HONOR, dan OPPO kini saling terlibat dalam pertarungan untuk menciptakan HP foldable ...

gadget | 16:36 WIB