Gegara Ucapan Ini, Berujung Ditinggal Nikah Para Sahabat

"Setiap ucapan adalah doa," ungkapnya.

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 06 Juli 2021 | 09:42 WIB
Ilustrasi dekorasi pernikahan. (Pixabay/Pexels)

Ilustrasi dekorasi pernikahan. (Pixabay/Pexels)

Hitekno.com - Seorang wanita membagikan kisahnya yang ditinggal nikah oleh para sahabat. Curhatan wanita ini pun ramai jadi perbincangan netizen hingga viral di media sosial.

Dalam postingan curhatan wanita ini, diceritakan momen bersama para sahabat yang satu persatu menikah.

Tinggal ia sendiri yang belum lanjut ke jenjang pernikahan. Wanita ini menghubungkan apa yang terjadi padanya dengan sebuah ucapan yang pernah ia keluarkan.

"Setiap ucapan adalah doa," tulis keterangan unggahan seperti dikutip oleh HiTekno.com dari Suara.com.

Curhatan ini ia bagikan melalui akun TikTok pribadinya dan dibagikan ulang oleh akun Instagram @Makassar_iinfo hingga akhirnya viral di media sosial.

Bagiamana kisah ia menjalani persahabatan selama 14 tahun, satu persatu menikah.

14 tahun bersahabat

14 Tahun Sahabatan, Wanita ini Ditinggal Nikah Gegara Ucapan 'Aku Terakhir' (TikTok)
14 Tahun Sahabatan, Wanita ini Ditinggal Nikah Gegara Ucapan 'Aku Terakhir' (TikTok)

Melalui video singkatnya, ia membagikan momen kebersamaan bersama sahabat-sahabatnya. Mereka telah berteman selama 14 tahun.

Bersama dengan 6 sahabatnya, ia mengunggah foto kebersamaan mereka. Selanjutnya, ia mengunggah foto-foto pernikahan masing-masing dari sahabatnya.

Rupanya, mereka semua sudah menikah. Kini, tinggal sang wanita lah yang belum berumah tangga.

Baca Juga: Viral Undangan Nikah Unik, Isinya Nyindir Jomblo dengan Halus

Melalui momen tersebut, sang wanita kemudian belajar satu hal bahwa setiap ucapan adalah doa. Ia pernah berkata bahwa ia akan menjadi seseorang yang terakhir menikah diantara sahabat-sahabatnya.

Hal tersebut kemudian menjadi kenyataan.

Respons Netizen

Melihat video viral di media sosial ini, para netizen pun turut memberikan komentar.

"Sama aku dlu pernah bilang nikahnya kalo nggak sabtu ya minggu dan ternyata bener saya nikahnya sabtu," ujar netizen.

"Kejadian sama aku jg ini relate bgt sumpah, dl aku jg gt, kaya g mau nikah buru2 krn aku nunggu orang yg aku suka buat lamar aku, sedangkan temen2 pd pacaran sm kk kelas atau yg usianya diatas mrk, akhirnya kejadian disaat tmn2ku dh pd nikah diusia 22 24 pokonya paling mentok 25, aku nikah diusia 27 menginjak 28 dan qadarullah sampe 6 tahun menikah jg aku blm dikasih keturunan, hati2 sama omongan yaa guys krn bisa jd doa," curhat netizen.

"Bismillah 6 bulan lagi nikah aminn," doa netizen.

"Hati-hati ucapan adalah doa," pungkas netizen.

Itulah video viral di media sosial, curhatan wanita yang ditinggal nikah sahabat satu persatu. (Suara.com/ Aulia Hafisa).

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Ajang adu cepat klaim link DANA kaget hari ini telah bertransformasi dari sekadar mencari saldo DANA gratis hari ini men...

internet | 14:06 WIB

Link DANA kaget hari ini berpotensi digunakan untuk mendapatkan saldo DANA gratis yang bisa diklaim pada Selasa, 4 Oktob...

internet | 13:33 WIB

Cara mudah membuat PPT dengan bantuan kecerdasan buatan (AI)....

internet | 13:19 WIB

Perbandingan antara Qualcomm Snapdragon 6s Gen 4 atau MediaTek Dimensity 7300....

internet | 11:52 WIB

Pengguna dapat memperbaiki kendala suara tidak terdengar saat menelepon di WhatsApp dan memastikan kualitas panggilan te...

internet | 21:28 WIB