Cara Membuat Tulisan Arab di Whatsapp, Wajib Tahu!

Pernah dapat pesan WhatsApp dengan tulisan Arab? Begini cara membuatnya.

Agung Pratnyawan
Kamis, 19 November 2020 | 16:20 WIB
Ilustrasi WhatsApp. (Pixabay/arivera)

Ilustrasi WhatsApp. (Pixabay/arivera)

Hitekno.com - Apakah kamu pernah menemukan pesan di WhatsApp yang menggunakan tulisan Arab? Bingung bagaimana cara membuat tulisan Arab di WhatsApp seperti itu?

Kamu tidak perlu bingung kenapa bisa, simak cara membuat tulisan Arab di WhatsApp berikut ini.

Pesan berbahasa Arab ini memang tidak jarang ditemukan. Terutama dalam grup-grup yang aktivitasnya berhubungan dengan bahasa Arab, seperti grup islami, atau lainnya.

Baca Juga: Pakai Foto Artis Korea di WhatsApp, Guru Ini Kaget Lee Min Ho Kumpul Tugas

Yang menjadi pertanyaannya sekarang adalah, memangnya bagaimana sih, cara membuat tulisan Arab di WhatsApp? Padahal seperti yang kita ketahui, bahwa huruf pada keyboard Android di Indonesia itu kebanyakan latin.

Penggunaan teks Arab ini sebenarnya tergantung kebutuhan masing-masing, tapi di Indonesia sendiri penggunaan teks Arab ini lebih condong untuk keperluan islami, di antaranya adalah untuk menuliskan ayat suci Al-Qur’an, hadist-hadist Nabi, do’a-do’a tertentu, kebutuhan sharing materi agama, dan lain sebagainya.

Tips dan Trik Membuat Tulisan Arab di Whatsapp

Baca Juga: Perluas Jangkauan, Aplikasi WhatsApp Hadirkan Tombol Belanja

Trik mengirimkan pesan bahasa Arab via WhatsApp ini sebenarnya sangat sederhana. Cukup dengan mengubah keyboard yang tadinya latin menjadi teks Arabic. Langsung saja yuk, kita bahas selengkapnya.

Ilustrasi WhatsApp. (Pixabay/antonbe)
Ilustrasi WhatsApp. (Pixabay/antonbe)

Kamu bisa mengubah bahasa pada keyboard Android tanpa membutuhkan aplikasi tambahan. Silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini untuk mencobanya:

  • Buka aplikasi WhatsApp terlebih dahulu, lalu masuk ke jendela chat WhatsApp (pilih kontak mana saja). Di sana, coba munculkan keyboard dengan mengetik kolom kirim pesan.
  • Buka Settings keyboard dengan cara tekan dan tahan tombol (,) koma, nanti akan muncul icon setting-nya.
  • Selanjutnya pada jendela “Opsi Masukan”, silahkan pilih Bahasa.
  • Matikan fungsi “Gunakan Bahasa Sistem”, yang ada di kategori Keyboard Android (AOSP).
  • Pada kategori Metode masukan aktif, kamu perlu menyalakan Bahasa Arab. Kemudian, matikan setting bahasa yang sebelumnya kamu gunakan.
  • Kembali lagi ke WhatsApp, kemudian coba kirim pesan ke kontak mana saja. Keyboard kamu sekarang sudah berubah menjadi bahasa Arab.

Cukup mudah, bukan? Cara ini bisa kamu lakukan di Android tanpa root. Karena di sini, kamu hanya menggunakan fitur pengubah bahasa pada keyboard saja, sehingga tidak perlu download aplikasi apa-apa lagi.

Baca Juga: Fitur Baru, Pesan WhatsApp Bisa Otomatis Hilang Setelah 7 Hari

Itulah cara membuat tulisan Arab di Whatsapp dengan mudah, silah dipraktekkan. Semoga membantu. (Suara.com/ Rishna Maulina Pratama).

Berita Terkait
TERKINI

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB
Tampilkan lebih banyak