Makan Soto Rp 600 Ribu, Video Wanita Ini Protes Malah Banjir Hujatan

Wanita ini menunjukkan harga makanan dan minuman yang menurutnya mahal.

Dinar Surya Oktarini
Sabtu, 07 November 2020 | 21:00 WIB
Ilustrasi Soto. (Shutterstock)

Ilustrasi Soto. (Shutterstock)

Hitekno.com - Belum lama ini viral di medsos seorang wanita terkejut dengan harga makanan yang ia pesan bersama teman-temannya. 

Wanita tersebut memesan menu hidangan Soto Betawi dan es teh di salah satu tempat makan. 

Video ini dibagikan oleh akun jejaring sosial @tante_rempong_official. Tampak pada video tersebut sang wanita yang menggunakan kebaya ini nampak bertanya pada pihak restoran berapa harga es teh tersebut.

Baca Juga: Erajaya Kembali Hadirkan Kembali iBoxing Week Online 2020

Saat mendapatkan jawaban ia lantas bertanya kembali, "ini tehnya dari mana? Kalau di warung cuma Rp 2 ribu, lho," ucapnya kepada pihak restoran.

Wanita ini kemudian menyebutkan bila ia dan temannya hanya memakan soto Betawi dan minum es teh. Total harga yang harus mereka bayar untuk 5 orang adalah Rp 600 ribuan.

Warganet protes dengan harga makanan mahal (Instagram @tante_rempong_official)
Warganet protes dengan harga makanan mahal (Instagram @tante_rempong_official)

"Guys bayangin makan soto betawi dan es teh berlima, Rp 600 ribu lebih guys," ucapnya di video tersebut sambil menunjukan struk pembayaran.

Baca Juga: Nggak Kalah Romantis, Video Sepasang Kekasih Pacaran di Truk Ini Viral

Ia pun menyebutkan bila mungkin tehnya berasal dari luar negeri atau Amerika sehingga harganya mahal. Untuk harga satu gelas es teh yang ia pegang dibanderol seharga Rp 30 ribu.

Unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari seratus ribu kali. Namun, bukannya mendapat dukungan dari warganet ia malah mendapat serangan.

Warganet protes dengan harga makanan mahal (Instagram @tante_rempong_official)
Warganet protes dengan harga makanan mahal (Instagram @tante_rempong_official)

"Es teh manis Rp 2 ribu beli di mana mba? Di warung sini aja Rp 3 ribu," ucap seorang warganet yang tak setuju dengan pendapat harga normal es teh yang disebutkan wanita ini.

Baca Juga: Protes Karena iPhone Miliknya Disebut HP HDC, Gadis Ini Bikin Netizen Emosi

Ada pula warganet yang merasa bila harga Rp 600 ribu untuk berlima termasuk murah untuk ukuran sebuah restoran.

"Makan di kaki lima aja kalau jiwamu masih sanggupnya yang murah beb. Makan di resto segitu murah kali ah. Belum tahu resto ada pajaknya, belum lagi sewa toko atau angsuran gedung, gaji karyawan, renovasi, buanyaaak. Sedih kalau dihitung-hitung shay," ucap warganet ini.

Harga yang menurut wanita ini terlalu mahal rupanya dianggap wajar oleh sebagian besar warganet. Namun, ada juga warganet yang setuju dengan wanita berambut pirang ini.

Baca Juga: Meluncur Tanpa Charger dan Earphone, iPhone 12 Tuai Protes dari Penggemar

"Menurutku nggak wajar sih harga segitu. Es teh Rp 30 ribu lebih. Makan di restoran juga harga es tehnya di bawah itu kok," ujar seorang warganet yang juga setuju harga restoran pada video tersebut tak wajar

Unggahn video wanita protes saat makan soto tersebut viral di Twitter. (Suara.com/Hiromi Kyuna)

Berita Terkait
TERKINI

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB
Tampilkan lebih banyak