Download Quake Champions Sekarang, Gratis di Steam

Game ini digratiskan selama Early Access, karena untuk testing Closed Beta. Namun jika download sekarang, kamu bisa mendapatkan gratis selama-lamanya.

Agung Pratnyawan

Posted: Rabu, 20 Juni 2018 | 13:09 WIB
Quake Champions

Quake Champions

Hitekno.com - Bethesda Softworks sedang berbaik hati, kamu bisa download Quake Champions secara gratis di Steam. Segera download sebelum berakhir masa promosinya.

Masa promosi game ini bakal berakhir pada 25 Juni 2018 mendatang. Setelah tanggal tersebut, game ini bakal berbayar lagi.

Quake Champions (sumber: steampowered.com)
Quake Champions (sumber: steampowered.com)

Game ini digratiskan selama Early Access, karena untuk testing Closed Beta. Namun jika download sekarang, kamu bisa mendapatkan gratis selama-lamanya.

Quake Champions ini sendiri adalah game yang dikembangkan id Software bergenre first person shooting (FPS) multiplayer.

Quake Champions (sumber: steampowered.com)
Quake Champions (sumber: steampowered.com)

Franchise Quake sendiri sudah dikembangkan oleh id Software sejak 20 tahun yang lalu. Dan untuk game ini bakal berdasarkan Quake III.

Walaupun game ini belum selesai masa pengembangannya, namun tetap layak untuk dicoba. Apalagi sedang gratis seperti saat ini.

Yuk download dan mainkan sekarang.

Hitekno.com/Agung Pratnyawan

Baca Juga: 8 Alasan Gamer Masih Bermain Dota 2 daripada Mobile Legends

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

kode redeem Mobile Legends hari ini memiliki batas waktu dan kuota penukaran terbatas. Jadi segera tukar sebelum kadalua...

games | 09:11 WIB

Kumpulan kode redeem Free Fire yang masih bisa pemain gunakan pada 13 November 2025....

games | 08:58 WIB

Kumpulan kode redeem Free Fire Max yang dapat pemain tukarkan pada 13 November 2025....

games | 08:45 WIB

Dengan mengetahui cara klaim kode redeem Mobile Legends hari ini, 12 November 2025 dengan langkah mudah, serta tips supa...

games | 16:44 WIB

Deretan kode redeem Free Fire Max yang dapat ditukarkan pemain pada 12 November 2025....

games | 12:52 WIB