Samsung Galaxy A56 5G. [Samsung]
Hitekno.com - Samsung kembali memperkuat lini A series dengan merilis Samsung Galaxy A56 5G yang membawa peningkatan pada desain, fitur, hingga pengalaman penggunaan. Seri ini hadir dengan tampilan yang lebih modern, daya tahan lebih baik, serta dukungan software jangka panjang yang menjadi nilai jual utama. Dengan paket fitur yang cukup lengkap sebagai kelebihan perangkat, Galaxy A56 5G ditujukan bagi pengguna yang ingin smartphone serbaguna dengan kestabilan ekosistem Samsung.
Selain membawa peningkatan pada sektor layar dan performa, perangkat ini juga menawarkan pengalaman multimedia yang lebih baik. Namun demikian, Galaxy A56 5G tetap memiliki beberapa catatan kekurangan yang perlu dipertimbangkan, terutama bagi pengguna yang menginginkan kemampuan kamera jarak jauh atau paket aksesori lengkap.
Berikut ini kelebihan dan kekurangan dari Samsung Galaxy A56 5G:
Kelebihan Samsung Galaxy A56 5G
1. Desain baru lebih kuat dan tahan air
Dengan frame metal dan sertifikasi IP64, perangkat ini punya tampilan yang lebih baik karena tahan air dan debu. Frame ini juga membuat ponsel tampak lebih premium.
2. Konfigurasi kamera lengkap (50 MP + 12 MP + 5 MP)
Cukup mumpuni untuk kebutuhan foto dan video harian.
3. Layar Super AMOLED
Perangkat ini dibekali dengan layar 6.7 inci dan Gorilla Glass Victus serta tampilan cerah, luas, dan lebih tahan goresan.
Baca Juga: Klaim Kode Redeem FC Mobile 17 November 2025, Dapatkan Hadiah Eksklusif Permanen
4. Stereo speaker lantang
Memberikan pengalaman audio yang lebih imersif.
5. Chipset Exynos 1580
Dapur pacu yang mampu menangani multitasking dan gaming ringan-menengah.
6. Baterai 5000 mAh dan fast charging 45W
Tahan lama dan pengisian ulang cukup cepat. Jadi tak perlu khawatir baterai cepat habis.
7. Update OS panjang (6 kali) dan security 6 tahun
Memberikan umur penggunaan perangkat yang lebih panjang.
8. One UI 7 dan Samsung Knox Vault
Sistem keamanan yang lebih kuat dan fitur lebih modern.
![Samsung Galaxy A56 5G. [Samsung Indonesia]](https://media.hitekno.com/thumbs/2025/08/07/45123-samsung-galaxy-a56-5g-samsung-indonesia/730x480-img-45123-samsung-galaxy-a56-5g-samsung-indonesia.jpg)
Kekurangan Samsung Galaxy A56 5G
1. Tanpa kamera telefoto
Kurang ideal untuk pemotretan jarak jauh atau zoom optik.
2. Paket penjualan minimalis (tanpa kepala charger)
Pengguna harus membeli charger secara terpisah.
Spesifikasi Samsung Galaxy A56 5G
Samsung Galaxy A56 5G menawarkan paket lengkap untuk pengguna yang membutuhkan smartphone dengan layar berkualitas, kamera komplit, performa stabil, dan dukungan software jangka panjang.