Hal Ini Bikin Layar Xiaomi 16 Pro dan Xiaomi 16 Ultra Mengalahkan Apple

Meski Xiaomi 15 Ultra belum resmi diluncurkan, bocoran justru muncul dari penerusnya Xiaomi 16 Pro dan Xiaomi 16 Ultra.

Dythia Novianty

Posted: Selasa, 18 Februari 2025 | 15:28 WIB
Ilustrasi Xiaomi. (Xiaomi)

Ilustrasi Xiaomi. (Xiaomi)

Hitekno.com - Meski Xiaomi 15 Ultra belum resmi diluncurkan, bocoran justru muncul dari penerusnya Xiaomi 16 Pro dan Xiaomi 16 Ultra.

Dilansir dari laman GSM Arena, Selasa (18/2/2025), secara khusus terungkap layar Xiaomi 16 Pro dan Xiaomi 16 Ultra.

Xiaomi 16 Pro dan Xiaomi 16 Ultra diduga akan berbagi layar LTPO OLED 6,85 inci baru dengan resolusi "2K+".

Baca Juga: Jadwal HoK Invitational S3 Honor of Kings: Lengkap dengan Daftar Tim, Format, dan Total Hadiah

Layar ini akan memiliki bezel simetris di keempat sisinya, dan bezel ini akan lebih tipis daripada bezel iPhone mana pun.

Dikabarkan layarnya akan datar.

Jika sejarah berulang, maka perkirakan Xiaomi 16 Pro akan diumumkan bersamaan dengan Xiaomi 16 yang lebih kecil pada Oktober mendatang.

Baca Juga: Update Honkai Star Rail Versi 3.1 "Gerbang Menyambut Fajar, Takhta Menyambut Senja" Siap Rilis 26 Februari 2025

Kemudian, Xiaomi 16 Ultra akan menyusul sekitar setahun dari sekarang.

Ketiganya seharusnya menggunakan apa pun yang disebut Qualcomm sebagai penerus Snapdragon 8 Elite.

Bocoran Xiaomi 16 Pro dan Xiaomi 16 Ultra. [Weibo]
Bocoran Xiaomi 16 Pro dan Xiaomi 16 Ultra. [Weibo]

Dan tentu saja Ultra akan menjadi flagship fotografi.

Baca Juga: Chipset HP Flagship, Cek Ini 11 Fitur Utama MediaTek Dimensity 9400

Di mana, ia dapat meningkatkan permainan lebih jauh dari Xiaomi 15 Ultra yang sudah mengesankan (dalam bocoran dan rumor).

Sebelumnya, Xiaomi akan segera merilis Xiaomi 15 Ultra yang memiliki peningkatan kamera berkat hadirnya Camera 6.0.

Terbaru, smartphone flagship ini juga akan menghadirkan watermark atau tanda air Leica baru.

Baca Juga: 5 Usaha Sampingan Hitech yang Menjanjikan di 2025

Perusahaan berencana untuk meluncurkan Xiaomi 15 Ultra di pasar global pada 2 Maret, sedangkan peluncuran di China akan dilakukan pada akhir Februari.

Dalam bocoran baru yang beredar, terungkap cuplikan UI kamera yang diperbarui.

Berita Terkait
Berita Terkini

Laptop Chromebook Plus 2-in-1 dari Lenovo sudah dibekali teknologi AI....

gadget | 12:15 WIB

Cek seperti apa prosesor MediaTekKompanio Ultra ini....

gadget | 13:25 WIB

Penjualan perdana hari ini, cek seperti apa POCO M7 Pro 5G....

gadget | 14:41 WIB

Cek sperti apa spesifikasi POCO F7 Ultra dan POCO F7 Pro....

gadget | 07:52 WIB

Tak hanya HP murah Redmi A5, Xiaomi Indonesia juga menghadirkan Redmi Pad SE 8.7....

gadget | 14:20 WIB