Western Digital Luncurkan HDD Portable 2,5 inci Kapasitas 6 TB

HDD Portable WD My Passport,WD_BLACK P10 Game Drive, danSanDisk Professional G-DRIVE ArmorATD dari Western Digital kini semuanya akan tersedia dalam kapasitas 6TB.

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 24 Mei 2024 | 10:33 WIB
Western Digital Luncurkan HDD Portable 2,5 inci . [Western Digital]

Western Digital Luncurkan HDD Portable 2,5 inci . [Western Digital]

Hitekno.com - Western Digital memperluas lini produk HDD portable WD, WD_BLACK dan SanDisk Professional mereka. Yakni dengan menawarkan produk baru HDD Portable 2,5 inci.

Produk baru HDD Portable 2,5 inci ini diklaim Western Digital menjadi yang HDD portable 2,5 inci dengan kapasitas penyimpanan terbesar di dunia saat ini. 

HDD Portable WD My Passport, WD_BLACK P10 Game Drive, dan SanDisk Professional G-DRIVE ArmorATD dari Western Digital kini semuanya akan tersedia dalam kapasitas 6TB.

Baca Juga: Western Digital Luncurkan Desktop SSD 8TB, Cek Berapa Harganya

“Kami memperluas jajaran produk Western Digital dengan meluncurkan hard drive portable 2,5 inci 6TB pertama di dunia. Produk ini menjadi milestone teknologi yang luar biasa, dan memotivasi kami untuk terus berinovasi melampaui batas yang ada. Dengan adanya hard drive berkapasitas hingga 6TB dalam bentuk yang kecil dan harga yang terjangkau, semua orang–dari pelajar, gamer, videografer professional, dan lain sebagainya–memiliki fleksibilitas yang lebih besar untuk membuat dan menyimpan lebih banyak konten digital dalam satu drive portable,” kata Nitin Kachhwaha, Director of Product Management at Western Digital.

Hard drive baru dengan kapasitas terbesar di dunia ini kini tersedia di semua portfolio utama Western Digital, menawarkan solusi yang lebih kuat dan sesuai kebutuhan pengguna umum, gamer, maupun pekerja profesional:

Backup Memori Penting dengan WD

Baca Juga: Western Digital Luncurkan SSD WD Black SN805X dan WD Black P40 untuk Gamers di Indonesia

Para pengguna dapat menyimpan dan mem-backup semua memori digital penting dengan hard drive WD My Passport yang kini tersedia dalam kapasitas hingga 6TB. My Passport Ultra adalah solusi penyimpanan portable terpercaya yang dilengkapi dengan teknologi USB-C dan desain metal yang modern.

Produk ini sangat mudah digunakan dan memiliki bentuk yang ramping serta mudah dibawa kemana saja. Perlindungan kata sandi dengan enkripsi perangkat keras AES 256-bit membantu menjaga konten berharga agar tetap aman dan terlindungi. Hard drive My Passport tersedia dalam berbagai warna yang dapat menyesuaikan preferensi pengguna.

Tingkatkan Pengalaman Gaming dengan WD_BLACK

Baca Juga: Western Digital Hadirkan HDD 22 TB untuk Data Center hingga NAS

Dengan WD_BLACK P10 Game Drive, para gamer bisa melengkapi konsol atau PC dengan perangkat berperforma optimal untuk mengimbangi laju game AAA yang kian berat saat ini.

Dengan kapasitas hingga 6TB, perangkat ini bisa menyimpan hingga 150 game1, sehingga cocok bagi para gamer yang ingin menambah penyimpanan konsol atau PC mereka dan menikmati permainan tanpa harus memikirkan game mana yang harus dihapus atau diperbarui supaya ada ruang untuk game lain.

Dapatkan Foto Sempurna dengan SanDisk Professional

Baca Juga: Western Digital Hadirkan SanDisk Professional, Brand Storage Kelas Premium

Dengan drive SanDisk Professional G-DRIVE ArmorATD, pengguna akan mendapatkan drive yang tahan banting dalam segala medan melalui teknologi IP542 tahan guncangan, hujan, debu, dan benturan yang membantu untuk melindungi rekaman berharga dari segala resiko di alam liar hingga dibawa kembali ke dalam studio dengan aman. 

SanDisk Professional G-DRIVE ArmorATD 6TB memberikan solusi portable terpercaya untuk mencadangkan foto, rekaman, video dan data kemanapun petualangan membawa Anda.

WD My Passport 6TB dibanderol dengan harga Rp 2.890.000,- dan akan tersedia di Toko Resmi WD di Tokopedia, Shopee, dan Lazada mulai paruh kedua Juni 2024.

Ketersediaan lokal HDD Portable WD My Pasport Ultra, WD_BLACK P10 Game Drive, dan SanDisk Professional G-DRIVE ArmorATD berkapasitas 6TB akan diinformasikan kembali.

Berita Terkait
Berita Terkini

Spesifikasi, Fitur, dan Harga Realme C75 di Indonesia....

gadget | 23:34 WIB

Cek berapa harga Samsung Galaxy Tab A9+ WiFi Student Package Edition dan apa yang ditawarkannya....

gadget | 11:26 WIB

Rumor baru mengungkap, beberapa hp dari China yang akan hadir dengan baterai jumbo....

gadget | 10:44 WIB

iQOO 13 sudah resmi meluncur ke Indonesia. Ponsel dari sub-brand Vivo ini menjadi HP dengan chipset Snapdragon 8 Elite p...

gadget | 12:26 WIB

One UI 7 versi Beta akan tersedia pertama-tama di Samsung Galaxy S24....

gadget | 06:15 WIB