Kolaborasi Samsung x BTS SUGA, Hadirkan The Freestyle 2.0

Cek berapa harga proyektor portabel Samsung The Freestyle ini.

Agung Pratnyawan

Posted: Kamis, 30 November 2023 | 08:46 WIB
Kolaborasi Samsung x BTS SUGA, Hadirkan The Freestyle 2.0. (Samsung)

Kolaborasi Samsung x BTS SUGA, Hadirkan The Freestyle 2.0. (Samsung)

Hitekno.com - Samsung Electronics resmi mengumumkan peluncuran film yang dibintangi BTS Suga dengan The Freestyle 2.0. Dalam kolaborasi ini pula, dipamerkan The Freestyle 2.0, proyektor portabel serbaguna terbaru dari Samsung.

Sebagai ambassador Samsung, BTS Suga menunjukkan lewat video bagaimana ia menggunakan The Freestyle 2.0, proyektor portabel serbaguna terbaru dari Samsung. Video ini telah diluncurkan di akun media sosial Samsung termasuk saluran Youtube-nya.

Dalam video tersebut, BTS Suga menekankan bahwa "Kamu bisa bebas untuk menggunakan The Freestyle 2.0 kapan saja, di mana saja. Tidak ada yang lain, hanya SAMSUNG!" saat dia mendemonstrasikan betapa dia menyukai proyektor portabel ini.

Baca Juga: Hisense Rilis Proyektor Laser 8K Full Color Pertama di Dunia, Begini Fiturnya

Sebelumnya di IFA 2023 yang diadakan di Berlin, Jerman, BTS SUGA mengejutkan pengunjung dengan menyapa mereka dari layar, mengajak mereka merasakan The Freestyle 2.0.

Freestyle adalah proyektor portabel ringan dari Samsung yang baru-baru ini meluncurkan model generasi ke-2. The Freestyle 2.0 bertujuan untuk mendefinisikan ulang layar portabel dengan fitur inovatif Smart Edge Blending yang menghadirkan pengalaman sinematik.

Fitur ini memungkinkan pengguna menggabungkan dua perangkat The Freestyle secara wireless, menghubungkan keduanya ke aplikasi SmartThings dan menyinkronkan output video dengan tampilan yang diproyeksikan.

Baca Juga: ViewSonic Hadirkan Proyektor LED Terbaru, Ubah Rumah Jadi Ruang Hiburan

Smart Edge Blending akan memberikan pengalaman menonton di layar seluas 160 inci dan screen ratio 21:9 tanpa pengaturan manual apapun, dengan pengalaman visual terbaik di mana pun kamu berada untuk menonton film, display photo, hingga latar ambient yang ingin kamu hadirkan ke ruangan.

Kamu sudah bisa membeli The Freestyle 2.0 dengan harga Rp11.999.000. Dapatkan juga cashback sehingga kamu hanya perlu membayar perangkat ini seharga Rp10.999.000, serta penawaran terbatas Battery Pack senilai Rp1.500.000, selama persediaan masih ada.

Baca Juga: ViewSonic M1 Pro, Proyektor Portable Seukuran Telapak Tangan

Berita Terkait
Berita Terkini

Dell PowerStore membantu pengelolaan tuntutan beban kerja yang terus meningkat dengan storage quad-level cell (QLC) ....

gadget | 09:02 WIB

Cek berapa harga Sennheiser HD 620S resmi di Indonesia....

gadget | 09:52 WIB

Samsung Galaxy Watch7 dan Samsung Galaxy Buds3 Pro telah dibekali Galaxy AI, untuk apa?...

gadget | 09:35 WIB

Laris manis, POCO F6 terjual 30 ribu unit dalam seminggu....

gadget | 08:24 WIB

Cek berapa harga ADVAN TBOOK x Transformers....

gadget | 08:02 WIB