Spesifikasi Redmi Note 12 Turbo: Usung RAM 16 GB dan Chip Anyar dengan Harga Miring

Spesifikasi Redmi Note 12 Turbo sangat menggiurkan di kelasnya.

Rezza Dwi Rachmanta
Rabu, 29 Maret 2023 | 12:50 WIB
Spesifikasi Redmi Note 12 Turbo. (Redmi)

Spesifikasi Redmi Note 12 Turbo. (Redmi)

Hitekno.com - Setelah berbagai teaser dan bocoran, Redmi Note 12 Turbo akhirnya meluncur ke publik. Berikut terdapat rincian spesifikasi Redmi Note 12 Turbo dan berbagai fiturnya.

Perangkat ini merupakan smartphone pertama di dunia yang mengusung chipset anyar dari Qualcomm, Snapdragon 7 Plus Gen 2.

Spesifikasi Redmi Note 12 Turbo sangat bersaing di kelasnya. Harga juga cukup kompetitif di kelas midrange premium.

Baca Juga: Berapa Harga HP Samsung A54 Terbaru 2023? Simak Rinciannya di Sini

Smartphone memiliki layar OLED 6,67 inci beresolusi Full HD Plus dengan refresh rate 120 Hz. Ponsel mempunyai punch-hole berukuran kecil sebagai tempat kamera selfie 16 MP.

Perusahaan sepertinya mendesain Redmi Note 12 Turbo untuk mengedepankan segi performa.

Spesifikasi Redmi Note 12 Turbo. (Redmi)
Spesifikasi Redmi Note 12 Turbo. (Redmi)

Redmi Note 12 Turbo mengandalkan chipset Snapdragon 7 Plus Gen 2 dengan sistem fabrikasi 4 nm.

Baca Juga: 6 HP Realme Harga 3 Jutaan, Hadirkan Spesifikasi dan Fitur Ciamik

Chipset mengusung prosesor octa-core berkonfigurasi satu core kinerja tinggi Cortex-A710 (2.91 GHz), tiga core Cortex-A710 (2.49 GHz) dan empat core hemat energi Cortex-A510 (1.8 GHz).

Pada model tertinggi, HP Redmi Note 12 Turbo mempunyai RAM 16 GB dan memori internal 1 TB.

Dikutip dari MySmartPrice, ponsel membawa sejumlah fitur lain pada layar termasuk peredupan PWM 1920Hz, sertifikasi HDR 10 Plus, serta sertifikasi A Mark dari TUV SUD 48-Month Fluency Rating.

Baca Juga: Realme dan Redmi Apakah Sama?

Spesifikasi Redmi Note 12 Turbo. (Redmi)
Spesifikasi Redmi Note 12 Turbo. (Redmi)

Tiga kameranya terdiri dari sensor primer 64 MP, lensa ultrawide 8 MP dan makro 2 MP. Berikut rincian spesifikasi Redmi Note 12 Turbo:

  • OS: Android 13, MIUI 14
  • Chipset: Qualcomm Snapdragon 7+ Gen 2 (4 nm)
  • CPU: Octa-core (1x2.91 GHz Cortex-A710 & 3x2.49 GHz Cortex-A710 & 4x1.8 GHz Cortex-A510)
  • GPU: Adreno 725
  • RAM: 8 GB, 12 GB, 16 GB
  • Internal Memori: 256 GB, 512 GB, 1 TB
  • Layar: OLED 6.67 inci, 1080 x 2400 piksel, 20:9 ratio, 120 Hz
  • Kamera utama: 64 MP (primer, OIS) + 8 MP f/2.2 (ultrawide 120 derajat) + 2 MP, f/2.4 (makro)
  • Kamera depan: 16 MP (wide)
  • Baterai: 5.000 mAh (fast charging 67 W)
  • Konektivitas: USB Type-C, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.3
  • Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
  • Dimensi: 161.1 x 75 x 7.9 mm
  • Berat: 181 g
  • Warna: Black, Blue, White, Harry Potter Edition

Harga Redmi Note 12 Turbo

Spesifikasi Redmi Note 12 Turbo. (Redmi)
Spesifikasi Redmi Note 12 Turbo. (Redmi)

 

Baca Juga: Oppo A98 5G Lolos Sertifikasi Resmi, Diprediksi Bawa RAM 12 GB

HP Redmi Note 12 Turbo terdiri dari beberapa varian memori. RAM terendah 8 GB dan RAM tertingginya 16 GB. Berikut daftar harga Redmi Note 12 Turbo:

  • Redmi Note 12 Turbo RAM 8 GB + penyimpanan 256 GB: 1.999 yuan (Rp 4,4 juta)
  • Redmi Note 12 Turbo RAM 12 GB + penyimpanan 256 GB: 2.099 yuan (Rp 4,6 juta)
  • Redmi Note 12 Turbo RAM 12 GB + penyimpanan 512 GB: 2.299 yuan (Rp 5 juta)
  • Redmi Note 12 Turbo RAM 16 GB + penyimpanan 1 TB: 2.599 yuan (Rp 5,7 juta)

Sebagai informasi, Redmi Note 12 Turbo masih dijual terbatas di China. Perangkat ini diprediksi meluncur ke pasar global sebagai POCO F5.

Itulah tadi rincian spesifikasi Redmi Note 12 Turbo, tertarik menantikan HP baru tersebut?

Berita Terkait
TERKINI

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB

Berapa harga Samsung Galaxy A55 5G dan Samsung Galaxy A35 5G?...

gadget | 18:30 WIB

Dibekali kamera mumpuni, ini cara membuat konten sinematik dengan SamsungGalaxy S24 Series....

gadget | 12:19 WIB

Ini beberapa fitur unggulanPOCO M6 Pro yang diklaim memberikan pengalaman lebih bagi anak muda....

gadget | 12:00 WIB

Harga Samsung Galaxy A05s masih terjangkau, cek berapa sekarang....

gadget | 10:48 WIB

Jika Anda sedang mencari komputer tanpa CPU, Anda bisa cek 4 komputer dari Acer berikut ini....

gadget | 12:44 WIB

Mulai 2 Maret 2024, Vivo V30 sudah dapat diperoleh di seluruh gerai resmi dan mitra Vivo Indonesia....

gadget | 09:48 WIB

Cek seperti apa Huawei FreeBuds Pro 3 ini....

gadget | 18:50 WIB

Samsung akan terus mengembangkan Galaxy Buds Series untuk memberikan kualitas audio dengan kecerdasan dan konektivitas t...

gadget | 15:29 WIB

Redmi Note 13 Series resmi rilis, cek apa saja yang masuk....

gadget | 15:22 WIB

Cek dulu daftar harga Redmi Note 13 Series ini, resmi dihadirkan ke Indonesia....

gadget | 16:26 WIB

Laptop gaming bertema kucing, cek seperti apa Colorfire Meow....

gadget | 18:33 WIB

POCO Indonesia membekali HP baru ini dengan layanan after sales yang memadai....

gadget | 18:09 WIB

Redmi Note 13 Series dipastikan akan meluncur Februari 2024, cek apa yang ditawarkan....

gadget | 17:59 WIB
Tampilkan lebih banyak