Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy S23 Ultra vs Samsung Galaxy S22 Ultra

Samsung Galaxy S23 Ultra vs Samsung Galaxy S22 Ultra, duel HP flagship tertinggi dari serie S.

Agung Pratnyawan
Jum'at, 24 Februari 2023 | 08:59 WIB
Samsung Galaxy S23 Ultra vs Samsung Galaxy S22 Ultra. (HiTekno.com)

Samsung Galaxy S23 Ultra vs Samsung Galaxy S22 Ultra. (HiTekno.com)

Hitekno.com - Berikut ini adalah perbandingan spesifikasi Samsung Galaxy S23 Ultra vs Samsung Galaxy S22 Ultra. Dua HP flagship tertinggi di jajaran S series milik Samsung.

Perusahaan asal Korea Selatan tersebut baru saja meluncurkan seri terbaru HP flagship mereka. Yakni Samsung Galaxy S23 Ultra 5G yang masih dalam bagian dari Galaxy S23 series.

Keberadaan Samsung Galaxy S23 Ultra 5G ini kemudian dibanding-bandingkan dengan pendahulunya, Samsung Galaxy S22 Ultra 5G.

Baca Juga: Perbandingan Spesifikasi POCO X5 5G vs Redmi Note 11 Pro 5G, Duel HP Rp3 Jutaan

Kalau kamu adalah tipe orang yang eksklusif, maka Samsung Galaxy S23 Ultra 5G bisa menjadi pilihan yang pas. Apalagi seri BMW M Limited Edition-nya.

Samsung Galaxy S23 Ultra BMW M Limited Edition hanya dibuat 1.000 unit. Tak hanya itu, smartphone spesial ini hanya dipasarkan di Korea Selatan saja.

Para kolektor memang harus bergegas mendapatkannya. Sebab Galaxy S23 Ultra BMW M Limited Edition dikemas dalam paket khusus yang di dalamnya disertakan aksesori tambahan.

Baca Juga: Perbandingan Spesifikasi POCO X5 5G vs Realme 10 Pro, yang Murah Belum Tentu Kalah

Tapi buat kamu yang tidak terlalu peduli dengan hal tersebut, maka kamu bisa antre untuk membeli Samsung Galaxy S23 Ultra 5G reguler. Tapi, apa bedanya dengan Samsung Galaxy S22 Ultra 5G yang sudah dirilis lebih dahulu?

berikut Hitekno.com telah merangkum perbandingan spesifikasi Samsung Galaxy S23 Ultra vs Samsung Galaxy S22 Ultra.

Samsung Galaxy S23 Ultra 5G

Baca Juga: Perbandingan Spesifikasi Infinix Zero 5G 2023 vs Vivo V23 5G, Pilih Mana?

Samsung Galaxy S23 Ultra. (Samsung)
Samsung Galaxy S23 Ultra. (Samsung)

Ukuran layar Samsung Galaxy S23 Ultra 5G cukup pas di tangan penggunanya. Ponsel ini mengusung layar berukuran 6,8 inci dengan resolusi 3088 x 1440 pixels yang memanjakan.

Smartphone ini dikemas dengan 8 GB, 12 GB RAM dengan 128 GB, 256 GB, 512 GB dan penyimpanan internal 1 TB. Perangkat berjalan pada sistem operasi Android 13 + One UI 5 yang akan memberikan pengalaman baru buat kamu.

Produk baru besutan Samsung ini ditenagai dengan baterai jenis Li-Po berkapasitas 5000 mAh + 45W.

Baca Juga: Perbandingan Spesifikasi Infinix Zero 5G 2023 vs Realme 9 Pro Plus 5G

Soal kamera, kamu tak perlu meragukannya. Samsung Galaxy S23 Ultra 5G dibekali dengan empat kamera belakang dengan resolusi 200 MP (wide) + 10 MP (periscope telephoto) + 10 MP (telephoto) + 12 MP (ultrawide).

Sedangkan di bagian depan terdapat kamera 40 MP (wide). Smartphone ini ditenagai oleh prosesor octa-core Qualcomm SM8550-AC Snapdragon 8 Gen 2 yang kecepatannya bisa sangat kamu banggakan.

Ukuran layar: 6.8 inch, 3088 x 1440 pixels, Dynamic AMOLED 2X, 120Hz, HDR10+, 1750 nits
Memori: RAM 12 GB, ROM 256 GB
Sistem operasi: Android 13, One UI 5.1
CPU: Qualcomm SM8550-AC Snapdragon 8 Gen 2 (4 nm), Octa-core (1x3.36 GHz Cortex-X3 & 2x2.8 GHz Cortex-A715 & 2x2.8 GHz Cortex-A710 & 3x2.0 GHz Cortex-A510)
GPU: Adreno 740
Kamera: Quad 200 MP, f/1.7, 23mm (wide), 1/1.3", 0.6µm, PDAF, Laser AF, OIS, 12 MP, f/2.2, 13mm, 120 (ultrawide), 1/2.55", 1.4µm, dual pixel PDAF, 10 MP, f/4.9, 230mm (periscope telephoto), 1/3.52", 1.12µm, dual pixel PDAF, OIS, 10x optical zoom, 10 MP, f/2.4, 70mm (telephoto), 1/3.52", 1.12µm, dual pixel PDAF, OIS, 3x optical zoom, depan 12 MP, f/2.2, 25mm (wide), PDAF
SIM: Dual SIM (Nano-SIM)
Baterai: Non-removable Li-Ion 5000 mAh
Harga: Rp19.999.000

Samsung Galaxy S22 Ultra 5G 

Samsung Galaxy S22 Ultra 5G. (Samsung)
Samsung Galaxy S22 Ultra 5G. (Samsung)

Perangkat ini memiliki layar 6,8 inci Dynamic AMOLED 2X yang memiliki resolusi 1440 x 3200 piksel. Ukuran layarnya sama dengan Samsung Galaxy S23 Ultra 5G.

Samsung Galaxy S22 Ultra 5G dikemas dengan RAM 8 GB dan 12 GB dengan penyimpanan internal 128 GB, 256 GB, 512 GB, dan 1 TB. 

Sama seperti saudaranya, Galaxy S22 Ultra 5G ini juga ditenagai dengan baterai Li-Po 5000 mAh yang tidak dapat dilepas + Pengisian cepat 45W + Pengiriman Daya USB 3.0 + Pengisian nirkabel Qi / PMA Cepat 15W + Pengisian nirkabel terbalik 4.5W.

Kamera belakang smartphone ini terdiri dari quad camera yang terdiri dari 108 MP (wide) + 10 MP (telephoto) + 10 MP (telephoto) + 12 MP (ultrawide). Sedangkan di bagian depan terdapat kamera 40 MP. 

Ukuran layar: 6.8 inci, 1440 x 3080 pixels, Dynamic AMOLED 2X, 120Hz, HDR10+
Memori: RAM 12 GB, ROM 512 GB
Sistem operasi: Android 12, One UI 4.1
CPU: Qualcomm SM8450 Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm) Octa-core
GPU: Adreno 730
Kamera: Quad 108 MP, f/1.8, 24mm (wide); 10 MP, f/4.9, 230mm (periscope telephoto); 10 MP, f/2.4, 70mm (telephoto); 12 MP, f/2.2, 13mm, 120 (ultrawide), depan 40 MP, f/2.2, 26mm (wide)
SIM: Dual SIM (Nano-SIM)
Baterai: Li-Ion 5000 mAh, non-removable
Berat: 227 gram
Harga: Rp19.999.000

Itulah perbandingan spesifikasi Samsung Galaxy S23 Ultra vs Samsung Galaxy S22 Ultra, dua HP flagship tertinggi di serinya.

Dengan mengetahui spesifikasi dan harga kedua smartphone tersebut yang hampir mirip. Kira-kira, kamu bakal pilih Samsung Galaxy S23 Ultra 5G atau Samsung Galaxy S22 Ultra 5G nih?

Berita Terkait
TERKINI

Western Digita menghadirkan solusi penyimpanan untuk industri media dan hiburan dengan kecepatan tinggi dan kapasitas be...

gadget | 10:59 WIB

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB
Tampilkan lebih banyak