2 Cara Update Android Samsung, Alternatif Biar HP Tak Lemot

Berikut ini adalah cara update Android Samsung. Cara ini mungkin kamu perlukan jika HP Samsung kamu sudah lemot.

Cesar Uji Tawakal

Posted: Minggu, 25 Desember 2022 | 15:50 WIB
Samsung One UI 5. (Samsung)

Samsung One UI 5. (Samsung)

Hitekno.com - Meski digempur dengan beragam smartphone buatan China yang diklaim lebih murah, namun Samsung masih menjadi salah satu brand smartphone yang punya peminat sendiri di tanah air.

Ada banyak alasan mengapa orang-orang masih memilih HP buatan perusahaan asal Korea Selatan ini.

Dua di antaranya adalah baterainya yang terkenal awet dan kameranya yang juga mendapat predikat salah satu yang baik, meski di beberapa HP entry level tidak demikian.

Jika kamu adalah pengguna Samsung, maka kamu akan menemukan beberapa kali notifikasi untuk mengupdate Android kamu ke versi yang lebih baru.

Hal ini wajar sebab Samsung tidak mau kamu ketinggalan update beberapa fitur terbaru yang telah mereka rilis. Selain itu, update Android di HP Samsung juga akan membawa sejumlah keuntungan buat kamu,

Berikut ini adalah beberapa manfaat yang akan kamu peroleh jika rajin mengupdate Android Samsung

1. Mengatasi dan menghilangkan bug pada ponsel.

2. Mendapatkan pembaharuan security patch yang terbaru untuk memberikan keamanan yang lebih baik pada ponsel.

3. Mendapatkan fitur terbaru dari sistem terkini.

4. Memperbaiki sistem pada HP Samsung yang lag dan lemot.

Baca Juga: 7 Kegagalan Terbesar Naruto Uzumaki, Efeknya Fatal

5. Mendapatkan upgrade system terkini dengan sistem operasi Android terbaru.

Nah setelah tahu manfaatnya, selanjutnya kamu perlu mengetahui bagaimana cara update Android Samsung. Dilansir dari berbagai sumber, Hitekno.com menemukan jika ada dua cara yang bisa kamu lakukan untuk update Android Samsung.

Cara pertama jelas melalui pengaturan sementara yang kedua melalui notifikasi yang rutin diberikan oleh Samsung itu sendiri.

Cara 1: Melalui Pengaturan

1. Akses pengaturan di smartphone Samsung.

2. Klik Software Updates atau System Updates di HP.  Jika tidak ada, coba cari di About Phone.

3. Klik Check for Updates.

4. Selanjutnya, klik Update untuk melakukan download dan  install Android versi terbaru.

5. Tunggu hingga proses selesai untuk mengupdate sistem OS Android terbaru.

6. Smartphone akan melakukan reboot secara otomatis.

7. Selesai

Cara 2: Melalui Notifikasi

1. Ketika muncul notifikasi pembaharuan perangkat lunak pada bar di atas ponsel, klik notifikasi tersebut.

2. Akan muncul pilihan, “jadwalkan instalasi” atau “install sekarang”. Jika kamu ingin melakukan instalasi di lain waktu, klik “jadwalkan instalasi”.

3. Tunggu hingga prosesnya selesai dan ponsel melakukan rebooting.

4. Selesai

Itulah berbagai cara yang bisa kamu lakukan untuk update Android Samsung dengan mudah dan tanpa ribet.

Kontributor: Damai Lestari
×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Banyak yang penasaran bagaimana performa Xiaomi 15T Pro jika dibandingkan dengan salah satu raksasa di dunia gaming smar...

gadget | 09:59 WIB

Spesifikasi lengkap dan harga Vivo Y29....

gadget | 09:27 WIB

Sejumlah rekomendasi HP Samsung dengan harga Rp 4 jutaan yang dapat dipilih pada Oktober 2025....

gadget | 09:18 WIB

Beberapa kelebihan dan kekurangan dari Oppo Reno14 F 5G....

gadget | 08:39 WIB

Xiaomi siapkan 'invasi' baterai monster di Indonesia. Redmi Note 15 Pro dan Pro Plus dengan kapasitas masif 7.000 mAh re...

gadget | 08:18 WIB