Lama Dicurigai, Apple Akhirnya Akui Pakai Sensor Kamera Sony untuk iPhone

CEO Apple ini nampak sedang diajak berkeliling ke pabrik resmi Sony untuk sensor CMOS.

Amelia Prisilia
Rabu, 14 Desember 2022 | 10:11 WIB
Logo Apple. (unsplash/Xavier Wendling)

Logo Apple. (unsplash/Xavier Wendling)

Hitekno.com - Sebagai perusahaan gadget yang sangat memperhatikan pemasok untuk perangkat-perangkatnya, Apple memang cukup pelit berbicara mengenai hal tersebut. Namun, baru-baru ini, Apple akhirnya mengaku memakai sensor kamera Sony untuk iPhone.

Pengakuan Apple mengenai sensor kamera Sony yang digunakan oleh iPhone ini diungkap oleh Tim Cook sendiri sebagai bos besar perusahaan HP tersebut.

Dilansir dari GSM Arena, Tim Cook menjelaskan bahwa Apple telah menjalin kerja sama dengan Sony selama lebih dari satu dekade guna mengembangkan perangkat iPhone dari keluarganya.

Baca Juga: Daftar Kode Redeem FF 14 Desember 2022 Terbaru, Buruan Klaim Jangan Sampai Terlambat

Dalam foto yang diunggah oleh CEO Apple ini, dirinya nampak sedang diajak berkeliling ke pabrik resmi Sony untuk sensor CMOS. Terlihat, CEO Sony, Kenichiro Yoshida sedang mengajak Tim Cook berkeliling.

Usai mengaku mengenai sensor kamera yang digunakan, banyak yang kemudian dibuat bertanya-tanya mengenai baterai dan chipset milik perangkat-perangkat iPhone ini.

Logo Sony di kantor perusahaan. (Sony.com.sg)
Logo Sony di kantor perusahaan. (Sony.com.sg)

Di sisi lain, sejumlah bocoran menyebut bahwa perangkat-perangkat Apple ini menggunakan bahan kaca dan layar OLED yang datang dari Samsung dan LG.

Baca Juga: Daftar Kode Redeem ML 14 Desember 2022 Terbaru, Dapatkan Skin Gratis

Sukses mengembangkan kamera profesional dalam berbagai seri dan wujud, Sony diketahui juga cukup aktif mengembangkan teknologi sensor kamera yang ciamik untuk perangkat-perangkat HP.

Tidak hanya mendukung sensor kamera pada perangkat Apple, perusahaan Sony juga sempat menjalin kerja sama dengan sejumlah perusahaan HP lainnya seperti Samsung, Realme hingga Vivo.

Baca Juga: Seberapa Tinggi Karakter di Naruto? Jiraiya Ngeri Sih!

Berita Terkait
TERKINI

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB

Berapa harga Samsung Galaxy A55 5G dan Samsung Galaxy A35 5G?...

gadget | 18:30 WIB

Dibekali kamera mumpuni, ini cara membuat konten sinematik dengan SamsungGalaxy S24 Series....

gadget | 12:19 WIB

Ini beberapa fitur unggulanPOCO M6 Pro yang diklaim memberikan pengalaman lebih bagi anak muda....

gadget | 12:00 WIB

Harga Samsung Galaxy A05s masih terjangkau, cek berapa sekarang....

gadget | 10:48 WIB

Jika Anda sedang mencari komputer tanpa CPU, Anda bisa cek 4 komputer dari Acer berikut ini....

gadget | 12:44 WIB

Mulai 2 Maret 2024, Vivo V30 sudah dapat diperoleh di seluruh gerai resmi dan mitra Vivo Indonesia....

gadget | 09:48 WIB

Cek seperti apa Huawei FreeBuds Pro 3 ini....

gadget | 18:50 WIB

Samsung akan terus mengembangkan Galaxy Buds Series untuk memberikan kualitas audio dengan kecerdasan dan konektivitas t...

gadget | 15:29 WIB

Redmi Note 13 Series resmi rilis, cek apa saja yang masuk....

gadget | 15:22 WIB

Cek dulu daftar harga Redmi Note 13 Series ini, resmi dihadirkan ke Indonesia....

gadget | 16:26 WIB

Laptop gaming bertema kucing, cek seperti apa Colorfire Meow....

gadget | 18:33 WIB

POCO Indonesia membekali HP baru ini dengan layanan after sales yang memadai....

gadget | 18:09 WIB

Redmi Note 13 Series dipastikan akan meluncur Februari 2024, cek apa yang ditawarkan....

gadget | 17:59 WIB
Tampilkan lebih banyak