Link Live Streaming Piala Dunia: Jerman vs Jepang, Lengkap dengan Statistiknya

Jerman vs Jepang bakal bertarung pada malam hari ini!

Rezza Dwi Rachmanta
Rabu, 23 November 2022 | 15:48 WIB
Ilustrasi Jerman vs Jepang. (Vidio.com)

Ilustrasi Jerman vs Jepang. (Vidio.com)

Hitekno.com - Jerman vs Jepang diprediksi menjadi salah satu laga menarik di Grup E Piala Dunia 2022. Berikut kami akan memberikan link live streaming Jerman vs Jepang dan statistik dari kedua tim.

Perlu diketahui, Piala Dunia 2022 berlangsung mulai 20 November hingga 18 Desember. Terdapat 32 negara dari lima konfederasi berbeda yang bersaing memperebutkan piala bergengsi sepak bola.

Jerman dan Jepang bakal bertarung di Khalifa International Stadium, Doha, Qatar pada hari ini (23/11/2022). Setelah tersingkir dari babak 16 besar Euro 2020 tahun lalu, Joachim Loew mengundurkan diri sebagai pelatih.

Baca Juga: Daftar Kode Redeem ML 23 November 2022, Buruan Klaim Sekarang Juga

Jerman akan memulai era baru di bawah kepelatihan Hansi Flick. Die Mannschaft belum terlalu panas pada tahun ini. Pasukan Hansi Flick hanya berhasil meraih dua kemenangan dalam sembilan pertandingan.

Di lain pihak, Jepang lolos ketujuh kalinya dalam sejarah mereka. Sebagai catatan, hanya satu dari delapan pertandingan Piala Dunia terakhir Jepang yang berakhir dengan kemenangan.

Ilustrasi timnas Jerman. (Instagram @dfb_team)
Ilustrasi timnas Jerman. (Instagram @dfb_team)

Meski begitu, kemenangan atas Kolombia dalam pertandingan pembuka mereka di Rusia sudah cukup untuk membawa Samurai Biru ke babak 16 besar terakhir kali.

Baca Juga: Foto Lawas Klub Sepak Bola Era Hindia Belanda, Netizen Salfok Lihat Model Celananya

Dikutip dari Livemint, Jerman belum pernah menghadapi Jepang dalam pertandingan kompetitif resmi. Namun mereka pernah bertemu di laga persahabatan. Jerman menang 3-0 dalam pertandingan persahabatan melawan Jepang pada 2004.

Kedua negara berbagi skor 2 v 2 pada laga eksibisi lainnya dua tahun kemudian (Mei 2006). Jerman dan Jepang akan bentrok untuk pertama kalinya dalam lebih dari 16 tahun.

Prediksi formasi dan pemain Jerman vs Jepang di Piala Dunia 2022. (Who Scored)
Prediksi formasi dan pemain Jerman vs Jepang di Piala Dunia 2022. (Who Scored)

Thomas Muller dkk hanya memenangkan tiga dari sembilan pertandingan mereka tahun ini. Itu termasuk kemenangan 1-0 atas Oman dalam pertandingan pemanasan terakhir mereka sebelum Piala Dunia.

Baca Juga: Lihat Polisi Nonton Piala Dunia Bareng Tahanan, Netizen: Perlakuannya Keren

Satu-satunya pertandingan persahabatan Jepang pada periode yang sama adalah melawan Kanada. Samurai Biru kalah 2 vs 1 atas Kanada di Dubai pada Kamis lalu. Berikut link live streaming Jerman vs Jepang:

Menonton via Vidio: klik LINK INI

Perlu diketahui, laga Jerman vs Jepang akan berlangsung pada hari ini (23/11/2022) pukul 20.00 WIB. Itulah tadi rincian statistik dan link live streaming Jerman vs Jepang, mana negara jagoan kalian?

Berita Terkait
TERKINI

Western Digita menghadirkan solusi penyimpanan untuk industri media dan hiburan dengan kecepatan tinggi dan kapasitas be...

gadget | 10:59 WIB

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB
Tampilkan lebih banyak