Huawei Service Carnival 2022, Kampanye Pelayanan After Sales dengna Potongan Harga

Sampai kapan Huawei Service Carnival 2022 digelar?

Agung Pratnyawan
Jum'at, 01 April 2022 | 14:44 WIB
Huawei Service Carnival 2022.(Huawei)

Huawei Service Carnival 2022.(Huawei)

Hitekno.com - Huawei Indonesia menggelar kampanye khusus untuk memberikan layanan after sales lebih terjangkau bagi pengguna produknya. Yakni melalui Huawei Service Carnival 2022 untuk para konsumen.

Promo khusus Huawei Service Carnival 2022 ini akan berlangsung di seluruh Indonesia mulai dari 22 Maret hingg 15 Mei 2022.

Berkomitmen dalam menjaga kepuasan pengguna dan memberikan kemudahan bagi para Huawei Fans, Huawei Service Carnival 2022 merupakan sebuah program yang merupakan bentuk penghargaan bagi konsumen yang didedikasikan untuk menghadirkan beragam keuntungan.

Baca Juga: Gantikan Huawei, Leica Siap Jalin Kerjasama dengan Xiaomi

Juga memperbaiki perangkat Huawei pelanggan dengan harga yang lebih terjangkau, termasuk potongan harga hingga 20% untuk suku cadang, potongan hingga 30% untuk Huawei Care, dan berbagai hadiah menarik bagi pelanggan yang melakukan perbaikan langsung.

Menyambut carnival ini, Patrick Ru selaku Country Head of Huawei CBG Indonesia mengatakan, "Memastikan pengalaman terbaik dalam menggunakan ekosistem Huawei merupakan salah satu fokus bisnis kami. Huawei percaya bahwa setiap gadget memiliki koneksi emosional dan fungsional yang bermakna dengan pemiliknya, oleh karena itu Huawei berkomitmen untuk menghadirkan pelayanan purna beli yang mudah dan terpercaya."

Tersedia bagi berbagai produk Huawei, mulai dari smartphone, MatePad, MateBook, Huawei MateStation S, MateView, wearables, produk audio dan aksesoris.

Baca Juga: Battle Xiaomi Mi Smart Band 6 vs Huawei Band 6, Harga Terjangkau Fitur Melimpah

Huawei Service Carnival 2022 merupakan waktu yang sempurna bagi Huawei Fans untuk melakukan perbaikan dengan nilai penawaran terbaik. Berikut adalah promo spesial selama carnival ini berlangsung:

Huawei Service Carnival 2022.(Huawei)
Huawei Service Carnival 2022.(Huawei)

Diskon Suku Cadang Sampai dengan 20%

Selama kampanye Huawei Service Carnival, pelanggan bisa mendapatkan diskon hingga 20% untuk perbaikan suku cadang untuk produk-produk resmi Huawei Indonesia.

Baca Juga: Google Cabut Lisensi Android, Produsen HP Rusia Pilih Pakai HarmonyOS dari Huawei

Penawaran khusus ini tersedia di semua Service Center resmi. Maksimalkan pengalaman layanan Anda dengan menyimpan semua data pribadi, menghapus kata sandi layar, mematikan fitur Find My Phone dan mengaktifkan mode perbaikan untuk HP dan tablet, Keluar dari ID Huawei, keluarkan kartu SIM/SD dan matikan perangkat.

Potongan Harga Sampai dengan 30% untuk Huawei Care

Dapatkan Huawei Care, untuk  memberikan perlindungan lebih pada perangkat, sehingga Anda tidak perlu merasa khawatir. Untuk informasi lebih lanjut kunjungi, https://consumer.Huawei.com/id/support/Huawei-care/.

Baca Juga: Huawei Nova 9 SE Resmi Rilis, Andalkan Snapdragon 680 dan Kamera 108 MP

Gratis 3 bulan Huawei Cloud 50GB

Selama periode kampanye ini, pengguna dapat menikmati gratis 3 bulan Huawei Cloud sebesar 50GB, keuntungan ini berlaku untuk semua pengguna yang mendaftarkan ID Huawei di Indonesia, yang dapat digunakan dengan cara:

  1. Daftar dan masuk ke ID Huawei;
  2. Klik [Pengaturan] > Klik [Pusat Akun Huawei] > Klik [Cloud] untuk masuk ke Huawei Mobile Cloud;
  3. Klik "TINGKATKAN RUANG PENYIMPANAN CLOUD" untuk berpartisipasi dalam promosi Kampanye ini;
  4. Berlangganan perpanjangan otomatis bulanan 50GB, Anda akan mendapatkan Ruang Penyimpanan Cloud 50GB Gratis selama 3 bulan pertama.

 

Hadiah Menarik

Selama periode carnival konsumen yang melakukan reparasi secara langsung berhak mendapatkan hadiah spesial dari Huawei.

Hingga saat ini, Huawei Service Center telah tersedia di 27 kota di seluruh Indonesia. Nikmati kemudahan akses layanan melalui Live Chat melalui website resmi Huawei, melalui saluran telfon bebas biaya di 0078-0308-520888 pada pukul 09.00 - 21.00 WIB setiap hari atau kunjungi Service Center Huawei di kota Anda.

"Mendukung ekosistem digital yang terhubung dengan baik adalah salah satu misi besar kami. Tetap terhubung dan produktif dengan performa unggul perangkat Huawei. Jangan lewatkan Huawei Service Carnival 2022 dan dapatkan kesempatan untuk berkonsultasi dengan tim kami untuk saran perbaikan paling efektif dan efisien," tutup Patrick. 

Berita Terkait
TERKINI

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB
Tampilkan lebih banyak