Riset Google: Masyarakat Indonesia Makin Tertarik HP 5G, Gaming dan Layar Lipat

Minat masyarakat akan HP 5G tumbuh pesat seperti dalam riset Google ini.

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 22 Februari 2022 | 15:59 WIB
Ilustrasi jaringan 5G. (Pixabay)

Ilustrasi jaringan 5G. (Pixabay)

Hitekno.com - Hasil riset Google mendapati kalau masyarakat Indonesia makin tertarik dengan HP 5G. Terlihat dari tingginya pencarian yang didapati mesin pencari tersebut.

Menurut riset Google yang dimuat Suara.com, tercatat kata kunci HP 5G di Google tumbuh pesat hingga 216 persen.

Diketahui pula, masyarakat Indonesia juga memiliki ketertarikan kepada HP gaming dan HP layar lipat selain HP 5G dalam riset ini.

"Sebagai negara yang mengutamakan seluler, jumlah permintaan smartphone serbaguna di Indonesia mengalami kenaikan," kata Head of Ads Marketing Google Indonesia, Yolanda Sastra, dalam konferensi pers virtual, Selasa (22/2/2022).

Dia menambahkan, baik sebagai smartphone pertama atau untuk upgrade, orang Indonesia mengharapkan banyak fitur baru dan performa yang lebih baik.

Riset ini dituangkan dalam laporan tahunan Google bertajuk Year in Search 2021: Look back to move your marketing forward.

Laporan ini berisi perilaku masyarakat Indonesia yang dicatat dari data Google Trends dari periode September 2020 hingga Agustus 2021.

Ilustrasi Google Search. (Pixabay)
Ilustrasi Google Search. (Pixabay)

Orang Indonesia juga tertarik dengan HP khusus gaming. Google mencatat penelusuran kata kunci 'hp gaming 3 jutaan' ikut tumbuh hingga 20 persen.

"Karena orang-orang menginginkan HP yang dapat memenuhi kebutuhan mereka saat bermain game," tambah Google.

Ketertarikan orang Indonesia juga muncul di HP layar lipat seperti dalam data Google Trends.

Baca Juga: 5 Rekomendasi HP 5G Rp 3 Jutaan Terbaik Februari 2022

Google melihat penelusuran 'hp fold' tumbuh hampir 80 persen selama 2021.

Smartphone kategori ini didominasi oleh HP Samsung Galaxy Z Fold3.

Samsung Galaxy Z Fold3 5G. (Samsung)
Samsung Galaxy Z Fold3 5G. (Samsung)

Selain itu, masyarakat Indonesia juga disebut makin tertarik dengan HP yang memiliki kamera mumpuni.

Alasannya, pandemi membuat siapa saja bisa menjadi konten kreator.

Google menjelaskan kalau penelusuran 'hp fotografi' tumbuh 16 persen. Sedangkan pencarian kata 'resolusi kamera hp' juga naik 31 persen.

Kemudian orang Indonesia juga banyak mencari beberapa fitur kunci yang ada di smartphone.

Riset Google mencatat penelusuran dengan kata kunci seperti 'chipset hp' meningkat 44 persen, 'hp nfc' 33 persen, 'hp with high battery capacity' 32 persen, dan 'ram hp' 25 persen.

Itulah hasil riset Google yang mendapati berbagai minat masyarakat indonesia pada smartphone. Dari HP 5G hingga HP gaming dan HP layar lipat. (Suara.com/ Dicky Prastya).

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Masih layak kah Xiaomi 14T Pro dan Xiaomi 14T digunakan pada akhir tahun ini? Untuk menemukan jawabannya kalian bisa men...

gadget | 14:15 WIB

Perbandingan antara Vivo V60 Lite 5G dan iQOO Z10R 5G ini bisa menjadi panduan penting bagi pengguna yang sedang mencari...

gadget | 14:04 WIB

HP Poco menawarkan spesifikasi kelas atas dengan harga yang kompetitif untuk berbagai segmen pengguna, mulai dari pelaja...

gadget | 13:05 WIB

Oppo A79 5G menyasar pengguna muda maupun profesional yang membutuhkan perangkat dengan daya tahan kuat, kamera berkuali...

gadget | 18:05 WIB

Lantas, di antara Xiaomi 15T Pro dan Samsung Galaxy S25, mana yang lebih layak dibeli pada 2025 ini? Mari kita bahas sat...

gadget | 17:02 WIB