Susul Seri Sebelumnya, Realme GT 2 Series Rilis Akhir Februari 2022?

Kini vendor HP asal China ini disebut-sebut sedang bersiap untuk merilis perangkat anyarnya yaitu Realme GT 2 Series di akhir Februari 2022.

Amelia Prisilia
Senin, 21 Februari 2022 | 14:48 WIB
Sky Li, Pendiri dan CEO realme, di Acara Peluncuran realme GT 2 Series di China (4/1/2021). (Realme)

Sky Li, Pendiri dan CEO realme, di Acara Peluncuran realme GT 2 Series di China (4/1/2021). (Realme)

Hitekno.com - Kuartal pertama tahun 2022 ini mulai diramaikan dengan berbagai vendor HP yang memutuskan untuk merilis sejumlah perangkat anyarnya. Salah satu vendor HP yang begitu aktif di kuartal pertama ini adalah Realme Indonesia.

Menyusul seri sebelumnya yang diperkenalkan, kini vendor HP asal China ini disebut-sebut sedang bersiap untuk merilis perangkat anyarnya yaitu Realme GT 2 Series di akhir Februari 2022 mendatang.

Dilansir dari Gadgets 360, varian Realme GT 2 nantinya akan dikemas menggunakan layar Full HD Plus AMOLED berukuran 6,62 inci yang memiliki kecepatan refresh rate mencapai 120 Hz.

Baca Juga: Mahasiswa Cantik Pamer Hubungan dengan Dosen, Netizen: Jalur Orang Dalam

Perangkat ini dibekali dengan baterai handal berkapasitas 5.000 mAh yang mendukung pengisian cepat 65W. Menyempurnakan sektor jeroan, Realme GT 2 hadir dengan dukungan Snapdragon 888 dari Qualcomm.

Spesifikasi Realme GT 2 makin ciamik dengan dukungan kamera utama 50 MP di bagian belakang, lensa ultrawide 8 MP dan sensor makro 2 MP. Sedangkan untuk selfie, Realme GT 2 mengandalkan sensor 16 MP.

Realme GT 2 Series. (Realme)
Realme GT 2 Series. (Realme)

Di sisi lain, Realme GT 2 Pro akan menggunakan layar AMOLED yang berukuran 6,78 inci yang jauh lebih besar serta memiliki kecepatan refresh rate mencapai 120 Hz.

Baca Juga: Klasemen MPL Season 9 Week 1, RRQ Hoshi Bertengger di Puncak

Perangkat ini hadir dengan dukungan chipset Snapdragon 8 Gen 1 yang diduetkan dengan RAM LPDDR5 yang memiliki kapasitas 12 GB serta memori internal UFS 3.1 berkapasitas 256 GB.

Sudah diperkenalkan sebelumnya di China, kini Realme GT 2 Series dipastikan akan rilis secara global pada akhir Februari 2022 mendatang. Sayangnya, masih belum banyak informasi mengenai harga perangkat ini.

Baca Juga: Ikuti Jejak Apple, Google Segera Siapkan Fitur Pembatasan Iklan

Berita Terkait
TERKINI

Galaxy AI akhirnya mendukung Bahasa Indonesia untuk Samsung Galaxy S24 Series....

gadget | 10:01 WIB

Untuk menggunakan Layanan Perbaikan Antar Jemput, Vivo menyiapkan saluran khusus yang bisa dihubungi....

gadget | 14:10 WIB

Kolaborasi Qualcomm dan Meta bertujuan mendemokratisasi kemampuan AI generatif dengan mendorong peran OEM dan developer ...

gadget | 14:01 WIB

Manfaatkan performa Samsung Galaxy A55 5G untuk multitasking, berkolaborasi dengan tim, dan terhubung dengan berbagai pe...

gadget | 14:44 WIB

Cek berapa harga Huawei Band 9....

gadget | 11:13 WIB

Western Digita menghadirkan solusi penyimpanan untuk industri media dan hiburan dengan kecepatan tinggi dan kapasitas be...

gadget | 10:59 WIB

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB
Tampilkan lebih banyak