Samsung Galaxy A53 5G Lolos Sertifikasi TENAA, Rincian Fiturnya Terungkap

Samsung Galaxy A53 5G diharapkan dapat meluncur dalam waktu dekat.

Rezza Dwi Rachmanta
Jum'at, 21 Januari 2022 | 20:19 WIB
Logo Samsung. (Samsung Newsroom)

Logo Samsung. (Samsung Newsroom)

Hitekno.com - Bocoran mengenai Samsung Galaxy A53 5G telah beredar sejak kuartal keempat 2021. Kabar terbaru menyatakan bahwa HP 5G Samsung ini telah lolos di tiga lembaga sertifikasi resmi.

Perangkat sudah mengantongi sertifikasi di 3C, TENAA (China), dan FCC (Amerika Serikat). HP baru tersebut disetujui oleh otoritas resmi dengan nomor model SM-A5360.

Menyangkut spesifikasi Samsung Galaxy A53 5G, perangkat membawa panel TFT 6,46 inci yang menawarkan resolusi Full HD Plus (1080 x 2400 piksel) dan rasio aspek 20:9.

Baca Juga: 10 Kelebihan Samsung Galaxy S21 FE 5G Sebagai Smartphone untuk Gen Z

Daftar sertifikasi menyatakan bahwa ponsel memiliki baterai berperingkat 4.680 mAh, di mana mengisyaratkan nilai tipikalnya 5.000 mAh.

Situs resmi 3C mengungkap bahwa HP 5G ini dikirimkan dengan pengisi daya 15 W. Meski begitu, perangkat sudah memiliki dukungan fast charging 25 W (sama seperti generasi pendahulu, Galaxy A52 5G).

Samsung Galaxy A53 5G lolos sertifikasi TENAA. (TENAA)
Samsung Galaxy A53 5G lolos sertifikasi TENAA. (TENAA)

Melansir Gizmochina, Samsung Galaxy A53 5G ditenagai prosesor octa-core 2.4 GHz. Rumor mengklaim bahwa itu adalah varian chipset Exynos 1200.

Baca Juga: Desain Render Oppo A96 5G Beredar, Mirip iPhone 12?

Terdapat kabar yang menyatakan perangkat bakal mengusung dua varian chipset berbeda tergantung pada masing-masing pasar. Meski begitu, kita sejauh ini belum mengetahui terkait identitas varian chipset yang kedua.

Situs sertifikasi TENAA menyatakan bahwa Samsung Galaxy A53 5G membawa lima kamera (empat di belakang dan satu depan). Konfigurasi empat kamera belakangnya termasuk 64 MP (primer) + 12 MP (ultrawide) + 5 MP (depth sensor) + 5 MP (makro).

Desain render Samsung Galaxy A53 5G. (YouTube/ Digit)
Desain render Samsung Galaxy A53 5G. (YouTube/ Digit)

Punch-hole di bagian depan kemungkinan dapat menjadi tempat kamera selfie 32 MP. Samsung Galaxy A53 5G memiliki dimensi 159,5 x 74.7 x 8.1 mm dengan berat sekitar 190 gram.

Baca Juga: Vivo Y75 5G Lolos Sertifikasi, Siap Meluncur Sebentar Lagi?

Perangkat diprediksi menjalankan sistem operasi Android 12 yang dikustomisasi ke dalam One UI 4.x. Perusahaan turut membenamkan sensor sidik jari di dalam layar untuk keamanan tambahan.

Kita sebelum ini juga sudah mengetahui render Samsung Galaxy A53 yang dibagikan oleh leaker @OnLeaks dan Digit. Render nampak memperlihatkan perangkat dalam varian warna putih. Mengingat perangkat telah lolos sertifikasi TENAA dan FCC, teaser mengenai Samsung Galaxy A53 5G diharap bakal diunggah oleh perusahaan dalam waktu dekat.

Baca Juga: iPhone Baru Belum Bisa Internet 5G di Indonesia? Ini Jawaban Kominfo

Berita Terkait
TERKINI

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB

Berapa harga Samsung Galaxy A55 5G dan Samsung Galaxy A35 5G?...

gadget | 18:30 WIB
Tampilkan lebih banyak