Uji Ketahanan, Samsung Galaxy S21 Menyala di Dalam Air Hingga 13 Hari

Ketahanan ini disiarkan langsung melalui live streaming channel YouTube Photo Owl Tim Lapse.

Dinar Surya Oktarini
Kamis, 11 Februari 2021 | 15:15 WIB
Uji Ketahanan Samsung Galaxy S21. (YouTube/Photo Owl Tim Lapse)

Uji Ketahanan Samsung Galaxy S21. (YouTube/Photo Owl Tim Lapse)

Hitekno.com - Vendor HP berlomba-lomba menghadirkan inovasi baru pada perangkat terbarunya, salah satu inovasi yang makin gencar dihadirkan adalah HP tahan air.

Fitur tahan dari percikan air sudah biasa disematkan pada beberapa HP kekinian, namun sepertinya perangkat terbaru dari Samsung, yaitu Galaxy S21 ini memiliki ketahanan yang luar biasa pada air.

Dalam pengujian ketahanan air yang dilakukan di channel Photo Owl Tim Lapse saat live streaming ini memperlihatkan kehebatan Samsung Galaxy S21.

Baca Juga: Dikonfirmasi, Crash Bandicoot 4 Siap Rilis ke PC dan Konsol Terbaru

Pengujian tersebut memperlihatkan Samsung Galaxy S21 dimasukkan dalam sebuah akuarium yang penuh dengan air dengan posisi menyala.

Uji Ketahanan Samsung Galaxy S21. (YouTube/Photo Owl Tim Lapse)
Uji Ketahanan Samsung Galaxy S21. (YouTube/Photo Owl Tim Lapse)

HP Samsung Galaxy S21 tersebut menyala sambil menjalankan stopwatch untuk menghitung durasi seberapa lama ponsel tersebut bertahan.

Namun Stopwatch Samsung sendiri hanya bisa menampilkan di 99 jam, 59 menit dan 59 detik setelah itu akan mengulang dari awal.

Baca Juga: 4 Berita Terkini: Roster RRQ Hoshi Jelang MPL Indonesia Season 7

Tetapi dalam layar diperlihatkan dalam bentuk teks +200 yang berarti hal tersebut sudah berulang dua kali.

Hingga kini pengujian Samsung Galaxy S21 di dalam air masih berlangsung di channel YouTube Photo Owl Tim Lapse dan tertulis sudah berada di hari ke-13.

Usai dilakukan pengujian dalam kurun waktu yang lama, pemilik channel YouTube tersebut menuliskan beberapa perubahan yang terjadi, salah satunya adalah fitur pendeteksi kelembaban yang aktif.

Baca Juga: Inilah Negara Arab Pertama yang Bisa Sampai di Mars

Hal ini menyebabkan layar Samsung Galaxy S21 tak lagi merespons dan aplikasi berpindah-pindah. Hingga speaker mulai berpengaruh dan suara yang dikeluarkan sangat kecil.

Meski begitu ketahanan Samsung Galaxy S21 di dalam air patut diacungi jempol, jika ingin melihat live streamingnya, langsung cek channel YouTube-nya ya. 

Baca Juga: Samsung Galaxy S21 Dibongkar, Terungkap Lebih Gampang Diperbaiki

Berita Terkait
TERKINI

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB
Tampilkan lebih banyak