Andalkan Jeroan Tangguh, Begini Bocoran Baru Xiaomi Mi 11

Disebutkan bahwa Xiaomi Mi 11 akan menjadi HP China pertama yang ditenagai oleh chipset Snapdragon 875.

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia
Senin, 19 Oktober 2020 | 10:45 WIB
Ilustrasi logo Xiaomi. (Xiaomi)

Ilustrasi logo Xiaomi. (Xiaomi)

Hitekno.com - Dalam bocoran terbaru, Xiaomi Mi 11 dikabarkan akan mendapatkan peningkatan dalam segi jeroan. Dikabarkan, Xiaomi diklaim bakal menjadi produsen HP China pertama yang mengusung Snapdragon 875.

Informasi mengenai chipset tangguh yang digunakan Xiaomi Mi 11 ini disebar pertama kali oleh leaker populer, Digital Chat Station melalui Weibo. Disebutkan bahwa Xiaomi Mi 11 akan menjadi HP China pertama yang ditenagai oleh chipset Snapdragon 875.

Sebagai informasi, eksklusivitas prosesor juga berlaku di level mid-range. Tak heran apabila Xiaomi kemungkinan juga menjalin kerja sama tersebut pada HP flagship mereka dengan Qualcomm.

Baca Juga: Tanda tangani PKS, DANA Jadi Mitra Penyalur Insentif Program Kartu Prakerja

Tidak ada info mengenai berapa lama periode eksklusif tersebut, tetapi itu diperkirakan bakal berlangsung paling lama satu bulan. Dikutip dari Gizmochina, Snapdragon 875 diprediksi bakal diluncurkan pada Desember 2020 mendatang.

Jauh sebelumnya, Xiaomi Mi 10 5G telah dirilis pada Februari 2020 sehingga berdasarkan siklus tahunan, Mi 11 diharapkan dirilis pada kuartal pertama 2021.

Xiaomi Mi 10. (Xiaomi)
Xiaomi Mi 10. (Xiaomi)

Jika benar chipset ini yang digunakan, maka Xiaomi Mi 11 akan memiliki chipset 8 inti dalam susunan 1 + 3 + 4. Ini akan menjadi chipset 5 nm dengan modem Snapdragon X60 5G.

Baca Juga: Qualcomm Bandingkan HP Serba Bisa yang Ditenagai Chipset High-end

Berdasarkan bocoran yang beredar pada Juni 2020, HP flagship Xiaomi dengan chipset Snapdragon 875 diyakini bakal dibanderol "lebih mahal" dibandingkan flagship perusahaan sebelumnya.

Merujuk pada laporan IT Home, harga prosesor Qualcomm Snapdragon 875 ditaksir mencapai 250 dolar AS atau sekitar Rp 3,7 juta. Banderol tersebut sudah termasuk dengan modem Snapdragon X60 yang menjalankan jaringan 5G.

Xiaomi Mi 10. (Xiaomi)
Xiaomi Mi 10. (Xiaomi)

Sebagai perbandingan, harga Snapdragon 875 lebih mahal 100 dolar AS ketimbang harga Snapdragon 865 yang berada di kisaran 150 - 160 dolar AS (Rp 2,2 - Rp 2,4 juta).

Baca Juga: Sony Jelaskan Fungsi Merekam Suara Pengguna di PlayStation 5

Apabila bocoran di atas benar dan saling berkaitan, bukan tidak mungkin bahwa Xiaomi Mi 11 bakal dibanderol lebih mahal jika dibandingkan seri tertinggi Mi sebelumnya.

Berita Terkait
TERKINI

Untuk menggunakan Layanan Perbaikan Antar Jemput, Vivo menyiapkan saluran khusus yang bisa dihubungi....

gadget | 14:10 WIB

Kolaborasi Qualcomm dan Meta bertujuan mendemokratisasi kemampuan AI generatif dengan mendorong peran OEM dan developer ...

gadget | 14:01 WIB

Manfaatkan performa Samsung Galaxy A55 5G untuk multitasking, berkolaborasi dengan tim, dan terhubung dengan berbagai pe...

gadget | 14:44 WIB

Cek berapa harga Huawei Band 9....

gadget | 11:13 WIB

Western Digita menghadirkan solusi penyimpanan untuk industri media dan hiburan dengan kecepatan tinggi dan kapasitas be...

gadget | 10:59 WIB

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB
Tampilkan lebih banyak