Vivo TWS Neo Diluncurkan ke Indonesia, Segini Harganya

Vivo TWS Neo dibekali banyak fitur yang menunjang kualitas suara.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta
Kamis, 16 Juli 2020 | 15:15 WIB
Vivo TWS Neo. (Vivo)

Vivo TWS Neo. (Vivo)

Hitekno.com - Tak hanya mengenalkan Vivo X50 series, perusahaan menyiapkan kejutan lain dengan meluncurkan Vivo TWS Neo. Earphone TWS (True Wireless Stereo) ini diklaim memiliki dentuman nyaman berkat hardware di dalamnya.

Vivo TWS Neo menawarkan 3 aspek sekaligus yaitu Studio Sound, Low Latency dan Stable Connection.

Aspek Studio Sound diklaim menghadirkan kualitas musik sempurna berkat Dynamic Driver unit yang cukup besar yaitu 14,2 mm.

Baca Juga: Oppo Luncurkan Earbud TWS dan Smart Band Anyar, Segini Harganya

Ukuran Dynamic Driver tersebut tentunya cukup besar jika dibandingkan dengan TWS lain.

Perangkat sudah dibekali dengan teknologi aptX Adaptive sehingga mempertahankan informasi suara sebanyak 1,5 kali lebih banyak dibandingkan earphone pada umumnya.

Vivo TWS Neo dan casing-nya. (Vivo)
Vivo TWS Neo dan casing-nya. (Vivo)

Vivo TWS Neo menawarkan teknologi Deep X Stereo Sound Effects yang diklaim dapat menghadirkan 3 efek suara yaitu Bass, Vocal, Treble lebih baik.

Baca Juga: Alitt Susanto Review Jabra Elite 75t, Earbuds Murah dengan Fitur Canggih

Aspek kedua merupakan Low Latency di mana Vivo TWS Neo mempunyai latensi cukup rendah yaitu 88 ms.

Itu membuat TWS dapat mensinkronkan efek suara musik atau video secara lebih sempurna dari perangkat utama.

Dengan AI Dynamic Low Latency, TWS ini memiliki sistem kecerdasan buatan dalam menghadirkan sinkronisasi lebih baik.

Baca Juga: Makin Marak, Lenovo Siapkan Earbud TWS Anyar

Vivo TWS Neo dibekali fitur AI. (Vivo)
Vivo TWS Neo dibekali fitur AI. (Vivo)

Perangkat dibekali fitur "Find My TWS Neo" sehingga pengguna dapat menemukan perangkat lebih mudah lewat aplikasi pada HP.

Aplikasi akan menghadirkan peta dan sensor suara untuk mendeteksi keberadaan TWS.

Terkait daya tahan baterai, TWS dapat beroperasi selama 4,5 jam dalam sekali pemakaian dan 22,5 jam jika menggunakan casing.

Baca Juga: Xiaomi Rilis Mi True Wireless Earbuds Basic, Harganya Murah Banget

Fitur Find My TWS Neo. (Vivo)
Fitur Find My TWS Neo. (Vivo)

Vivo TWS Neo dibanderol dengan harga Rp 1.099.000. Flash sale dilakukan mulai hari ini (16/07/2020) pada beberapa e-commerce termasuk Blibli, Lazada, JD.id, Shopee, dan Tokopedia dengan harga Rp 899 ribu.

Perangkat tersedia dalam dua warna yaitu hitam dan putih.

Dengan adanya peluncuran Vivo TWS Neo, maka persaingan earphone TWS di Indonesia sepertinya akan tambah menarik mengingat hampir semua produsen HP menghadirkannya.

Berita Terkait
TERKINI

Western Digita menghadirkan solusi penyimpanan untuk industri media dan hiburan dengan kecepatan tinggi dan kapasitas be...

gadget | 10:59 WIB

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB
Tampilkan lebih banyak