Turun Harga, Kini Honor 8A dan Honor 10 Lite Dijual Cuma Sejutaan

Honor 8A dan Honor 10 Lite mendapatkan potongan harga hingga Rp 1.000.000.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Sabtu, 07 Maret 2020 | 18:45 WIB
Honor 10 Lite. (hihonor)

Honor 10 Lite. (hihonor)

Hitekno.com - Belum lama ini Homor memberikan penawaran menarik untuk salah satu varian smartphone, yaitu Honor 8A dan Honor 10 Lite yang dijual dengan harga murah. 

Sekadar pengingat, kedua ponsel tersebut pertama kali diluncurkan di Indonesia pada awal tahun 2019 lalu dengan membawa beberapa fitur unggulan.

Honor 8A memiliki RAM/ROM sebesar 3/32GB, kamera belakang wide 13 MP, triple card slot, dan prosesor MediaTek Helio P35. Sementara itu, Honor 10 Lite membawa RAM/ROM 4/64GB, prosesor Kirin 710 dan kamera depan AI 24 MP.

Baca Juga: Viral Video TikTok Polisi dan Pengendara Motor Kena Tilang Ini Bikin Ngakak

Honor mengklaim, fitur-fitur tersebut membuat kedua ponsel ini ideal untuk meningkatkan kelangsungan produktivitas kesehariaan bagi penggunannya. Baik Honor 8A maupun 10 Lite, kedua produk unggulan ini terbilang mampu bersaing di pasaran, terutama dengan ukuran RAM/ROM dengan harga yang ditawarkan.

Honor 8A. (HiHonor)
Honor 8A. (HiHonor)

“Spesifikasinya, terutama RAM, ROM dan prosesor kedua smartphone, sangat kompetitif untuk kelasnya. Terdapat sedikit sekali pesaing di pasaran dengan performa memori yang lebih tinggi dari Honor 8A dan 10 Lite untuk kisaran harga Rp. 1 jutaan,” ujar Adam Guo, Direktur Honor Indonesia, dalam keterangan resminya, Jumat (6/3/2020).

Kabar baiknya, Honor 8A dan 10 Lite mendapatkan potongan harga hingga Rp 1.000.000, Honor 8A kini bisa dengan harga Rp 1.149.000 (sebelumnya seharga Rp. 1.899.000) dan Honor 10 Lite di harga Rp 1.599.000 (sebelumnya seharga Rp. 2.599.000).(Suara.com/Tivan Rahmat)

Baca Juga: Pendiri Apple, Steve Wozniak Hampir Kena Virus Corona Usai dari China

Berita Terkait
Berita Terkini

Tecno kembali membuat gebrakan di pasar ponsel menengah Indonesia dengan merilis Tecno Pova 7 5G pada awal Juli 2025....

gadget | 23:48 WIB

OPPO secara agresif memimpin segmen HP tahan banting dengan merilis tiga model berbeda, sementara vivo dan realme menant...

gadget | 23:08 WIB

HP murah Rp2 jutaan dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 256 GB bukan lagi hal yang sulit....

gadget | 22:23 WIB

Harga HP itel Juli 2025 pun banyak menarik perhatian para pengguna gadget....

gadget | 23:53 WIB

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Z Flip 7, HP Lipat Rp 17 Juta Resmi ke RI...

gadget | 23:05 WIB