Tingkatkan Keamanan, WhatsApp Kenalkan Tiga Fitur Baru

WhatsApp memperkenalkan fitur keamanan baru dalam layanannya.

Dinar Surya Oktarini
Kamis, 13 Februari 2020 | 18:34 WIB
Ilustrasi WhatsApp. (Pixabay/antonbe)

Ilustrasi WhatsApp. (Pixabay/antonbe)

Hitekno.com - Aplikasi WhatsApp mengenalkan fitur keamanan baru dalam layanannya, yaitu sidik jari untuk pengguna Android dan Touch ID serta Face ID untuk pengguna iPhone. 

Fitur keamanan tambahan ini berfungsi untuk melindungi keamanan sebanyak 2 miliar pengguna WhatsApp di seluruh dunia dan setiap pertukaran pesan dilindungi oleh enkripsi ujung-ke-ujung.

Enkripsi ujung-ke-ujung berarti, tidak ada orang lain selain pengguna dan orang yang berada dalam percakapan yang dapat membaca atau mendengar konten pesan tersebut, bahkan WhatsApp sekalipun.

Baca Juga: Pengguna iOS Kini Bisa Coba WhatsApp Versi Dark Mode

Untuk mengaktifkan kunci sidik jari pada perangkat Android, buka WhatsApp > More options > Settings > Account > Privacy. Gulir ke bawah dan pilih Fingerprint lock (kunci sidik jari). Aktifkan Unlock with fingerprint lalu sentuh sensor sidik jari pada perangkat untuk mengonfirmasi sidik jari pengguna.

Pengguna dapat mengetuk untuk memilih jumlah waktu sebelum otentikasi sidik jari diminta. Aktifkan Show content dalam pemberitahuan jika pengguna ingin melihat pesan teks di dalam pemberitahuan pesan baru.

Untuk menonaktifkan fitur kunci sidik jari, pengguna dapat membuka aplikasi WhatsApp > pilih More options > Settings > Account > Privacy. Gulir ke bawah dan pilih Fingerprint lock. Nonaktifkan Unlock with fingerprint.

Baca Juga: Hati-hati, Hacker Pakai WhatsApp untuk Akses Data di Desktop

Sebagai catatan, fitur keamanan sidik jari ini hanya tersedia pada perangkat Android dengan sensor sidik jari yang menjalankan versi Android 6 atau versi lebih tinggi.

Untuk menggunakan kunci sidik jari, pengguna juga harus mengaktifkannya di pengaturan ponsel. Pengguna masih dapat menjawab panggilan jika aplikasi terkunci.

Touch ID iPhone. [Shutterstock]
Touch ID iPhone. [Shutterstock]

Sedangkan, untuk mengaktifkan Touch ID dan Face ID, pengguna dapat membuka aplikasi WhatsApp > Settings > Account > Privacy > Screen Lock > aktifkan Touch ID atau Face ID. Pengguna dapat mengetuk untuk memilih jumlah waktu sebelum Touch ID atau Face ID diminta.

Baca Juga: Ponsel Jeff Bezos Dihack, Bos Telegram: WhatsApp Berbahaya!

Touch ID atau Face ID dapat digunakan pada iPhone dengan iOS 9 atau versi lebih baru. Pengguna masih dapat membalas pesan dari notifikasi dan menjawab panggilan jika aplikasi terkunci.

Untuk menggunakan Touch ID atau Face ID, pengguna harus mengaktifkannya di pengaturan iPhone. Jika Touch ID atau Face ID gagal, pengguna dapat memasukkan kode sandi cadangan perangkat.(Suara.com/Lintang Siltya Utami)

Baca Juga: Per 1 Februari 2020, Jutaan Smartphone Android Tak Bisa Pakai WhatsApp

Berita Terkait
TERKINI

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB

Berapa harga Samsung Galaxy A55 5G dan Samsung Galaxy A35 5G?...

gadget | 18:30 WIB

Dibekali kamera mumpuni, ini cara membuat konten sinematik dengan SamsungGalaxy S24 Series....

gadget | 12:19 WIB
Tampilkan lebih banyak