Bikin Nggak Sabar, Apple Siap Rilis 5 iPhone Baru pada 2020

Jika rumor ini benar, maka di tahun 2020, Apple benar akan mematahkan tradisi.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia
Sabtu, 21 Desember 2019 | 15:00 WIB
Ilustrasi Apple. ( Unsplash/ Bundo Kim)

Ilustrasi Apple. ( Unsplash/ Bundo Kim)

Hitekno.com - Masih di penghujung tahun 2019, kabar mengenai kedatangan deretan iPhone di tahun 2020 sudah santer terdengar. Rumor terbaru menyebutkan bahwa Apple siap rilis 5 iPhone baru pada 2020 mendatang. Nggak sabar?

Jika rumor ini benar, maka pada 2020, Apple benar akan mematahkan tradisi. Pasalnya, vendor smartphone ini paling banyak hanya merilis 4 iPhone dalam satu tahun.

Mengutip dari CNET, 5 iPhone baru yang akan rilis ini termasuk iPhone 12 yang akan hadir dalam versi 4G dan 5G. Salah satu dari antara 5 iPhone yang akan rilis ini diprediksi adalah iPhone SE 2.

Baca Juga: Pakai Chipset Garang dan RAM Besar, Samsung Galaxy S10 Lite Siap Rilis?

Menurut analis JPMorgan Samik Chatterjee, iPhone 12 dalam deretan ini nantinya akan datang dalam 4 model yang berbeda dari bentuk dan ukuran layar OLED. Beberapa di antaranya adalah 5,4 inci, dua iPhone 6,1 inci, dan iPhone 6,7 inci.

Ming-Chi Kuo, analis lainnya sepakat dengan pendapat in. Menurutnya, ukuran layar iPhone 12 ini tentu akan meninggalkan model 5,8 inci dari iPhone 11 Pro yang rilis sebelumnya.

iPhone 11 Pro. (Apple)
iPhone 11 Pro. (Apple)

Sedangkan iPhone 12 Pro atau iPhone 12 Pro Max kemungkinan akan datang dengan beberapa pilihan ukuran layar yaitu 6,1 inci dan 6,7 inci.

Baca Juga: Hasil Riset, 3 Miliar Orang di Dunia Pakai Password Ini

Yang tidak kalah penting, deretan iPhone baru ini tentu mendapat dukungan 5G mengikuti perkembangan teknologi saat ini.

Rumor lain juga menyebutkan bahwa deretan iPhone baru dari Apple ini akan membawa setting dua kamera dengan dukungan spektrum sub-6 GHz daripada mmWave.

Selain iPhone 12, iPhone 12 Pro, dan iPhone Pro Max, Apple dipercaya juga akan menghadirkan iPhone SE yang menyempurnakan 5 iPhone anyar Apple di 2020.

Baca Juga: Huawei P40 Pro Siap Rilis 2020, Masih Tanpa Google Play Store

iPhone SE. (Apple)
iPhone SE. (Apple)

Prediksi lain menyebutkan bahwa Apple akan mengembalikan pemindai sidik jari ultrasonik dari Qualcomm pada salah satu perangkat ini. Namun, prediksi ini bisa saja terdorong jauh dan baru rilis pada 2021 mendatang.

Banyaknya prediksi dan rumor mengenai kedatangan iPhone baru dari Apple di 2020 mendatang memang belum bisa dipastikan kebenarannya. Jadi, mari bersabar hingga 2020 tiba ya.

Baca Juga: Tak Perlu Repot, Ini Cara Mengaktifkan Find My Device di Android

Berita Terkait
TERKINI

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB

Berapa harga Samsung Galaxy A55 5G dan Samsung Galaxy A35 5G?...

gadget | 18:30 WIB

Dibekali kamera mumpuni, ini cara membuat konten sinematik dengan SamsungGalaxy S24 Series....

gadget | 12:19 WIB

Ini beberapa fitur unggulanPOCO M6 Pro yang diklaim memberikan pengalaman lebih bagi anak muda....

gadget | 12:00 WIB

Harga Samsung Galaxy A05s masih terjangkau, cek berapa sekarang....

gadget | 10:48 WIB

Jika Anda sedang mencari komputer tanpa CPU, Anda bisa cek 4 komputer dari Acer berikut ini....

gadget | 12:44 WIB

Mulai 2 Maret 2024, Vivo V30 sudah dapat diperoleh di seluruh gerai resmi dan mitra Vivo Indonesia....

gadget | 09:48 WIB

Cek seperti apa Huawei FreeBuds Pro 3 ini....

gadget | 18:50 WIB

Samsung akan terus mengembangkan Galaxy Buds Series untuk memberikan kualitas audio dengan kecerdasan dan konektivitas t...

gadget | 15:29 WIB

Redmi Note 13 Series resmi rilis, cek apa saja yang masuk....

gadget | 15:22 WIB

Cek dulu daftar harga Redmi Note 13 Series ini, resmi dihadirkan ke Indonesia....

gadget | 16:26 WIB

Laptop gaming bertema kucing, cek seperti apa Colorfire Meow....

gadget | 18:33 WIB

POCO Indonesia membekali HP baru ini dengan layanan after sales yang memadai....

gadget | 18:09 WIB

Redmi Note 13 Series dipastikan akan meluncur Februari 2024, cek apa yang ditawarkan....

gadget | 17:59 WIB
Tampilkan lebih banyak