Hadapi Tekanan AS, Huawei Kucurkan Rp 4 Triliun untuk Bonus Karyawan

Bonus ini diberikan setelah Huawei mampu membuktikan laju positif meski ditekan oleh AS.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta
Rabu, 13 November 2019 | 14:00 WIB
Logo Huawei. (Huawei)

Logo Huawei. (Huawei)

Hitekno.com - Meski menghadapi tekanan dari Amerika Serikat, Huawei dapat bangkit di tahun 2019 yang cukup sulit ini. Sebagai apresiasi, perusahaan membagikan 286 juta dolar AS atau Rp 4 triliun sebagai bonus tambahan kepada seluruh karyawannya.

Sebaga tanda terima kasih kepada karyawan yang bekerja keras, Huawei siap memberikan 286 juta dolar AS atau Rp 4 triliun kepada 190 ribu staf mereka di seluruh dunia.

Itu berarti ratusan ribu karyawan Huawei yang tersebar di 170 negara akan menerima bonus sesuai jabatan mereka.

Baca Juga: Huawei Y9s Meluncur, Kembaran Smartphone Menengah Terkencang Oktober 2019

Menurut memo internal perusahaan yang bocor, semua karyawan Huawei yang aktif dengan peringkat kinerja di atas C dan tidak ada pelanggaran keamanan akan menerima bonus.

Pada memo tersebut disebutkan bahwa karyawan Huawei akan menerima bonus dengan besaran yang sama pada gaji pokok bulan Oktober 2019.

Pertumbuhan pasar smartphone global kuartal tiga 2019. (Canalys)
Pertumbuhan pasar smartphone global kuartal tiga 2019. (Canalys)

Meski masuk dalam daftar hitam oleh pemerintah AS, Huawei masih bisa bertahan menjadi smartphone dengan pengiriman terbanyak kedua di dunia.

Baca Juga: Kamera Xiaomi Mi CC9 Pro Saingi Huawei Mate 30 Pro, Segitu Bagusnya?

Pertumbuhan tahunan Huawei juga cukup tinggi yaitu sebesar 28 persen.

Pada Juni 2019, perusahaan juga menyampaikan kabar gembira ketika mengumumkan bahwa penjualan Huawei P30 series mereka telah melampaui 10 juta unit.

Saat itu, Huawei ditekan habis-habisan oleh AS setelah kerja sama Huawei dengan Google, Microsoft, dan Facebook juga ditarik.

Baca Juga: Lolos Sertifikasi, Varian Anyar Huawei Nova 5i Siap Meluncur

Meski tertekan, masih akan ada titik terang dari Huawei terkait kasus pelarangan oleh pemerintah AS.

Dua varian warna baru Huawei P30 Pro. (Huawei)
Dua varian warna baru Huawei P30 Pro. (Huawei)

Dilansir dari GSM Arena, dalam beberapa waktu ke depan, Departemen Perdagangan AS diharapkan mengeluarkan lisensi perdagangan khusus untuk banyak perusahaan teknologi AS yang ingin melanjutkan hubungan bisnis mereka dengan Huawei.

Langkah tersebut akan menjadi kalimat "selamat datang" untuk Huawei di pasar global.

Baca Juga: Pasar Smartphone Global Bangkit, Samsung dan Huawei Masih Memimpin

Namun masih harus dilihat apakah pemain kunci seperti Google akan diberikan otorisasi oleh pemerintah Amerika Serikat.

Membuktikan laju positif meski ditekan oleh Amerika Serikat, bonus dari Huawei kepada karyawan mereka secara global termasuk sebuah prestasi yang patut diacungi jempol.

Berita Terkait
TERKINI

Western Digita menghadirkan solusi penyimpanan untuk industri media dan hiburan dengan kecepatan tinggi dan kapasitas be...

gadget | 10:59 WIB

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB
Tampilkan lebih banyak