Dikonfirmasi Resmi, Smartphone 5G Pertama Redmi Datang di Tahun 2020

Smartphone 5G pertama Redmi diharapkan membawa harga yang terjangkau.

Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta
Sabtu, 31 Agustus 2019 | 08:00 WIB
Logo Redmi. (Redmi)

Logo Redmi. (Redmi)

Hitekno.com - Beberapa hari yang lalu petinggi Redmi, Lu Weibing, mengungkapkan bahwa Redmi K30 akan memiliki dukungan 5G ketika pertama kali meluncur. Sebuah kabar yang diunggah langsung oleh akun resmi Redmi di Weibo menjelaskan bahwa smartphone 5G pertama mereka meluncur di tahun 2020.

Sebelumnya, terdapat spekulasi bahwa Redmi K30 akan meluncur di akhir tahun 2019.

Namun pengumuman di Weibo itu mengindikasikan kuat bahwa Redmi K30 tidak akan meluncur di tahun ini.

Baca Juga: Performa Chipset MediaTek di Redmi Note 8 Pro Ungguli Snapdragon 730G, Tapi

Meskipun tidak secara tegas menyimpulkan bahwa Redmi K30 tidak akan diluncurkan tahun ini, namun bocoran dari Lu Weibing sebelumnya sudah menjelaskannya secara gamblang.

Dengan peluncuran Redmi K30 5G, diharapkan lebih banyak orang yang akan membeli smartphone 5G.

Smartphone 5G pertama Redmi meluncur di tahun 2020. (Weibo)
Smartphone 5G pertama Redmi meluncur di tahun 2020. (Weibo)

Pasalnya, smartphone flagship dari Redmi cenderung dibanderol lebih murah jika dibandingkan smartphone flagship lainnya.

Baca Juga: Tak Mau Kalah dari Redmi, Smartphone Baru Realme Gunakan Snapdragon 712

Dikutip dari Gizmochina, HMD Global juga berencana untuk mengumumkan smartphone Nokia 5G yang terjangkau tahun depan.

Akan sangat menarik untuk menyaksikan siapa yang akan meluncurkannya pertama kali.

Spekulasi yang beredar liar mengungkapkan bahwa Redmi K30 Pro akan menggunakan chipset Snapdragon 865.

Baca Juga: Petinggi Perusahaan Pamer Fitur Redmi K30, Bawa Konektivitas 5G

Salah satu fitur Redmi K30 dibocorkan oleh petinggi Redmi. (Weibo)
Salah satu fitur Redmi K30 dibocorkan oleh petinggi Redmi. (Weibo)

Itu berarti smartphone tidak memiliki masalah dengan dukungan 5G.

Namun yang menjadi masalah adalah penggunaan chipset tipe apa yang akan dipasangkan pada Redmi K30.

Pasalnya, sampai saat ini, masih belum ada chipset kelas menengah dengan modem 5G.

Baca Juga: Sadis, Redmi Note 8 Pro Lolos dari Penyiksaan

Namun sebuah kabar beredar bahwa Qualcomm atau MediaTek akan mengumumkan chipset kelas menengah dengan modem 5G sebelum tahun 2019 berakhir atau setidaknya hingga awal tahun depan.

Smartphone 5G meluncur di tahun 2020. (Weibo)
Smartphone 5G meluncur di tahun 2020. (Weibo)

Sebelumnya, Redmi K20 dan Redmi K20 Pro mendapatkan sambutan luar biasa karena masing-masing smartphone membawa chipset Snapdragon 730 dan Snapdragon 855.

Harganya juga cukup menggiurkan mengingat Redmi K20 Pro yang sudah membawa chipset kelas atas, Snpadragon 855, justru dibanderol mulai dari Rp 5,2 juta.

Redmi K30 dan Redmi K30 Pro yang disinyalir menjadi smartphone 5G pertama Redmi diharapkan juga membawa harga yang terjangkau.

Berita Terkait
TERKINI

Manfaatkan performa Samsung Galaxy A55 5G untuk multitasking, berkolaborasi dengan tim, dan terhubung dengan berbagai pe...

gadget | 14:44 WIB

Cek berapa harga Huawei Band 9....

gadget | 11:13 WIB

Western Digita menghadirkan solusi penyimpanan untuk industri media dan hiburan dengan kecepatan tinggi dan kapasitas be...

gadget | 10:59 WIB

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB
Tampilkan lebih banyak