Redmi 7A Resmi Dikenalkan, Ini Rincian Spesifikasinya

Redmi 7A akan menjadi pilihan alternatif baru di kelas entry-level.

Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta
Sabtu, 25 Mei 2019 | 20:00 WIB
Varian warna Redmi 7A. (Weibo)

Varian warna Redmi 7A. (Weibo)

Hitekno.com - Tak terlalu banyak teaser dan kehebohan sebelumnya, Redmi 7A diam-diam dikenalkan di China.

Redmi 7A diharapkan meneruskan kesuksesan Redmi 6A yang masuk di segmen entry-level.

Perangkat masih menampilkan desain konvensional dengan bezel besar dan tanpa poni.

Baca Juga: Bisa Menjadi Flagship Killer, Skor AnTuTu Redmi K20 Bikin Ngiler

Smartphone akan datang dalam dua varian warna yaitu Blue dan Matte Black.

Perusahaan telah mengumumkan rincian spesifikasi smartphone pada akun resmi mereka di Weibo.

Sayangnya, harga Redmi 7A masih belum disebutkan oleh Redmi.

Baca Juga: Mengejutkan, Redmi Note 7 Sudah Laku 2 Juta Unit di Negara Ini

Pengumuman resmi Redmi 7A di Weibo. (Weibo)
Pengumuman resmi Redmi 7A di Weibo. (Weibo)

Mereka akan mengumumkan harganya pada tanggal 28 Mei 2019, bertepatan dengan peluncuran Redmi K20.

Redmi 7A menjalan sistem operasi MIUI 10 yang berbasis Android 9 Pie.

Perusahaan memasukkan dua kustomisasi software yang menarik seperti Family Guardian dan Senior Citizens.

Baca Juga: Duel Smartphone Murah Pendatang Baru, Redmi 7 vs Realme C2

Perangkat memiliki layar IPS LCD 5,45 inci dengan resolusi HD Plus (720 x 1440 piksel).

Ilustrasi Redmi 7A. (Weibo)
Ilustrasi Redmi 7A. (Weibo)

Smartphone ditenagai dengan chipset Qualcomm Snapdragon 439 octa-core, dengan clock speed hingga 2.0 GHz.

Sayangnya, Redmi belum memberi tahu rincian RAM dan memori internalnya.

Baca Juga: Harga Murah dengan Kamera Selfie 32 MP, Ini Spesifikasi Redmi Y3

Namun, Redmi menjelaskan bahwa perangkat memiliki slot kartu microSD yang dapat menambah memori eksternal hingga 256 GB.

Di sektor fotografi, terdapat kamera belakang tunggal dengan sensor 13 MP lengkap dengan teknologi PDAF.

Ilustrasi Redmi 7A. (Weibo)
Ilustrasi Redmi 7A. (Weibo)

Smartphone memiliki kamera depan dengan sensor sebesar 5 MP yang didukung fitur AI Face Unlock.

Dikutip dari NDTV, Redmi 7A mempunyai baterai berkapasitas 4.000 mAh dengan pengisian daya 10 W.

Bodi smartphone dilengkapi dengan teknologi P2i nano-coating sehingga perangkat akan tahan terhadap percikan air.

Fitur lain yang ada pada Redmi 7A termasuk jack audio 3.5mm, port Micro-USB, 4G VoLTE, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.2, dan GPS.

Berita Terkait
TERKINI

Western Digita menghadirkan solusi penyimpanan untuk industri media dan hiburan dengan kecepatan tinggi dan kapasitas be...

gadget | 10:59 WIB

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB
Tampilkan lebih banyak