Xiaomi Bakal Berhenti Bikin Smartphone Murah, Ini Alasannya

Selamat tinggal smartphone murah Xiaomi.

Agung Pratnyawan
Jum'at, 08 Maret 2019 | 15:00 WIB
Selamat tinggal smartphone murah Xiaomi. (HiTekno.com, mi.com)

Selamat tinggal smartphone murah Xiaomi. (HiTekno.com, mi.com)

Hitekno.com - Smartphone Xiaomi selama ini dianggap sebagai produk murah namun spesifikasi bersaing. Sayangnya, sebentar lagi kita harus ucapkan selamat tinggal pada smartphone murah Xiaomi.

Hal ini diungkapkan sendiri oleh CEO Xiaomi, Lei Jun. Seperti dikutip dari Android Authority, harga smartphone Xiaomi kemungkinan bahkan naik tidak lama lagi.

''Sebenarnya, kami ingin lepas dari reputasi smartphone kurang dari 2.000 yuan (Rp 4 juta). Kami bakal investasi lebih dan membuat produk yang lebih baik,'' kata Lei Jun.

Baca Juga: Duel Smartphone Murah, Ini Perbandingan Asus Zenfone Max M2 vs Vivo Y93

CEO Xiaomi ini juga mengungkapkan kalau saat ini bisa jadi waktu terakhir bagi mereka untuk merilis smartphone dengan harga di bawah 3.000 yuan (Rp 6,4 juta).

Smartphone yang dimaksud Lei Jun adalah Xiaomi Mi 9 yang belum lama ini mereka rilis. Smartphone Xiaomi Mi 9 sendiri mendapatkan respon yang positif.

Lei Jun, CEO Xiaomi. (Xiaomi)
Lei Jun, CEO Xiaomi. (Xiaomi)

''Nantinya smartphone kami akan lebih mahal (tidak banyak), tapi sedikit lebih mahal,'' seru Lei Jun.

Baca Juga: Samsung Galaxy M20 Hadir ke Indonesia, Smartphone Murah Bertenaga Lebih

Dari perkataan CEO Xiaomi ini, kita bisa melihat kalau produsen smartphone asal China ini berusaha untuk meningkatkan kelas mereka.

Tidak heran jika beberapa waktu lalu mereka melepaskan Redmi sebagai brand mandiri. Mereka juga menghadirkan brand Poco atau Pocophone.

Hal ini menguatkan prediksi strategi Xiaomi yang ingin mengejar kelas premium. Untuk pasar smartphone murah akan digarap Redmi dan Pocophone.

Baca Juga: Kuat Sehari Lebih, 5 Smartphone Murah dengan Kapasitas Baterai Besar

Karena sudah ada Redmi dan Pochophone, nantinya kita tidak akan melihat lagi smartphone murah dari Xiaomi. Seri Mi akan mengejar kelas premium.

Berita Terkait
TERKINI

Samsung Galaxy A15 dibekali fitur Smart Switch, memudahkan pindah data....

gadget | 11:06 WIB

Manfaatkan fitur AI di Samsung Galaxy Tab S9 series untuk memenuhi kebutuhan profesionalmu sehari-hari...

gadget | 10:21 WIB

Vivo V30 Series diklaim memiliki berbagai fitur yang mendukung perjalanan mudik lebih seru....

gadget | 10:20 WIB

Cek apa saja fitur andalan Realme 12 5G ini....

gadget | 10:11 WIB

Kamera FUJIFILM INSTAX mini 99TM ini merupakan seri premium terbaru dari kamera instan analog INSTAX sekaligus evolusi d...

gadget | 15:32 WIB

Cek berapa harga resmi dan spesifikasi yang ditawarkan Xiaomi 14....

gadget | 14:28 WIB

Ya, dengan HP Rp 1 jutaan sudah bisa jadi teman mudik dengan asyik....

gadget | 10:11 WIB

Jajaran Xiaomi 14, Xiaomi Watch 2, Xiaomi Watch S3, dan Xiaomi Smart Band 8 Pro ini telah resmi tersedia di pasaran....

gadget | 10:03 WIB

Xiaomi Indonesia resmi membawa jajaran produk terbarunya ini, cek apa saja....

gadget | 14:41 WIB

Xiaomi 14 dirancang dengan lensa optik Leica Summilux, desain compact dan performa handal....

gadget | 14:32 WIB

Pengguna Samsung Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Z Fold5 bisa menikmatik kecanggihan Galaxy AI segera....

gadget | 17:08 WIB

Momen Lebaran yang sudah dekat bisa menjadi kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mengarsipkan foto, video, hingga dok...

gadget | 15:46 WIB

PayDay Sale Maret 2024 menawarkan harga spesial HP POCO....

gadget | 11:29 WIB

Cek apa yang ditawarkan Huawei MateBook D 14 sebagai laptop premium....

gadget | 20:25 WIB

Lonjakan signifikan dalam laba bersih tersebut melebihi harapan pasar dan menandai tingkat profitabilitas tertinggi kedu...

gadget | 16:03 WIB

Berapa harga Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini?...

gadget | 15:55 WIB

Catat tanggalnya, Xiaomi 14 siap rilis ke Indonesia....

gadget | 15:18 WIB
Tampilkan lebih banyak